25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Wali Kota Medan Jamu Paskibra

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Usai melaksanakan tugas pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Benteng Medan, 43 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Medan dijamu makan malam oleh Pemko Medan di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Medan, Rabu (17/8).

Jamuan makan malam ini turut dihadiri Wali Kota Medan diwakili Wakil Wali Kota H Aulia Rachman didampingi Sekda Ir Wiriya Alrahman MM, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Pulungan Harahap, serta Forkopimda Kota Medan. Sedangkan para anggota Paskibra didampingi pelatih dan orang tua.

Jamuan makan malam ini digelar sebagai bentuk terima kasih dan apresiasi kepada Paskibraka yang telah menjalankan tugasnya dengan baik pada pengibaran dan penurunan bendara dalam upacara peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Benteng.

“Terima kasih kepada adik-adik anggota Paskibraka Kota Medan yang telah menjalankan tugasnya dengan baik. Kami memberikan apresiasi kepada kalian,” ujar Aulia Rachman kepada anggota Paskibraka.

Aulia Rachman turut menyampaikan pesan Wali Kota Medan M Bobby Afif Nasution. Dia berharap agar anggota Paskibraka menjadi suri teladan bagi generasi muda di lingkungan masing-masing.

“Kalian harus bisa menjadi contoh bagi generasi muda, karena kalian dididik dan dilatih di atas sebuah didikasi dalam membangun pondasi untuk membentuk jati diri,” ungkapnya.

Wakil Wali Kota meminta kepada semua anggota Paskibraka Kota Medan untuk tidak berpuasa diri. Sebab, masih banyak kesempatan untuk mengembangkan diri di masa mendatang. “Jangan anggap keberhasilan hanya sampai di sini, tapi harus lebih maju berkembang di masa mendatang,” pesannya.

Sedangkan Kadispora Medan Pulungan Harahap mengatakan, anggota Paskibraka Kota Medan merupakan hasil seleksi dari beberapa sekolah. Mereka kemudian dilatih untuk tampil pada pengibaran dan penurunan bendara di upacara peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022. (dek/ila)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Usai melaksanakan tugas pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Benteng Medan, 43 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Medan dijamu makan malam oleh Pemko Medan di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Medan, Rabu (17/8).

Jamuan makan malam ini turut dihadiri Wali Kota Medan diwakili Wakil Wali Kota H Aulia Rachman didampingi Sekda Ir Wiriya Alrahman MM, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Pulungan Harahap, serta Forkopimda Kota Medan. Sedangkan para anggota Paskibra didampingi pelatih dan orang tua.

Jamuan makan malam ini digelar sebagai bentuk terima kasih dan apresiasi kepada Paskibraka yang telah menjalankan tugasnya dengan baik pada pengibaran dan penurunan bendara dalam upacara peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Benteng.

“Terima kasih kepada adik-adik anggota Paskibraka Kota Medan yang telah menjalankan tugasnya dengan baik. Kami memberikan apresiasi kepada kalian,” ujar Aulia Rachman kepada anggota Paskibraka.

Aulia Rachman turut menyampaikan pesan Wali Kota Medan M Bobby Afif Nasution. Dia berharap agar anggota Paskibraka menjadi suri teladan bagi generasi muda di lingkungan masing-masing.

“Kalian harus bisa menjadi contoh bagi generasi muda, karena kalian dididik dan dilatih di atas sebuah didikasi dalam membangun pondasi untuk membentuk jati diri,” ungkapnya.

Wakil Wali Kota meminta kepada semua anggota Paskibraka Kota Medan untuk tidak berpuasa diri. Sebab, masih banyak kesempatan untuk mengembangkan diri di masa mendatang. “Jangan anggap keberhasilan hanya sampai di sini, tapi harus lebih maju berkembang di masa mendatang,” pesannya.

Sedangkan Kadispora Medan Pulungan Harahap mengatakan, anggota Paskibraka Kota Medan merupakan hasil seleksi dari beberapa sekolah. Mereka kemudian dilatih untuk tampil pada pengibaran dan penurunan bendara di upacara peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022. (dek/ila)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/