27 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Kecamatan Medan Deli Gagas Program ‘PAPI AH’, Pilah Sampah Mulai dari Rumah

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Kecamatan Medan Deli mengeluarkan program PAPI AH (Patroli Pilah Sampah) untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang sampah.

Camat Medan Deli Indra Utama, mengatakan program ini mengajak masyarakat untuk memilah sampah sejak dari rumah.

“Kegiatan telah berjalan seminggu, diharapkan dengan program ini menjadi solusi alternatif pengurangan sampah yang komplek dimana program ini bekerja sama dengan Bank Sampah, tentunya sampah yang terpilah akan kami jemput secara gratis dari rumah ke rumah,” ucapnya.

Kegiatan ini juga mengedukasi warga untuk mengurangi sampah yang terbuang dan dapat menghasilkan uang apabila dipilah dan dikumpulkan ke Bank Sampah.

Kecamatan Medan Deli terus berupaya untuk mewujudkan program program untuk masyarakat, meskipun kegiatan biasa namun dikemas dengan sesuatu yang menarik.

“Kegiatan Papi Ah akan kami adakan evaluasi secara menyeluruh apabila telah berjalan selama sebulan,” ungkapnya. (mag-1/ram)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Kecamatan Medan Deli mengeluarkan program PAPI AH (Patroli Pilah Sampah) untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang sampah.

Camat Medan Deli Indra Utama, mengatakan program ini mengajak masyarakat untuk memilah sampah sejak dari rumah.

“Kegiatan telah berjalan seminggu, diharapkan dengan program ini menjadi solusi alternatif pengurangan sampah yang komplek dimana program ini bekerja sama dengan Bank Sampah, tentunya sampah yang terpilah akan kami jemput secara gratis dari rumah ke rumah,” ucapnya.

Kegiatan ini juga mengedukasi warga untuk mengurangi sampah yang terbuang dan dapat menghasilkan uang apabila dipilah dan dikumpulkan ke Bank Sampah.

Kecamatan Medan Deli terus berupaya untuk mewujudkan program program untuk masyarakat, meskipun kegiatan biasa namun dikemas dengan sesuatu yang menarik.

“Kegiatan Papi Ah akan kami adakan evaluasi secara menyeluruh apabila telah berjalan selama sebulan,” ungkapnya. (mag-1/ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/