30 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Menggugah Kebersamaan dengan Saling Berbagi

HDCI Sumut Kurban Tiga Lembu dan 12 Kambing

MEDAN- Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Sumut bersama Harley Owners Grup (HOG) North Sumatera Chapter, Mabua Harley Davidson (MHD) serta Pengprov IMI Sumut menggelar bakti sosial berupa penyembelihan hewan kurban  Sabtu (27/10).

Sebanyak  tiga ekor lembu dan 12 ekor kambing diserahkan kepada masyarakat di empat lokasi. Hewan kurban tersebut merupakan bantuan dari Ketua dan Pengurus HDCI beserta HOG Sumut, dari jajaran direksi berikut beberapa staf MHD, dan juga Ketua Pengprov IMI Sumut.

Dua ekor lembu disebar dan disembelih di Desa Baru, Kecamatan Pancurbatu, Kabupaten Deliserdang, tepatnya di halaman Mushalla Al Jihad.

Penyembelihannya dihadiri  Ketua HDCI dan HOG Sumut Ijeck didampingi anggota HDCI Sumut serta berapa perwakilan klub dan komunitas motor.
Selain itu, satu ekor lembu juga diserahkan di LP Tanjunggusta dan lima ekor kambing untuk warga Kelurahan Petisah Hulu, Kecamatan Medan Baru.
Sebelumnya, Jumat (26/10) sudah diserahkan dua ekor kambing untuk masyarakat di sekitar Sekretariat Pengprov IMI Sumut. Disebutkan, satu ekor kambing penyembelihannya berlangsung di Masjid Jamik, Jalan Taruma Medan Lingkungan IV Kelurahan Petisah Tengah, Medan Petisah, dan satu lagi di Mesjid Ubudiyah, Jalan Kejaksaan, juga di Kelurahan Petisah Tengah.

Ijeck mengatakan, Idul Adha 1433 H merupakan salah satu moment untuk menggugah kebersamaan dengan saling berbagi. Dikatakan, bakti sosial berupa penyembelihan kurban di Hari Raya Idul Adha telah menjadi kegiatan tetap HDCI Sumut di setiap tahunnya.

Kepala Lingkungan 9 Kelurahan Petisah Hulu, Misli Lubis mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih kepada HDCI Sumut, bersama HOG dan MHD serta Pengprov IMI Sumut yang begitu peduli terhadap warga sekitar. (jun)

HDCI Sumut Kurban Tiga Lembu dan 12 Kambing

MEDAN- Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Sumut bersama Harley Owners Grup (HOG) North Sumatera Chapter, Mabua Harley Davidson (MHD) serta Pengprov IMI Sumut menggelar bakti sosial berupa penyembelihan hewan kurban  Sabtu (27/10).

Sebanyak  tiga ekor lembu dan 12 ekor kambing diserahkan kepada masyarakat di empat lokasi. Hewan kurban tersebut merupakan bantuan dari Ketua dan Pengurus HDCI beserta HOG Sumut, dari jajaran direksi berikut beberapa staf MHD, dan juga Ketua Pengprov IMI Sumut.

Dua ekor lembu disebar dan disembelih di Desa Baru, Kecamatan Pancurbatu, Kabupaten Deliserdang, tepatnya di halaman Mushalla Al Jihad.

Penyembelihannya dihadiri  Ketua HDCI dan HOG Sumut Ijeck didampingi anggota HDCI Sumut serta berapa perwakilan klub dan komunitas motor.
Selain itu, satu ekor lembu juga diserahkan di LP Tanjunggusta dan lima ekor kambing untuk warga Kelurahan Petisah Hulu, Kecamatan Medan Baru.
Sebelumnya, Jumat (26/10) sudah diserahkan dua ekor kambing untuk masyarakat di sekitar Sekretariat Pengprov IMI Sumut. Disebutkan, satu ekor kambing penyembelihannya berlangsung di Masjid Jamik, Jalan Taruma Medan Lingkungan IV Kelurahan Petisah Tengah, Medan Petisah, dan satu lagi di Mesjid Ubudiyah, Jalan Kejaksaan, juga di Kelurahan Petisah Tengah.

Ijeck mengatakan, Idul Adha 1433 H merupakan salah satu moment untuk menggugah kebersamaan dengan saling berbagi. Dikatakan, bakti sosial berupa penyembelihan kurban di Hari Raya Idul Adha telah menjadi kegiatan tetap HDCI Sumut di setiap tahunnya.

Kepala Lingkungan 9 Kelurahan Petisah Hulu, Misli Lubis mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih kepada HDCI Sumut, bersama HOG dan MHD serta Pengprov IMI Sumut yang begitu peduli terhadap warga sekitar. (jun)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/