27 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Pesta Danau Toba Bentuk Panitia Lokal

MEDAN- Panitia lokal Pesta Danau Toba 2011 (PDT) yang akan digelar 27-30 Desember mendatang sudah dibentuk. Panitia pelaksana tingkat lokal terdiri dari perwakilan seluruh stakeholder, mulai dari masyarakat maupun pelaku usaha di Danau Toba.

Menurut Ketua Umum PDT, Ir Jhon Hugo Silalahi Kamis (17/11) lalu, pembentukan panitia lokal bertujuan menampung aspirasi seluruh stakeholder di kawasan Danau Toba, Parapat itu sendiri.
“PDT 2011 adalah even nasional dan merupakan kalender yang harus dilaksanakan dengan baik. Selanjutnya untuk tahun mendatang pelaksanaan PDT harus dipersiapkan dengan perencanaan yang lebih baik lagi.  Misalnya sebelum pelaksanaan PDT tahun 2012 harus dilakukan seminar untuk mengkaji dan membahas  konten atau isi acaranya dan yang paling penting adalah waktu pelaksanaan PDT setiap tahunnya harus ditetapkan,” terang Jhon Hugo.

PDT 2011 adalah milik masyarakat Danau Toba sebagai perekat budaya dan  salah satu wadah mempromosikan dan meningkatkan pengelolaan destinasi pariwisata Danau Toba.

Menurut Jhon Hugo Silalahi, Pemprovsu dan masyarakat di Parapat juga akan menghadapi kesibukan yang lebih serius. Terkait dengan pembangunan sarana pendukung pariwisata di Parapat yakni,  pembangunan open stage, revitalisasi pantai, pembangunan jogging track, pembangunan tourist information center, harus terlaksana secepatnya karena anggaran sudah disediakan melalui kelembagaan Kementeri Pariwisata Republik Indonesia.
Pelaksanaan pembangunan tersebut sangat erat  kaitannya dengan pelaksanaan PDT 2011 dan dapat dipastikan bahwa tidak akan menggangu even nasional kepariwisataan itu sendiri. Karena masyarakat melalui  Forum Pengembangan Pariwisata Danau Toba, Destination Mangement Organization (DMO) Simalungun, telah berkomitmen untuk memfasilitasi dan bersedia membantu pembangunannya.

Pembentukan panitia lokal PDT 2011 dihadiri langsung oleh Ketua Umum Pelaksana Ir Johon Hugo Silalahi, Kadis Pariwisata Provinsi Sumatera Utara Drs Naruddin Dalimunthe MSp, Nurlisa Ginting Sekretaris Umum,  Sekretariat Dewi Juita Purba dan Suriwiyanto, serta dihadiri oleh Kadis Pariwisata Samosir, Kadis Pariwisata Toba Samosir, Kadis Pariwisata Simalungun, Dairi, Karo dan Humbang Hasundutan.

Struktur Panitia Lokal PDT 2011 dipercayakan Kepada Camat Girsang Sipangan Bolon Eka Hendra SSos dan Camat Ajibata Robet Gono SSOs sebagai ketua, sekretaris Harsono Gunawan, Bendahara Mompo Ronal Sinaga dan seksi – seksi kepanitian lainnya didukung oleh perwakilan masyarakat pelaku usaha pariwisata dan juga didukung oleh  Forum Pengembangan Pariwisata Danau Toba dan Destination Mangement Organization (DMO) Simalungun.(ful/rel)

MEDAN- Panitia lokal Pesta Danau Toba 2011 (PDT) yang akan digelar 27-30 Desember mendatang sudah dibentuk. Panitia pelaksana tingkat lokal terdiri dari perwakilan seluruh stakeholder, mulai dari masyarakat maupun pelaku usaha di Danau Toba.

Menurut Ketua Umum PDT, Ir Jhon Hugo Silalahi Kamis (17/11) lalu, pembentukan panitia lokal bertujuan menampung aspirasi seluruh stakeholder di kawasan Danau Toba, Parapat itu sendiri.
“PDT 2011 adalah even nasional dan merupakan kalender yang harus dilaksanakan dengan baik. Selanjutnya untuk tahun mendatang pelaksanaan PDT harus dipersiapkan dengan perencanaan yang lebih baik lagi.  Misalnya sebelum pelaksanaan PDT tahun 2012 harus dilakukan seminar untuk mengkaji dan membahas  konten atau isi acaranya dan yang paling penting adalah waktu pelaksanaan PDT setiap tahunnya harus ditetapkan,” terang Jhon Hugo.

PDT 2011 adalah milik masyarakat Danau Toba sebagai perekat budaya dan  salah satu wadah mempromosikan dan meningkatkan pengelolaan destinasi pariwisata Danau Toba.

Menurut Jhon Hugo Silalahi, Pemprovsu dan masyarakat di Parapat juga akan menghadapi kesibukan yang lebih serius. Terkait dengan pembangunan sarana pendukung pariwisata di Parapat yakni,  pembangunan open stage, revitalisasi pantai, pembangunan jogging track, pembangunan tourist information center, harus terlaksana secepatnya karena anggaran sudah disediakan melalui kelembagaan Kementeri Pariwisata Republik Indonesia.
Pelaksanaan pembangunan tersebut sangat erat  kaitannya dengan pelaksanaan PDT 2011 dan dapat dipastikan bahwa tidak akan menggangu even nasional kepariwisataan itu sendiri. Karena masyarakat melalui  Forum Pengembangan Pariwisata Danau Toba, Destination Mangement Organization (DMO) Simalungun, telah berkomitmen untuk memfasilitasi dan bersedia membantu pembangunannya.

Pembentukan panitia lokal PDT 2011 dihadiri langsung oleh Ketua Umum Pelaksana Ir Johon Hugo Silalahi, Kadis Pariwisata Provinsi Sumatera Utara Drs Naruddin Dalimunthe MSp, Nurlisa Ginting Sekretaris Umum,  Sekretariat Dewi Juita Purba dan Suriwiyanto, serta dihadiri oleh Kadis Pariwisata Samosir, Kadis Pariwisata Toba Samosir, Kadis Pariwisata Simalungun, Dairi, Karo dan Humbang Hasundutan.

Struktur Panitia Lokal PDT 2011 dipercayakan Kepada Camat Girsang Sipangan Bolon Eka Hendra SSos dan Camat Ajibata Robet Gono SSOs sebagai ketua, sekretaris Harsono Gunawan, Bendahara Mompo Ronal Sinaga dan seksi – seksi kepanitian lainnya didukung oleh perwakilan masyarakat pelaku usaha pariwisata dan juga didukung oleh  Forum Pengembangan Pariwisata Danau Toba dan Destination Mangement Organization (DMO) Simalungun.(ful/rel)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/