25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Lawan Pengaruh Narkoba Melalui Hubungan Kasih Sayang

Ilustrasi

MEDAN, SUMUTPOS.Co – Wakil Ketua Gerakan Nasional Anti Narkotika (Granat) Kota Medan, Rion Arios mengajak masyarakat mencegah bahaya narkoba, dimulai dari lingkungan internal keluarga. Penyuluhan pencegahan bahaya narkoba di-sampaikan kepada masyarakat di Gedung Serbaguna Asmika, Lorong 5, Kelurahan Bagan Deli, Kecamatan Medan Belawan.

Dijelaskan Rion, untuk mencegah bertambahnya jumlah pengguna narkoba dan tahap penang-anan bagi pengguna narkoba, masyarakat agar dapat memberikan kepedulian bersama-sama. Yakni, dimulai dari diri sendiri, keluarga, teman dan orang-orang di sekitarnya.

Dengan adanya pencegahan dimulai dari keluarga, hubungan kekeluargaan dapat memunculkan simpati para pengguna untuk berubah dan meninggalkan ke-tergantungan terhadap narkoba.

“Lawan pengaruh narkoba melalui hubungan kasih sayang sebagai keluarga, sahabat dan hubungan khusus lainnya,” kata Rion.

Tokoh Masyarakat Medan Utara ini meminta keseriusan para legislatif dan eksekutif di Kota Medan yang masih sangat minim dalam mendukung pencegahan dan penanggulangan bahaya narkoba di tengah-tengah masyarakat.

Diharapkan, pada pemilihan legislatif tahun 2019 nantinya, masyarakat dapat mendudukkan para tokoh yang peduli dan prihatin dengan kondisi darurat narkoba ini.

“Bersyukur, mayoritas dari anak-anak muda kaum millenial bisa hadir dalam penyuluhan dan penjelasan, agar sosialisasi dapat pahami untuk menyadarkan para anak-anak muda di Bagan Deli untuk menjauhi narkoba yang ada di sekelilingnya,” kata Rion.

Sementara itu, warga yang ha-dir, Susi Boru Nainggolan mengatakan, peredaran narkoba dan jumlah pemakai narkoba di Kelurahan Bagan Deli sudah sangat mengkhawatirkan.”Dengan sosi-lisasi ini, dapat menyadarkan keluarganya dari bahaya narkoba,” harap warga Bagan Deli ini.

Begitu juga dengan Natalisna Silaen, berharap agar para aktivis anti narkotika dari Granat tetap melakukan kegiatan-kegiatan penyuluhan yang sama di Belawan dan sekitarnya.

“Kami dari orang tua, berharap agar petugas keamanan semakin meningkatkan pembinaan dan pengawasan di lingkungan Bagan Deli, agar bahaya narkoba dapat jauh dari lingkungan tempat tinggal kami,” harapnyanya. (fac/ila)

Ilustrasi

MEDAN, SUMUTPOS.Co – Wakil Ketua Gerakan Nasional Anti Narkotika (Granat) Kota Medan, Rion Arios mengajak masyarakat mencegah bahaya narkoba, dimulai dari lingkungan internal keluarga. Penyuluhan pencegahan bahaya narkoba di-sampaikan kepada masyarakat di Gedung Serbaguna Asmika, Lorong 5, Kelurahan Bagan Deli, Kecamatan Medan Belawan.

Dijelaskan Rion, untuk mencegah bertambahnya jumlah pengguna narkoba dan tahap penang-anan bagi pengguna narkoba, masyarakat agar dapat memberikan kepedulian bersama-sama. Yakni, dimulai dari diri sendiri, keluarga, teman dan orang-orang di sekitarnya.

Dengan adanya pencegahan dimulai dari keluarga, hubungan kekeluargaan dapat memunculkan simpati para pengguna untuk berubah dan meninggalkan ke-tergantungan terhadap narkoba.

“Lawan pengaruh narkoba melalui hubungan kasih sayang sebagai keluarga, sahabat dan hubungan khusus lainnya,” kata Rion.

Tokoh Masyarakat Medan Utara ini meminta keseriusan para legislatif dan eksekutif di Kota Medan yang masih sangat minim dalam mendukung pencegahan dan penanggulangan bahaya narkoba di tengah-tengah masyarakat.

Diharapkan, pada pemilihan legislatif tahun 2019 nantinya, masyarakat dapat mendudukkan para tokoh yang peduli dan prihatin dengan kondisi darurat narkoba ini.

“Bersyukur, mayoritas dari anak-anak muda kaum millenial bisa hadir dalam penyuluhan dan penjelasan, agar sosialisasi dapat pahami untuk menyadarkan para anak-anak muda di Bagan Deli untuk menjauhi narkoba yang ada di sekelilingnya,” kata Rion.

Sementara itu, warga yang ha-dir, Susi Boru Nainggolan mengatakan, peredaran narkoba dan jumlah pemakai narkoba di Kelurahan Bagan Deli sudah sangat mengkhawatirkan.”Dengan sosi-lisasi ini, dapat menyadarkan keluarganya dari bahaya narkoba,” harap warga Bagan Deli ini.

Begitu juga dengan Natalisna Silaen, berharap agar para aktivis anti narkotika dari Granat tetap melakukan kegiatan-kegiatan penyuluhan yang sama di Belawan dan sekitarnya.

“Kami dari orang tua, berharap agar petugas keamanan semakin meningkatkan pembinaan dan pengawasan di lingkungan Bagan Deli, agar bahaya narkoba dapat jauh dari lingkungan tempat tinggal kami,” harapnyanya. (fac/ila)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/