25 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

FKWJ Dukung Rusdi Sinuraya, Berharap Digandeng Bobby Nasution

DUKUNG: FKWJ foto bersama usai menyatakan dukungan  kepada Rusdi Sinuraya untuk maju di Pilkada Kota Medan.istimewa/sumut pos.
DUKUNG: FKWJ foto bersama usai menyatakan dukungan kepada Rusdi Sinuraya untuk maju di Pilkada Kota Medan.istimewa/sumut pos.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Forum Komunikasi Warga Jawa (FKWJ) Nusantara sebagai organisasi suku Jawa yang memiliki dewan pimpinan pusat (DPP) di Yogyakarta di bawah binaan Sri Sultan Hamengkubuwono X, mendukung Rusdi Sinuraya untuk maju sebagai bakal calon (Balon) Wakil Walikota Medan di Pilkada Medan 2020.

Sosok Rusdi Sinuraya yang ‘Jowo Pikirnya’ menguatkan tekad Ketua Umum FKWJ, Mbah Jamin Sumitro dan seluruh pengurus Sumatera Utara untuk memenangkan Rusdi Sinuraya sebagai Wakil Walikota Medan.

“Pribadi Rusdi Sinuraya itu ‘Jowo pikirannya’. Artinya ia mengerti seluruh suku dan etnis, tahu siapa yang susah dan yang tidak,” ujar Ketua Umum FKWJ, Jamin Sumitro didampingi Ketua DPD Kota Medan Dharmawan, Ketua Relawan FKWJ Sumut, Irianto dan sejumlah pengurus FKWJ lainnya, di Medan, Jumat (3/7).

Menurutnya, Rusdi Sinuraya merupakan Dewan Pembina FKWJ Nusantara Sumut memiliki prestasi yang mumpuni. Hal itu dapat dibuktikannya sebagai Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Daerah (PD) Pasar Kota Medan karena mampu menata dan mengelola 53 pasar yang ada di Kota Medan secara baik dan teratur.

“Kami mendukung Rusdi Sinuraya sebagai Bakal Calon (Balon) Wakil Wali Kota Medan. Anggota FKWJ harus mencalonkan diri sebagai Wali Kota atau Wakil Wali Kota. Tapi kami berharap FKWJ harus menang sebagai calon Wakil Walikota Medan,” terangnya.

Diharapkannya, Balon Wali Kota Medan, Bobby Afif Nasution mau memilih dan menggandeng Rusdi Sinuraya sebagai pendampingnya untuk maju di Pilkada Medan karena telah menunjukkan kemampuannya saat mengelola PD Pasar.

“Harapan kita, Bobby memilih Rusdi Sinuraya sebagai wakilnya,” harapnya yang diamini seluruh pengurus dan anggota FKWJ Sumut dan Medan.

Menanggapi hal itu, Rusdi Sinuraya mengucapkan rasa terima kasihnya kepada segenap pengurus FKWJ Medan, Sumut hingga pusat yang telah memberikan dukungan kepadanya untuk maju sebagai Calon Wakil Wali Kota Medan dan bersanding dengan Bobby Nasution sebagai Calon Wali Kota Medan di Pilkada Medan.

“Suku Jawa merupakan suku terbesar di Indonesia. Bahkan di Kota Medan, jumlah warga suku Jawa lebih dari 30 persen dari total jumlah penduduk. Artinya, di Kota Medan pun warga suku jawa masih dengan tingkat populasi terbesar. Mendapatkan dukungan seperti ini, tentu merupakan spirit baru bagi saya secara pribadi. Dukungan dan amanah ini tentu akan saya jaga untuk bersatu membangun Kota Medan,” pungkasnya. (map/ila)

DUKUNG: FKWJ foto bersama usai menyatakan dukungan  kepada Rusdi Sinuraya untuk maju di Pilkada Kota Medan.istimewa/sumut pos.
DUKUNG: FKWJ foto bersama usai menyatakan dukungan kepada Rusdi Sinuraya untuk maju di Pilkada Kota Medan.istimewa/sumut pos.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Forum Komunikasi Warga Jawa (FKWJ) Nusantara sebagai organisasi suku Jawa yang memiliki dewan pimpinan pusat (DPP) di Yogyakarta di bawah binaan Sri Sultan Hamengkubuwono X, mendukung Rusdi Sinuraya untuk maju sebagai bakal calon (Balon) Wakil Walikota Medan di Pilkada Medan 2020.

Sosok Rusdi Sinuraya yang ‘Jowo Pikirnya’ menguatkan tekad Ketua Umum FKWJ, Mbah Jamin Sumitro dan seluruh pengurus Sumatera Utara untuk memenangkan Rusdi Sinuraya sebagai Wakil Walikota Medan.

“Pribadi Rusdi Sinuraya itu ‘Jowo pikirannya’. Artinya ia mengerti seluruh suku dan etnis, tahu siapa yang susah dan yang tidak,” ujar Ketua Umum FKWJ, Jamin Sumitro didampingi Ketua DPD Kota Medan Dharmawan, Ketua Relawan FKWJ Sumut, Irianto dan sejumlah pengurus FKWJ lainnya, di Medan, Jumat (3/7).

Menurutnya, Rusdi Sinuraya merupakan Dewan Pembina FKWJ Nusantara Sumut memiliki prestasi yang mumpuni. Hal itu dapat dibuktikannya sebagai Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Daerah (PD) Pasar Kota Medan karena mampu menata dan mengelola 53 pasar yang ada di Kota Medan secara baik dan teratur.

“Kami mendukung Rusdi Sinuraya sebagai Bakal Calon (Balon) Wakil Wali Kota Medan. Anggota FKWJ harus mencalonkan diri sebagai Wali Kota atau Wakil Wali Kota. Tapi kami berharap FKWJ harus menang sebagai calon Wakil Walikota Medan,” terangnya.

Diharapkannya, Balon Wali Kota Medan, Bobby Afif Nasution mau memilih dan menggandeng Rusdi Sinuraya sebagai pendampingnya untuk maju di Pilkada Medan karena telah menunjukkan kemampuannya saat mengelola PD Pasar.

“Harapan kita, Bobby memilih Rusdi Sinuraya sebagai wakilnya,” harapnya yang diamini seluruh pengurus dan anggota FKWJ Sumut dan Medan.

Menanggapi hal itu, Rusdi Sinuraya mengucapkan rasa terima kasihnya kepada segenap pengurus FKWJ Medan, Sumut hingga pusat yang telah memberikan dukungan kepadanya untuk maju sebagai Calon Wakil Wali Kota Medan dan bersanding dengan Bobby Nasution sebagai Calon Wali Kota Medan di Pilkada Medan.

“Suku Jawa merupakan suku terbesar di Indonesia. Bahkan di Kota Medan, jumlah warga suku Jawa lebih dari 30 persen dari total jumlah penduduk. Artinya, di Kota Medan pun warga suku jawa masih dengan tingkat populasi terbesar. Mendapatkan dukungan seperti ini, tentu merupakan spirit baru bagi saya secara pribadi. Dukungan dan amanah ini tentu akan saya jaga untuk bersatu membangun Kota Medan,” pungkasnya. (map/ila)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/