23.2 C
Medan
Saturday, January 18, 2025

Wiwid Gunawan Ubah Imej Seksi

Mempunyai tubuh seksi, Aktris Wiwid Gunawan kerap berperan sebagai wanita penggoda. Beberapa film yang dimainkan, dia berani menampilkan sisi sensualitasnya.

Kini wanita usia 28 tahun itu, ingin mengubah imej-nya sebagai wanita penggoda. Wanita yang sering berpenampilan seksi itu berharap bisa memerankan karakter lain. “Inginnya sih bisa tampil beda, ingin main dengan karakter yang lain,” ujarnya, saat ditemui di studio Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, beberapa hari lalu.

Wanita yang dikenal lewat sinetron Cinta Cinderaela itu mengaku sudah bosan dengan karakter wanita penggoda. Kini dia mulai selektif, dan sangat menghindari peran-peran seperti itu.

“Biasanya dapat karakter yang penggoda. Sekarang saya nggak mau main film yang itu-itu saja. Saya pengen nunjukin karakter saya yang lain. Saya mau main film yang serius dengan skenario yang berat,” ungkapnya.
Tapi menurut perempuan kelahiran Bandung, 21 Juni 1982 ini, tidak mudah dapat peran bagus. Sampai saat ini, hampir semua tawaran yang menghampirinya, tak jauh dari peran seksi.

“Gimana lagi Kebanyakan PH (production house) me-request saya dengan karakter seperti itu (seksi) terus,” pungkasnya. (bcg/rm/jpnn)

Mempunyai tubuh seksi, Aktris Wiwid Gunawan kerap berperan sebagai wanita penggoda. Beberapa film yang dimainkan, dia berani menampilkan sisi sensualitasnya.

Kini wanita usia 28 tahun itu, ingin mengubah imej-nya sebagai wanita penggoda. Wanita yang sering berpenampilan seksi itu berharap bisa memerankan karakter lain. “Inginnya sih bisa tampil beda, ingin main dengan karakter yang lain,” ujarnya, saat ditemui di studio Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, beberapa hari lalu.

Wanita yang dikenal lewat sinetron Cinta Cinderaela itu mengaku sudah bosan dengan karakter wanita penggoda. Kini dia mulai selektif, dan sangat menghindari peran-peran seperti itu.

“Biasanya dapat karakter yang penggoda. Sekarang saya nggak mau main film yang itu-itu saja. Saya pengen nunjukin karakter saya yang lain. Saya mau main film yang serius dengan skenario yang berat,” ungkapnya.
Tapi menurut perempuan kelahiran Bandung, 21 Juni 1982 ini, tidak mudah dapat peran bagus. Sampai saat ini, hampir semua tawaran yang menghampirinya, tak jauh dari peran seksi.

“Gimana lagi Kebanyakan PH (production house) me-request saya dengan karakter seperti itu (seksi) terus,” pungkasnya. (bcg/rm/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/