32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Stok Vaksin Calon Jamaah Haji di Sumut Aman

MEDAN- Dipastikan stok vaksin meningitis meningokokus untuk calon jamaah haji yang dimiliki oleh Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara aman untuk jamaah yang akan berangkat pada 2013 ini.  Setidaknya saat ini Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumut memiliki 7.089 dosis, dan jumlah ini dipastikan mencukupi untuk jamaah haji dari Sumut yang berjumlah 6.544 jamaah.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Seksi Bimbingan dan Pengendalian Wabah dan Bencana Dinkes Sumut Suhadi saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, Selasa (16/7).

“Total vaksin kita sekitara 7.089 dosis. Sedangkan jamaah haji kita tahun ini berdasarkan laporan Kantor Wilayah Kementrian Agama Sumut sebanyak 6.544 jemaah. Jadi, vaksin kita cukup,” ungkap Suhadi.

Ia juga menyebutkan, pada 28 Juni 2013 lalu, Dinkes Sumut mendapatkan kiriman vaksin meningitis dari Kemenkes RI sebanyak 6.654 dosis. “Stok kita yang lalu sebanyak 435 dosis. Jadi total keseluruhannya sebanyak 7.089 dosis,” sebutnya.

Meski vaksin Novartis asal Finlandia ini sudah ada di buffer stok Dinkes Sumut, namun belum ada satupun kabupaten/kota yang mengambil vaksin tersebut. “Belum ada yang mengambil. Kabarnya Dinkes Medan mau mengambil vaksin siang ini, tapi belum ada kabar,” ujarnya.

Disinggung mengenai virus corona yang tengah merebak di daerah timur tengah, Suhadi hanya menyampaikan agar jamaah tetap memberlakukan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dan selalu memakai masker. “Kalau penyuntikan vaksin untuk virus ini, tidak ada. Karena sampai sekarang ini, vaksin untuk virus corona belum ada,” katanya. (put)

MEDAN- Dipastikan stok vaksin meningitis meningokokus untuk calon jamaah haji yang dimiliki oleh Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara aman untuk jamaah yang akan berangkat pada 2013 ini.  Setidaknya saat ini Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumut memiliki 7.089 dosis, dan jumlah ini dipastikan mencukupi untuk jamaah haji dari Sumut yang berjumlah 6.544 jamaah.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Seksi Bimbingan dan Pengendalian Wabah dan Bencana Dinkes Sumut Suhadi saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, Selasa (16/7).

“Total vaksin kita sekitara 7.089 dosis. Sedangkan jamaah haji kita tahun ini berdasarkan laporan Kantor Wilayah Kementrian Agama Sumut sebanyak 6.544 jemaah. Jadi, vaksin kita cukup,” ungkap Suhadi.

Ia juga menyebutkan, pada 28 Juni 2013 lalu, Dinkes Sumut mendapatkan kiriman vaksin meningitis dari Kemenkes RI sebanyak 6.654 dosis. “Stok kita yang lalu sebanyak 435 dosis. Jadi total keseluruhannya sebanyak 7.089 dosis,” sebutnya.

Meski vaksin Novartis asal Finlandia ini sudah ada di buffer stok Dinkes Sumut, namun belum ada satupun kabupaten/kota yang mengambil vaksin tersebut. “Belum ada yang mengambil. Kabarnya Dinkes Medan mau mengambil vaksin siang ini, tapi belum ada kabar,” ujarnya.

Disinggung mengenai virus corona yang tengah merebak di daerah timur tengah, Suhadi hanya menyampaikan agar jamaah tetap memberlakukan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dan selalu memakai masker. “Kalau penyuntikan vaksin untuk virus ini, tidak ada. Karena sampai sekarang ini, vaksin untuk virus corona belum ada,” katanya. (put)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/