Asty Ananta (19/6) lalu berulang tahun ke-29. Presenter kelahiran Semarang, Jawa Tengah itu merayakan hari jadinya secara sederhana di Yayasan Nurul Iman Jafariah di daerah Menteng, Jakarta Pusat.
Perempuan yang masih betah melajang itu terkesan kepada pengasuh yayasan tersebut, Umi Naiyah, sehingga memutuskan untuk berbagi kebahagiaan di sana. ”Waktu baca artikel soal Umi, saya jadi teringat kakek dan nenek saya,” ungkapnya.
Ini bukan kali pertama Asty berbagi dengan anak-anak kurang mampu. Namun, kisah yang dialami pengasuh yayasan tersebut membuat dirinya trenyuh. Asty jadi rindu almarhum kakeknya. Ketika Umi memanjatkan doa, Asty pun menitikkan air mata. ”Kakek saya itu selalu dukung saya sejak kecil,” terangnya.
Kakek Asty juga selalu mengajari berbagi. Karena itu, pada ulang tahun ke-29 tahun ini, Asty ingin merayakannya dengan berbagi. Dia bersyukur bisa diberi kesempatan menjalani hidup hingga hari ini.
Meski masih sendiri, hal itu tidak menjadi masalah. Keluarga dan sahabat selalu mendukung. ”Mereka beramai-ramai kasih ucapan jam 12 malam,” ungkap bintang film Untukmu tersebut.
Dua adiknya memberikan kado clutch. ”Mereka tahu saya suka clutch,” sambungnya.
Sebagaimana diketahui, adik Asty, Lia Ananta, sudah menikah. Sementara itu, Asty belum. Apakah jodoh juga menjadi doanya saat hari ulang tahun? Dia menjawab, urusan jodoh diserahkan kepada Allah. ”Jodoh saya sudah ada. Tapi, kapan dan di mana, itu kan Allah yang mengatur,” jawabnya. (jan/c5/any)
Asty Ananta (19/6) lalu berulang tahun ke-29. Presenter kelahiran Semarang, Jawa Tengah itu merayakan hari jadinya secara sederhana di Yayasan Nurul Iman Jafariah di daerah Menteng, Jakarta Pusat.
Perempuan yang masih betah melajang itu terkesan kepada pengasuh yayasan tersebut, Umi Naiyah, sehingga memutuskan untuk berbagi kebahagiaan di sana. ”Waktu baca artikel soal Umi, saya jadi teringat kakek dan nenek saya,” ungkapnya.
Ini bukan kali pertama Asty berbagi dengan anak-anak kurang mampu. Namun, kisah yang dialami pengasuh yayasan tersebut membuat dirinya trenyuh. Asty jadi rindu almarhum kakeknya. Ketika Umi memanjatkan doa, Asty pun menitikkan air mata. ”Kakek saya itu selalu dukung saya sejak kecil,” terangnya.
Kakek Asty juga selalu mengajari berbagi. Karena itu, pada ulang tahun ke-29 tahun ini, Asty ingin merayakannya dengan berbagi. Dia bersyukur bisa diberi kesempatan menjalani hidup hingga hari ini.
Meski masih sendiri, hal itu tidak menjadi masalah. Keluarga dan sahabat selalu mendukung. ”Mereka beramai-ramai kasih ucapan jam 12 malam,” ungkap bintang film Untukmu tersebut.
Dua adiknya memberikan kado clutch. ”Mereka tahu saya suka clutch,” sambungnya.
Sebagaimana diketahui, adik Asty, Lia Ananta, sudah menikah. Sementara itu, Asty belum. Apakah jodoh juga menjadi doanya saat hari ulang tahun? Dia menjawab, urusan jodoh diserahkan kepada Allah. ”Jodoh saya sudah ada. Tapi, kapan dan di mana, itu kan Allah yang mengatur,” jawabnya. (jan/c5/any)