25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Poltekbang Medan Siap Cetak Lulusan Berkualitas dan Profesional

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Politeknik Penerbangan (Poltekbang) Medan, siap menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) sesuai dengan kebutuhan industri penerbangan saat ini, dengan mengikuti perkembangan digital.

Hal itu, diungkapkan oleh Direktur Poltekbang Medan, Sukarwoto, S.SiT., S.T.,M.M kepada wartawan, Rabu (16/8/2023) kemarin. Ia mengatakan pembinaan taruna-taruni terus dilakukan dengan pendekatan sili asih, sili asah, dan sili asuh.

“Dengan kebutuhan industri, jadi berbeda dengan pola lama, kami lakukan dengan pendekatan sili asih, sili asah, sili asuh. Itu pengertian secara universal,” ucap Sukarwoto.

Dengan penerapan metode tersebut, ia mengharapkan dapat menghasilkan lulusan Poltekbang Medan berkualitas dan siap bersaing secara global.

“Tumbuh dengan baik, di tengah masyarakat humanis dan Kampus Poltekbang Medan jadi rumah kedua bagi taruna,” tutur Sukarwoto.

Sukarwoto mengatakan bahwa pihaknya terus melakukan peningkatan kualitas SDM lulusan Poltekbang Medan secara kolaboratif sesuai dengan perkembangan industri penerbangan.

“Industri berbeda jamannya, ke pelayanan. Ada adaptive, kolaboratif, loyal dan sebagainya, SDM seperti itu. Kita mengarah ke sana, jadi sesuai dengan kebutuhan Industri penerbangan,” jelas Sukarwoto.

Disisi lain, dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia ini, Poltekbang Medan menggelar Pekan Kemerdekaan di Lapangan Masjid Nurul Iman, tepat berada di depan Kampus Poltekbang Medan, di Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan.

Kegiatan ini berlangsung 14-18 Agustus 2023. Dengan mengusung tema ‘Poltekbang Medan Terus Melaju Untuk Indonesia Maju’. Kegiatan tersebut, dirangkai dengan bazar UMKM, dengan berkolaborasi dengan masyarakat sekitar. Kemudian, pekan olahraga dan seni untuk taruna-taruni di Poltekbang Medan.

Selain itu, digelar juga talkshow dengan mengahadirkan taruna-taruni Poltekbang Medan berprestasi dalam bidang olahraga, akademik, musik dan lainnya.

Taruna-taruni berprestasi itu, yakni Tar.Seven Octavia Sanjerico Br Sitanggang dalam prestasi Bela Diri Taekwondo Kejuaraan Nasional Kemenpora RI 2023, Tar.Angel Melanie Siregar Top 10 English Speech Competition PIPTK 2023.

Kemudian, Tar. Adinda Pratiwi dalam prestasi Atletik PORPROVSU 2022 dan Tar. Amelia Nastiti prestasi Bela Diri Taekwondo Kejuaraan Nasional Kemenpora RI 2023.

Talkshow dengan menghadirkan taruna-taruni Poltekbang Medan berprestasi dihadiri puluhan SMA Plus Taruna Akterlis, Kota Medan, sekaligus memperkenalkan Kampus Poltekbang Medan.

“Kami bersama masyarakat sekitar, berkolaborasi dalam rangka setiap tahun kita merayakan sebagai kegembiraan, untuk mengingat para pejuang kita, yang sudah membebaskan Indonesia untuk kemerdekaan,” kata Sukarwoto.

Selain menggelar bazar UMKM, ia mengatakan pelaku UMKM diberikan pelatihan oleh Darma Wanita Poltekbang Medan, dalam wawasan peningkatan usaha dan berbisnis.

“Bazar UMKM, pelatihan kebetulan yang mengisi darma wanita Poltekbang Medan, ada talkshow, ada permainan anak dan gembira untuk masyarakat sekitar. Juga memperkenalkan kepada siswa-siswi tingkat SMA tentang Poltekbang Medan ini,” tandas Sukarwoto.(gus/ram)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Politeknik Penerbangan (Poltekbang) Medan, siap menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) sesuai dengan kebutuhan industri penerbangan saat ini, dengan mengikuti perkembangan digital.

