25.7 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Erry Dilarang Pakai Atribut Golkar

JAKARTA – Suhu panas menerpa internal Partai Golkar. Kabar berhembus, kader Golkar Sumut terbelah menjadi tiga kubu. Kubu yang mendukung paket Chairuman Harahap, yang mendukung Tengku Erry Nuradi, dan bahkan dikabarkan ada juga yang berada di gerbong Gus Irawan Pasaribu.
Ini lantaran Tengku Erry juga tokoh Golkar Sumut, sedang Gus Irawan juga dekat dengan partai beringin rindang itu. Kabar itu langsung dibantah Wakil Sekjen DPP Golkar, Leo Nababan. Dia mengklaim, seluruh kader Golkar di Sumut solid.

“Salah, nggak ada itu. Golkar solid,” ujar Leo saat dikonfirmasi JPNN terkait isu “panas” di partainya itu. Namun, meski membantah, Leo menjelaskan bahwa kemarin Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie mengeluarkan surat yang ditujukan kepada jajaran pengurus Golkar di Sumut. Isi surat, memerintahkan seluruh kader agar kompak mendukung pasangan Chairuman-Fadli Nurzal.

“Isi surat dari DPP, agar seluruh kader wajib mendukung pasangan Chairuman-Fadli Nurzal,” ujar Leo, yang juga Ketua Korwil Golkar wilayah Sumut itu.
Dia juga memastikan bahwa DPP sudah mengeluarkan surat pemecatan terhadap Tengku Erry dari jabatannya sebagai Ketua DPC Golkar Kabupaten Serdang Bedagai. “Khusus untuk Ketua DPC Golkar Sergai, sementara ini dipecat. Nanti ditunjuk plt Ketua DPC Sergai. Coba tanya DPD Sumut, siapa yang ditunjuk jadi plt,” ujar Leo.(sam)

JAKARTA – Suhu panas menerpa internal Partai Golkar. Kabar berhembus, kader Golkar Sumut terbelah menjadi tiga kubu. Kubu yang mendukung paket Chairuman Harahap, yang mendukung Tengku Erry Nuradi, dan bahkan dikabarkan ada juga yang berada di gerbong Gus Irawan Pasaribu.
Ini lantaran Tengku Erry juga tokoh Golkar Sumut, sedang Gus Irawan juga dekat dengan partai beringin rindang itu. Kabar itu langsung dibantah Wakil Sekjen DPP Golkar, Leo Nababan. Dia mengklaim, seluruh kader Golkar di Sumut solid.

“Salah, nggak ada itu. Golkar solid,” ujar Leo saat dikonfirmasi JPNN terkait isu “panas” di partainya itu. Namun, meski membantah, Leo menjelaskan bahwa kemarin Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie mengeluarkan surat yang ditujukan kepada jajaran pengurus Golkar di Sumut. Isi surat, memerintahkan seluruh kader agar kompak mendukung pasangan Chairuman-Fadli Nurzal.

“Isi surat dari DPP, agar seluruh kader wajib mendukung pasangan Chairuman-Fadli Nurzal,” ujar Leo, yang juga Ketua Korwil Golkar wilayah Sumut itu.
Dia juga memastikan bahwa DPP sudah mengeluarkan surat pemecatan terhadap Tengku Erry dari jabatannya sebagai Ketua DPC Golkar Kabupaten Serdang Bedagai. “Khusus untuk Ketua DPC Golkar Sergai, sementara ini dipecat. Nanti ditunjuk plt Ketua DPC Sergai. Coba tanya DPD Sumut, siapa yang ditunjuk jadi plt,” ujar Leo.(sam)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/