31 C
Medan
Friday, April 25, 2025

Bangunan di CBD Polonia Terbakar

MEDAN, SUMUTPOS.CO โ€“ Sebuah gedung bangunan rumah toko (ruko) yang digunakan sebagai mess pekerja di Komplek CBD Polonia Blok DD No.53, Kelurahan Suka Damai, Kecamatan Medan Polonia, mengalami kebakaran pada Rabu (20/7).

Kepala Dinas Pencegah dan Pemadam Kebakaran (P2K) Kota Medan, Albon Sidauruk mengatakan, pihaknya menerima adanya laporan kebakaran di CBD Polonia pada Pukul 11.48 WIB.โ€Begitu menerima laporan Pukul 11.48 WIB, kita langsung menurunkan dua unit mobil pemadam ke lokasi untuk memadamkan api. Personel tiba di lokasi Pukul 12.00 WIB,โ€ ucap Albon kepada Sumut Pos, Rabu (20/7).

Dikatakan Albon, butuh waktu sekitar setengah jam bagi pihaknya untuk memadamkan api pada gedung tersebut.โ€Sebab tidak semua bagian gedung terbakar, yang terbakar hanya yang di lantai atas, lantai 3 dengan luas area yang terbakar sekitar 4ร—6 meter persegi,โ€ ujarnya.

Ditegaskan Albon, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.โ€Korban jiwa nihil, total kerugian diperkirakan sekitar Rp50 juta. Hingga sampai saat ini kita masih mencari tahu apa yang menjadi penyebab kebakaran,โ€ pungkasnya. (map/ila)

MEDAN, SUMUTPOS.CO โ€“ Sebuah gedung bangunan rumah toko (ruko) yang digunakan sebagai mess pekerja di Komplek CBD Polonia Blok DD No.53, Kelurahan Suka Damai, Kecamatan Medan Polonia, mengalami kebakaran pada Rabu (20/7).

Kepala Dinas Pencegah dan Pemadam Kebakaran (P2K) Kota Medan, Albon Sidauruk mengatakan, pihaknya menerima adanya laporan kebakaran di CBD Polonia pada Pukul 11.48 WIB.โ€Begitu menerima laporan Pukul 11.48 WIB, kita langsung menurunkan dua unit mobil pemadam ke lokasi untuk memadamkan api. Personel tiba di lokasi Pukul 12.00 WIB,โ€ ucap Albon kepada Sumut Pos, Rabu (20/7).

Dikatakan Albon, butuh waktu sekitar setengah jam bagi pihaknya untuk memadamkan api pada gedung tersebut.โ€Sebab tidak semua bagian gedung terbakar, yang terbakar hanya yang di lantai atas, lantai 3 dengan luas area yang terbakar sekitar 4ร—6 meter persegi,โ€ ujarnya.

Ditegaskan Albon, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.โ€Korban jiwa nihil, total kerugian diperkirakan sekitar Rp50 juta. Hingga sampai saat ini kita masih mencari tahu apa yang menjadi penyebab kebakaran,โ€ pungkasnya. (map/ila)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru