30 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Warga Senang, Jalan Inspeksi Kanal Diaspal

MEDAN-Kondisi Jalan Inspeksi Kanal, Kelurahan Suka Maju yang semula kupak-kapik, kini tidak lagi karena telah diaspal. Hal ini membuat warga Medan Johor yang sering melintas di Jalan Inspeksi itu merasa cukup senang, bahkan merasa berterima kasih kepada Wali Kota Medan yang mewujudkan keinginan mereka. “Kalau dulunya Jalan Inspeksi Kanal itu berlobang dan rusak parah, sekarang tidak lagi. Terima kasih Pak Wali Kota,” ujar Halim, warga setempat.

Masih ingat dalam benak Halim, saat jalan tersebut belum diaspal, warga sering terjatuh melintas di kala hujan. SEbab, kondisi jalan yang berlubang jadi seperti kubangan kerbau.

“Alhamdullihah, sekarang kondisi jalan ini menjadi baik,” ucapnya bersyukur.

Hal senada juga dikatakan, Riko, warga yang sama. Dia menilai langkah Pemerintahan Kota Medan sudah cukup baik dalam memperhatikan keinginan warga. “Kalau terealisasi begini, warga kan jadi senang sehingga pajak yang dibayar warga kepada pemerintah kembali dikontribusikan untuk warga melalui pengaspalan jalan,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Medan Johor Khoiruddin Rangkuti, S.Sos mengatakan, perbaikan infrastruktur jalan memang sudah menjadi tanggung pihak kecamatan.

“Kita selaku pihak kecamatan akan terus melakukan pelayanan terbaik kepada masyarakat secara prima. Termasuk, memperhatikan jalan rusak. Setiap jalan yang rusak nanti akan kami laporkan dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan,” katanya.
Jalan Riau Baru Belum Diaspal

Kondisi sebaliknya, dimana jalan belum diaspal berada di Jalan Riau Baru, Kelurahan Gang Buntu, Kecamatan Medan Timur. Kondisi Jalan Riau Baru sudah rusak. “Warga minta Jalan Riau Baru segera diaspal karena berlubang-lubang,” pinta Herianto, warga setempat.
Begitu juga kata Putra, warga lainnya, meminta Wali Kota Medan datang langsung melihat kondisi jalan. “Kami minta perhatian Pemko agar mengaspal Jalan Riau Baru, jangan tambal sulam, tapi benar-benar diaspal,” harapnya. (omi)

MEDAN-Kondisi Jalan Inspeksi Kanal, Kelurahan Suka Maju yang semula kupak-kapik, kini tidak lagi karena telah diaspal. Hal ini membuat warga Medan Johor yang sering melintas di Jalan Inspeksi itu merasa cukup senang, bahkan merasa berterima kasih kepada Wali Kota Medan yang mewujudkan keinginan mereka. “Kalau dulunya Jalan Inspeksi Kanal itu berlobang dan rusak parah, sekarang tidak lagi. Terima kasih Pak Wali Kota,” ujar Halim, warga setempat.

Masih ingat dalam benak Halim, saat jalan tersebut belum diaspal, warga sering terjatuh melintas di kala hujan. SEbab, kondisi jalan yang berlubang jadi seperti kubangan kerbau.

“Alhamdullihah, sekarang kondisi jalan ini menjadi baik,” ucapnya bersyukur.

Hal senada juga dikatakan, Riko, warga yang sama. Dia menilai langkah Pemerintahan Kota Medan sudah cukup baik dalam memperhatikan keinginan warga. “Kalau terealisasi begini, warga kan jadi senang sehingga pajak yang dibayar warga kepada pemerintah kembali dikontribusikan untuk warga melalui pengaspalan jalan,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Medan Johor Khoiruddin Rangkuti, S.Sos mengatakan, perbaikan infrastruktur jalan memang sudah menjadi tanggung pihak kecamatan.

“Kita selaku pihak kecamatan akan terus melakukan pelayanan terbaik kepada masyarakat secara prima. Termasuk, memperhatikan jalan rusak. Setiap jalan yang rusak nanti akan kami laporkan dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan,” katanya.
Jalan Riau Baru Belum Diaspal

Kondisi sebaliknya, dimana jalan belum diaspal berada di Jalan Riau Baru, Kelurahan Gang Buntu, Kecamatan Medan Timur. Kondisi Jalan Riau Baru sudah rusak. “Warga minta Jalan Riau Baru segera diaspal karena berlubang-lubang,” pinta Herianto, warga setempat.
Begitu juga kata Putra, warga lainnya, meminta Wali Kota Medan datang langsung melihat kondisi jalan. “Kami minta perhatian Pemko agar mengaspal Jalan Riau Baru, jangan tambal sulam, tapi benar-benar diaspal,” harapnya. (omi)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/