Hal itu, diungkapkan oleh Direktur Poltekbang Medan, Sukarwoto, S.SiT., S.T.,M.M kepada wartawan, Rabu (16/8/2023) kemarin. Ia mengatakan pembinaan taruna-taruni terus dilakukan dengan pendekatan sili asih, sili asah, dan sili asuh.

“Dengan kebutuhan industri, jadi berbeda dengan pola lama, kami lakukan dengan pendekatan sili asih, sili asah, sili asuh. Itu pengertian secara universal,” ucap Sukarwoto.

Dengan penerapan metode tersebut, ia mengharapkan dapat menghasilkan lulusan Poltekbang Medan berkualitas dan siap bersaing secara global.

“Tumbuh dengan baik, di tengah masyarakat humanis dan Kampus Poltekbang Medan jadi rumah kedua bagi taruna,” tutur Sukarwoto.

Sukarwoto mengatakan bahwa pihaknya terus melakukan peningkatan kualitas SDM lulusan Poltekbang Medan secara kolaboratif sesuai dengan perkembangan industri penerbangan.

“Industri berbeda jamannya, ke pelayanan. Ada adaptive, kolaboratif, loyal dan sebagainya, SDM seperti itu. Kita mengarah ke sana, jadi sesuai dengan kebutuhan Industri penerbangan,” jelas Sukarwoto.

Disisi lain, dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia ini, Poltekbang Medan menggelar Pekan Kemerdekaan di Lapangan Masjid Nurul Iman, tepat berada di depan Kampus Poltekbang Medan, di Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan.

Kegiatan ini berlangsung 14-18 Agustus 2023. Dengan mengusung tema ‘Poltekbang Medan Terus Melaju Untuk Indonesia Maju’. Kegiatan tersebut, dirangkai dengan bazar UMKM, dengan berkolaborasi dengan masyarakat sekitar. Kemudian, pekan olahraga dan seni untuk taruna-taruni di Poltekbang Medan.

Selain itu, digelar juga talkshow dengan mengahadirkan taruna-taruni Poltekbang Medan berprestasi dalam bidang olahraga, akademik, musik dan lainnya.

Taruna-taruni berprestasi itu, yakni Tar.Seven Octavia Sanjerico Br Sitanggang dalam prestasi Bela Diri Taekwondo Kejuaraan Nasional Kemenpora RI 2023, Tar.Angel Melanie Siregar Top 10 English Speech Competition PIPTK 2023.

Kemudian, Tar. Adinda Pratiwi dalam prestasi Atletik PORPROVSU 2022 dan Tar. Amelia Nastiti prestasi Bela Diri Taekwondo Kejuaraan Nasional Kemenpora RI 2023.

Talkshow dengan menghadirkan taruna-taruni Poltekbang Medan berprestasi dihadiri puluhan SMA Plus Taruna Akterlis, Kota Medan, sekaligus memperkenalkan Kampus Poltekbang Medan.

“Kami bersama masyarakat sekitar, berkolaborasi dalam rangka setiap tahun kita merayakan sebagai kegembiraan, untuk mengingat para pejuang kita, yang sudah membebaskan Indonesia untuk kemerdekaan,” kata Sukarwoto.

Selain menggelar bazar UMKM, ia mengatakan pelaku UMKM diberikan pelatihan oleh Darma Wanita Poltekbang Medan, dalam wawasan peningkatan usaha dan berbisnis.

“Bazar UMKM, pelatihan kebetulan yang mengisi darma wanita Poltekbang Medan, ada talkshow, ada permainan anak dan gembira untuk masyarakat sekitar. Juga memperkenalkan kepada siswa-siswi tingkat SMA tentang Poltekbang Medan ini,” tandas Sukarwoto.(gus/ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/