29.3 C
Medan
Monday, July 1, 2024

Gubsu Terpilih Harus Perhatikan Nasib Guru

MEDAN- Pasangan calon yang memenangkan Pilgubsu tahun depan harus komitmen memperhatikan kesejahteraan tenaga pendidik, khususnya yang mengabdi di kota kecil dan pedesaaan.   Peningkatan nasib guru ini harus direaliasikan dengan meningkatkan anggaran kesejahteraan guru dalam APBD provinsi Sumut.

“Tanda jasa guru tidak bisa dibalas dengan kata-kata. Guru itu pejuang mencerdaskan generasi bangsa. Totalitas dalam  pengabdian itu harus dihargai oleh pemerintah,” ungkap Nimrot Halomoan Situmeang, wisudawan pascasarjana Universitas Pembangunan Masyarakat Indonesia (UPMI) di Covention Hall Hotel Danau Toba Jalan Imam Bonjol Medan, Sabtu (17/11) lalu.

Mantan akitvis Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Sumatera Utara itu mengingatkan perjuangan guru itu jangan dilupakan dengan memberikan kesejahteraan kepada guru-guru. Selama ini kesejahteraan guru kurang diperhatikan oleh pemerintahan. “Kesejahteraan itu bisa saja dengena meningkatkan tunjangan, pemberian rumah dan kendaraan dinas,” katanya.

Nimrot berharap gubsu yang terpilih kelak bisa menempatkan guru dalam skala prioritas dalam program pemprovsu. “Kalau negara maju amat memperhatikan fasilitas pendidikan dan kesejahteraan pendidik,” ujarnya. (omi)

MEDAN- Pasangan calon yang memenangkan Pilgubsu tahun depan harus komitmen memperhatikan kesejahteraan tenaga pendidik, khususnya yang mengabdi di kota kecil dan pedesaaan.   Peningkatan nasib guru ini harus direaliasikan dengan meningkatkan anggaran kesejahteraan guru dalam APBD provinsi Sumut.

“Tanda jasa guru tidak bisa dibalas dengan kata-kata. Guru itu pejuang mencerdaskan generasi bangsa. Totalitas dalam  pengabdian itu harus dihargai oleh pemerintah,” ungkap Nimrot Halomoan Situmeang, wisudawan pascasarjana Universitas Pembangunan Masyarakat Indonesia (UPMI) di Covention Hall Hotel Danau Toba Jalan Imam Bonjol Medan, Sabtu (17/11) lalu.

Mantan akitvis Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Sumatera Utara itu mengingatkan perjuangan guru itu jangan dilupakan dengan memberikan kesejahteraan kepada guru-guru. Selama ini kesejahteraan guru kurang diperhatikan oleh pemerintahan. “Kesejahteraan itu bisa saja dengena meningkatkan tunjangan, pemberian rumah dan kendaraan dinas,” katanya.

Nimrot berharap gubsu yang terpilih kelak bisa menempatkan guru dalam skala prioritas dalam program pemprovsu. “Kalau negara maju amat memperhatikan fasilitas pendidikan dan kesejahteraan pendidik,” ujarnya. (omi)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/