31 C
Medan
Sunday, June 30, 2024

Dua Wartawan Sumut Pos Raih Penghargaan

MEDAN-Dua wartawan Harian Sumut Pos Valdesz Junianto Nainggolan dan Laila Azizah terpilih sebagai Juara II dan III dalam lomba karya tulis ‘Garuda Indonesia Airlines Travel Fair (GATF) 2012’, yang digelar Garuda Indonesia cabang Medan.

Pengumuman lomba karya tulis itu disampaikan manajemen Garuda Indonesia Airlines cabang Medan di Medan Club, Kamis (25/4).
Valdesz menyabet Juara II dengan tulisan berjuduln Ketika GIA cabang Medan berkompetisi di ‘ASEAN Sky Open Policies’: Membuka Koridor Bersama, Membuka Kompetisi di Langit Terbuka, sementara Laila terpilih sebagai Juara III lewat tulisan berjudul Sambut ASEAN Open Sky Policy 2015 : Garuda Punya Jurus Jitu, Kualanamu Ikut Siap.

Adapun dalam lomba karya tulis itu, panitia pelaksana menunjuk tim juri yang terdiri atas manajemen Garuda Indonesia, wartawan senior, akademisi, dan praktisi pariwisata. Dalam penjuriannya, juri melihat empat pembobotan nilai yakni kesesuaian tema dengan konten tulisan, data pendukung, sistematika penulisan, orisinalitas, dan bobot tulisan dalam kemajuan  kepariwisataan.

Dengan sistem penilaian tersebut, Hisar Hasibuan dari Medan Bisnis ditetapkan menjadi juara pertama. Pemenang pertama berhak atas satu unit kamera D-SLR Canon EOS dan hadiah uang, pemenang kedua mendapatkan satu unit laptop dan hadiah uang, serta pemenang ketiga memperoleh satu unit Blackberry dan hadiah uang. Sementara itu pemenang harapan diberikan kepada Hendrik Hutabarat dan Zainul Abdi, keduanya dari Medan Bisnis, serta Syahrial dari Harian Analisa.

Pada kesempatan itu, General Manager PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk cabang Medan, Muchwendi Harahap, mengatakan tulisan dari para wartawan di Kota Medan sangat baik sehingga menyulitkan tim juri dalam menetapkan  penilaian. Dia melihat seluruh tulisan memberikan ide dan gagasan baru  kepada PT Garuda Indonesia untuk berkiprah di Kota Medan dalam menyambut Bandara Kualanamu.

“Saya termasuk satu tim juri, saya lihat  kualitas tulisannya bagus semua. Kami di tim juri kewalahan mencari yang  terbaik. Pada akhirnya, kami memutuskan pada hari ini tulisan yang terbaik  dan tulisan-tulisan yang dinilai baik,” ujarnya.

Muchwendi memaparkan karya tulis yang dihasilkan oleh para jurnalis di Kota Medan akan menjadi ide baru bagi PT Garuda Indonesia dalam mengembangkan dunia kepariwisataan di Indonesia, khususnya Sumatera Utara. “Perlombaan ini bukan pada 2012 saja, tapi menjadi agenda reguler tahunan kami,” tukasnya.

Di akhir sambutan, Muchwendi menyampaikan, rasa terima kasih kepada para  jurnalis yang telah berpartisipasi membuat tulisannya untuk PT Garuda Indonesia. ‘’Semoga setiap tahun jumlah wartawan yang berpartisipasi di perlombaan karya tulis PT Garuda Indonesia terus bertambah,’’ harapnya. (ril)

MEDAN-Dua wartawan Harian Sumut Pos Valdesz Junianto Nainggolan dan Laila Azizah terpilih sebagai Juara II dan III dalam lomba karya tulis ‘Garuda Indonesia Airlines Travel Fair (GATF) 2012’, yang digelar Garuda Indonesia cabang Medan.

Pengumuman lomba karya tulis itu disampaikan manajemen Garuda Indonesia Airlines cabang Medan di Medan Club, Kamis (25/4).
Valdesz menyabet Juara II dengan tulisan berjuduln Ketika GIA cabang Medan berkompetisi di ‘ASEAN Sky Open Policies’: Membuka Koridor Bersama, Membuka Kompetisi di Langit Terbuka, sementara Laila terpilih sebagai Juara III lewat tulisan berjudul Sambut ASEAN Open Sky Policy 2015 : Garuda Punya Jurus Jitu, Kualanamu Ikut Siap.

Adapun dalam lomba karya tulis itu, panitia pelaksana menunjuk tim juri yang terdiri atas manajemen Garuda Indonesia, wartawan senior, akademisi, dan praktisi pariwisata. Dalam penjuriannya, juri melihat empat pembobotan nilai yakni kesesuaian tema dengan konten tulisan, data pendukung, sistematika penulisan, orisinalitas, dan bobot tulisan dalam kemajuan  kepariwisataan.

Dengan sistem penilaian tersebut, Hisar Hasibuan dari Medan Bisnis ditetapkan menjadi juara pertama. Pemenang pertama berhak atas satu unit kamera D-SLR Canon EOS dan hadiah uang, pemenang kedua mendapatkan satu unit laptop dan hadiah uang, serta pemenang ketiga memperoleh satu unit Blackberry dan hadiah uang. Sementara itu pemenang harapan diberikan kepada Hendrik Hutabarat dan Zainul Abdi, keduanya dari Medan Bisnis, serta Syahrial dari Harian Analisa.

Pada kesempatan itu, General Manager PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk cabang Medan, Muchwendi Harahap, mengatakan tulisan dari para wartawan di Kota Medan sangat baik sehingga menyulitkan tim juri dalam menetapkan  penilaian. Dia melihat seluruh tulisan memberikan ide dan gagasan baru  kepada PT Garuda Indonesia untuk berkiprah di Kota Medan dalam menyambut Bandara Kualanamu.

“Saya termasuk satu tim juri, saya lihat  kualitas tulisannya bagus semua. Kami di tim juri kewalahan mencari yang  terbaik. Pada akhirnya, kami memutuskan pada hari ini tulisan yang terbaik  dan tulisan-tulisan yang dinilai baik,” ujarnya.

Muchwendi memaparkan karya tulis yang dihasilkan oleh para jurnalis di Kota Medan akan menjadi ide baru bagi PT Garuda Indonesia dalam mengembangkan dunia kepariwisataan di Indonesia, khususnya Sumatera Utara. “Perlombaan ini bukan pada 2012 saja, tapi menjadi agenda reguler tahunan kami,” tukasnya.

Di akhir sambutan, Muchwendi menyampaikan, rasa terima kasih kepada para  jurnalis yang telah berpartisipasi membuat tulisannya untuk PT Garuda Indonesia. ‘’Semoga setiap tahun jumlah wartawan yang berpartisipasi di perlombaan karya tulis PT Garuda Indonesia terus bertambah,’’ harapnya. (ril)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/