26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Semarak HBP ke-59, Lapas 1 Medan Gelar One Day One Prison Product

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas 1 Medan kembali menyemarakkan dan menyukseskan kegiatan One Day One Prison’s Product untuk menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-59 2023, Selasa (28/3) lalu.

Kalapas Kelas 1 Medan, Maju Amintas Siburian mengatakan, One Day One Prison’s Product ini, sebagai wujud dukungan Lapas Kelas 1 Medan dalam program dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) di HBP ke-59.

“Dan merupakan bentuk apresiasi hasil karya warga binaan yang menjadi satu product unggulan Lapas Kelas 1 Medan,” ungkap Maju.

Lebih lanjut Maju menjelaskan, kegiatan yang diselenggarakan di Ruang Kunjungan Lapas Kelas 1 Medan ini, berhasil menjual beraneka macam produk hasil warga binaan, seperti kerajinan kulit, kerajinan tangan, meubel, sablon kaos, mug custom, sayuran hidroponik, lukisan, dan lainnya.

“Produk buatan WBP ini dapat dibeli secara langsung saat pameran,” sebutnya.

Maju pun mengajak seluruh masyarakat dan pegawai Lapas Kelas 1 Medan untuk dapat membeli hasil kerajinan tangan karya warga binaan tersebut.

“Terima kasih kepada seluruh jajaran kegiatan kerja dan petugas yang sudah menyiapkan kegiatan. Pun demikian, masyarakat maupun pegawai sudah menyukseskan Pameran One Day One Prison’s Product di Lapas Kelas 1 Medan, mari kita dukung hasil karya-karya WBP dengan membelinya dan mengkomersilkan kepada masyarakat umum,” pungkasnya. (man/saz)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas 1 Medan kembali menyemarakkan dan menyukseskan kegiatan One Day One Prison’s Product untuk menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-59 2023, Selasa (28/3) lalu.

Kalapas Kelas 1 Medan, Maju Amintas Siburian mengatakan, One Day One Prison’s Product ini, sebagai wujud dukungan Lapas Kelas 1 Medan dalam program dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) di HBP ke-59.

“Dan merupakan bentuk apresiasi hasil karya warga binaan yang menjadi satu product unggulan Lapas Kelas 1 Medan,” ungkap Maju.

Lebih lanjut Maju menjelaskan, kegiatan yang diselenggarakan di Ruang Kunjungan Lapas Kelas 1 Medan ini, berhasil menjual beraneka macam produk hasil warga binaan, seperti kerajinan kulit, kerajinan tangan, meubel, sablon kaos, mug custom, sayuran hidroponik, lukisan, dan lainnya.

“Produk buatan WBP ini dapat dibeli secara langsung saat pameran,” sebutnya.

Maju pun mengajak seluruh masyarakat dan pegawai Lapas Kelas 1 Medan untuk dapat membeli hasil kerajinan tangan karya warga binaan tersebut.

“Terima kasih kepada seluruh jajaran kegiatan kerja dan petugas yang sudah menyiapkan kegiatan. Pun demikian, masyarakat maupun pegawai sudah menyukseskan Pameran One Day One Prison’s Product di Lapas Kelas 1 Medan, mari kita dukung hasil karya-karya WBP dengan membelinya dan mengkomersilkan kepada masyarakat umum,” pungkasnya. (man/saz)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/