30 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Mayat Wanita Terapung di Tambak Ikan

Mayat wanita tanpa identitas saat hendak dievakuasi.

MEDAN,SUMUTPOS.CO-Warga yang bermukim di Desa Tanjungrejo. Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deliserdang dihebohkan penemuan mayat seorang wanita tanpa identitas, Sabtu (14/1) siang.

Yang pertama kali menemukan mayat dan terapung di tambak ikan itu adalah Amalia, salah seorang tukang botot.

Saat itu, ia sedang mencari barang barang bekas, namun tiba-tiba hidungnya mencium bau tak sedap.

Ia lalu mencari sumber hawa tak sedap tersebut dan melihat sesosok mayat wanita terapung di pinggir tambak.

Penemuan itu kemudian dilaporkan kepada warga sekitar yang langsung tumpah ruah ke lokasi.

Salah seorang warga lalu menghubungi Polsek Percut Sei Tuan. Tak lama kemudian, anggota Polsek Percut Sei Tuan turun ke lokasi dan melakukan olah TKP.

Jenazah korban yang diperkirakan berusia 35 tahun tersebut kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Medan.

“Saya pas cari botot, tiba-tiba aroma tak sedap menyengat hidungku. Rupanya mayat seorang wanita,” ujar Amalia.

Kanit Reskrim Polsek Percut Sei Tuan, Iptu Jonathan Hutagalung SH yang dikonfirmasi wartawan mengatakan, pihaknya sudah menyita barang bukti baju korban. “Kita masih melakukan penyelidikan penyebab tewasnya wanita tersebut,” ujarnya. (sor)

 

Mayat wanita tanpa identitas saat hendak dievakuasi.

MEDAN,SUMUTPOS.CO-Warga yang bermukim di Desa Tanjungrejo. Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deliserdang dihebohkan penemuan mayat seorang wanita tanpa identitas, Sabtu (14/1) siang.

Yang pertama kali menemukan mayat dan terapung di tambak ikan itu adalah Amalia, salah seorang tukang botot.

Saat itu, ia sedang mencari barang barang bekas, namun tiba-tiba hidungnya mencium bau tak sedap.

Ia lalu mencari sumber hawa tak sedap tersebut dan melihat sesosok mayat wanita terapung di pinggir tambak.

Penemuan itu kemudian dilaporkan kepada warga sekitar yang langsung tumpah ruah ke lokasi.

Salah seorang warga lalu menghubungi Polsek Percut Sei Tuan. Tak lama kemudian, anggota Polsek Percut Sei Tuan turun ke lokasi dan melakukan olah TKP.

Jenazah korban yang diperkirakan berusia 35 tahun tersebut kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Medan.

“Saya pas cari botot, tiba-tiba aroma tak sedap menyengat hidungku. Rupanya mayat seorang wanita,” ujar Amalia.

Kanit Reskrim Polsek Percut Sei Tuan, Iptu Jonathan Hutagalung SH yang dikonfirmasi wartawan mengatakan, pihaknya sudah menyita barang bukti baju korban. “Kita masih melakukan penyelidikan penyebab tewasnya wanita tersebut,” ujarnya. (sor)

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/