32 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Nunggu Teman, Iseng Mencuri

Yopi Kundarto (32) nekat mencuri sepeda motor di Pasar VII Tembung, Rabu (7/3) siang. Sayangnya, aksi warga Jalan Denai ini ketahuan warga. Buntutnya, Yopi nyaris dibakar warga.

Informasi yang dihimpun Yopi yang bekerja sebagai satpam itu awalnya hendak menunggu temannya janji mau ke Tembung.
Saat menunggu temannya, korban Yulidar (31)  yang tinggal di Patumbak datang ke salon temannya Rara hendak belajar menjadi tata rias di Pasar VII Tembung.

Sampai di depan salon, korban langsung memarkirkan sepeda motor Mio BK 3347 AAU miliknya di depan salon. Namun, dirinya lupa mencabut kunci sepeda motor miliknya dan buru-buru masuk ke dalam salon.

Merasa ada kesempatan, Yopi langsung mendekati sepeda motor milik korban. Melihat suasana sepi, Yopi langsung membawa sepeda motor tersebut. Apes saat hendak kabur korban keluar dari salon dan spontan menjerit.

Teman korban berusaha mengejar Yopi. Tarik-tarikan antara pelaku dan teman korban terjadi, namun temannya kalah. Beruntung, Yopi terjatuh ke bahu jalan. Warga langsung menjegat Yopi dan berhasil ditangkap. Tak pelak warga yang emosi langsung memukuli Yopi.

Petugas Mapolsekta Percut Seituan yang mengetahui kejadian itu langsung datang ke lokasi untuk mengamankan pelaku dari amukan warga. Kapolsek Percut Seituan, Kompol Maringan Simanjuntak saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. “Pelaku masih kita periksa,” ucap Maringan. (gus)

Yopi Kundarto (32) nekat mencuri sepeda motor di Pasar VII Tembung, Rabu (7/3) siang. Sayangnya, aksi warga Jalan Denai ini ketahuan warga. Buntutnya, Yopi nyaris dibakar warga.

Informasi yang dihimpun Yopi yang bekerja sebagai satpam itu awalnya hendak menunggu temannya janji mau ke Tembung.
Saat menunggu temannya, korban Yulidar (31)  yang tinggal di Patumbak datang ke salon temannya Rara hendak belajar menjadi tata rias di Pasar VII Tembung.

Sampai di depan salon, korban langsung memarkirkan sepeda motor Mio BK 3347 AAU miliknya di depan salon. Namun, dirinya lupa mencabut kunci sepeda motor miliknya dan buru-buru masuk ke dalam salon.

Merasa ada kesempatan, Yopi langsung mendekati sepeda motor milik korban. Melihat suasana sepi, Yopi langsung membawa sepeda motor tersebut. Apes saat hendak kabur korban keluar dari salon dan spontan menjerit.

Teman korban berusaha mengejar Yopi. Tarik-tarikan antara pelaku dan teman korban terjadi, namun temannya kalah. Beruntung, Yopi terjatuh ke bahu jalan. Warga langsung menjegat Yopi dan berhasil ditangkap. Tak pelak warga yang emosi langsung memukuli Yopi.

Petugas Mapolsekta Percut Seituan yang mengetahui kejadian itu langsung datang ke lokasi untuk mengamankan pelaku dari amukan warga. Kapolsek Percut Seituan, Kompol Maringan Simanjuntak saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. “Pelaku masih kita periksa,” ucap Maringan. (gus)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/