25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

507 ASN Ikuti Ujian Tertulis

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Sebanyak 507 Aparatur Sipil Negara (ASN) di jajaran Pemko Medan mengikuti ujian tertulis sebagai bagian dari tahapan seleksi lelang 72 jabatan Eselon III dan Lurah se-Kota Medan. Ujian tertulis itu di lakukan diGedung Pusat Informasi Universitas Sumatera Utara (USU) sejak Rabu (21/4) pagi.

Ilustrasi.

Para peserta yang ujian tertulis ini merupakan peserta yang sebelumnya sudah dinyatakan lolos seleksi administrasi, sebagai tahap seleksi awal. “Iya, tadi pagi sudah berlangsung ujian tertulis, ujian Psikotest di USU ini juga masih berlangsung. Peserta yang hadir 507 orang, belum tahu kita apakah semuanya hadir atau ada yang tidak hadir,” ucap Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM) Kota Medan, Muslim Harahap kepada Sumut Pos, Rabu (21/4) siang.

Ujian tertulis ini, kata Muslim, akan digelar dalam 4 gelombang. Gelombang pertama dimulai pada Pukul 08.00 – 09.30 WIB, Gelombang II Pukul 10.30 – 12.00 WIB, Gelombang III Pukul 13.30 – 15.00 WIB, dan terakhir Gelombang IV Pukul 15.30 – 17.00 WIB. “Jadi untuk ujian tertulis atau ujian Psikotes ini hanya akan berlangsung satu hari, jadi hari ini (kemarin) juga akan tuntas ujiannya, tidak berhari-hari,” ujarnya.

Sedangkan untuk tahap ujian selanjutnya, yakni proses wawancara, direncanakan akan digelar pada Senin (26/4) atau Selasa (27/4) mendatang. Untuk tempat, Muslim belum dapat memastikannya.

“Kalau makalah kan sudah selesai itu dibuat. Nanti hari Senin atau Selasa ya dilanjutkan lah dengan tahap presentasi (makalah) dan wawancara,” katanya.

Nantinya selesai proses presentasi dan wawancara, lanjut Muslim, hasil test lelang akan disampaikan kepada Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution, untuk selanjutnya dikirimkan ke pusat dan dilakukan pelantikan untuk para pejabat eselon III dan lurah yang terpilih.

“Kalau soal kenapa jadwal ujiannya agak terlambat dari waktu yang telah ditentukan? Itu karena ruang ujian di USU dipakai untuk SBMPTN. Itu kan nasional, makanya kita ya mengalah la dengan jadwal nasional dan baru kita buat ujiannya hari ini,” jawabnya.

Terpisah, kepada Sumut Pos, Kabag Humas Pemko Medan, Arrahman Pane mengatakan, proses ujian dilakukan tim panitia seleksi dari USU. Ujian kali ini, berlaku untuk jabatan Kepala Bagian (Kabag) Setdako Medan, Kepala Bidang (Kabid) sejumlah OPD Pemko Medan, dan sejumlah jabatan Lurah di Kota Medan. “Ada juga untuk jabatan Sekcam, dan Sekretaris Dinas. Totalnya ada 72 jabatan yang dilelang,” tuturnya.

Ditegaskan mantan Camat Medan Labuhan itu, semua peserta yang mengikuti lelang kali ini adalah para ASN yang sehari-hari bertugas di lingkungan Pemko Medan. Dalam artian, tidak ada ASN di luar Pemko Medan yang mengikuti lelang Eselon III dan Lurah tersebut. “Hanya ASN yang berada di Pemko Medan saja. Yang ikut dari berbagai macam ASN, mulai dari eselon lll, lV, termasuk non jabatan,” pungkasnya. (map)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Sebanyak 507 Aparatur Sipil Negara (ASN) di jajaran Pemko Medan mengikuti ujian tertulis sebagai bagian dari tahapan seleksi lelang 72 jabatan Eselon III dan Lurah se-Kota Medan. Ujian tertulis itu di lakukan diGedung Pusat Informasi Universitas Sumatera Utara (USU) sejak Rabu (21/4) pagi.

Ilustrasi.

Para peserta yang ujian tertulis ini merupakan peserta yang sebelumnya sudah dinyatakan lolos seleksi administrasi, sebagai tahap seleksi awal. “Iya, tadi pagi sudah berlangsung ujian tertulis, ujian Psikotest di USU ini juga masih berlangsung. Peserta yang hadir 507 orang, belum tahu kita apakah semuanya hadir atau ada yang tidak hadir,” ucap Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM) Kota Medan, Muslim Harahap kepada Sumut Pos, Rabu (21/4) siang.

Ujian tertulis ini, kata Muslim, akan digelar dalam 4 gelombang. Gelombang pertama dimulai pada Pukul 08.00 – 09.30 WIB, Gelombang II Pukul 10.30 – 12.00 WIB, Gelombang III Pukul 13.30 – 15.00 WIB, dan terakhir Gelombang IV Pukul 15.30 – 17.00 WIB. “Jadi untuk ujian tertulis atau ujian Psikotes ini hanya akan berlangsung satu hari, jadi hari ini (kemarin) juga akan tuntas ujiannya, tidak berhari-hari,” ujarnya.

Sedangkan untuk tahap ujian selanjutnya, yakni proses wawancara, direncanakan akan digelar pada Senin (26/4) atau Selasa (27/4) mendatang. Untuk tempat, Muslim belum dapat memastikannya.

“Kalau makalah kan sudah selesai itu dibuat. Nanti hari Senin atau Selasa ya dilanjutkan lah dengan tahap presentasi (makalah) dan wawancara,” katanya.

Nantinya selesai proses presentasi dan wawancara, lanjut Muslim, hasil test lelang akan disampaikan kepada Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution, untuk selanjutnya dikirimkan ke pusat dan dilakukan pelantikan untuk para pejabat eselon III dan lurah yang terpilih.

“Kalau soal kenapa jadwal ujiannya agak terlambat dari waktu yang telah ditentukan? Itu karena ruang ujian di USU dipakai untuk SBMPTN. Itu kan nasional, makanya kita ya mengalah la dengan jadwal nasional dan baru kita buat ujiannya hari ini,” jawabnya.

Terpisah, kepada Sumut Pos, Kabag Humas Pemko Medan, Arrahman Pane mengatakan, proses ujian dilakukan tim panitia seleksi dari USU. Ujian kali ini, berlaku untuk jabatan Kepala Bagian (Kabag) Setdako Medan, Kepala Bidang (Kabid) sejumlah OPD Pemko Medan, dan sejumlah jabatan Lurah di Kota Medan. “Ada juga untuk jabatan Sekcam, dan Sekretaris Dinas. Totalnya ada 72 jabatan yang dilelang,” tuturnya.

Ditegaskan mantan Camat Medan Labuhan itu, semua peserta yang mengikuti lelang kali ini adalah para ASN yang sehari-hari bertugas di lingkungan Pemko Medan. Dalam artian, tidak ada ASN di luar Pemko Medan yang mengikuti lelang Eselon III dan Lurah tersebut. “Hanya ASN yang berada di Pemko Medan saja. Yang ikut dari berbagai macam ASN, mulai dari eselon lll, lV, termasuk non jabatan,” pungkasnya. (map)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/