25.7 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Usai Diperiksa KPK 8 Jam, Sepupu Nazaruddin Bungkam

JAKARTA- Sepupu Muhammad Nazaruddin, Syarifuddin hari ini diperiksa oleh KPK. Usai diperiksa selama 8 jam, Nazaruddin bungkam. Syarifuddin diperiksa KPK sekitar pukul 09.30 WIB. Dia keluar dari gedung komisi antikorupsi tersebut sekitar pukul 17.00 WIB. Syahruddin sama sekali tidak berkomentar dan langsung meninggalkan gedung KPK.
Syarifuddin sebelumnya tiba di gedung KPK sekitar pukul 09.30 WIB, Kamis (29/9). Dia datang mengenakan kemeja lengan panjang warna coklat. “Diperiksa sebagai saksi untuk tersangka dalam kasus Wisma Atlet,” kata Kabag Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha. Hingga pukul 10.30 WIB, Syarifuddin masih menjalani pemeriksaan.
Berdasarkan agenda pemeriksaan KPK, harusnya Syarifuddin dijadwalkan diperiksa sebagai saksi bagi Nazaruddin Rabu (28/9). Namun Syarifuddin baru hadir di KPK hari ini.

Pria yang paspornya digunakan oleh Nazaruddin saat di Kolombia tersebut diduga mengetahui soal kasus Wisma Atlet. Nama Syarifuddin muncul setelah Nazaruddin tertangkap di Cartagena, Kolombia, pada 7 Agustus 2011. Nazar diketahui menggunakan paspor milik Syarifuddin. Pria yang tinggal di Medan itu juga pernah diperiksa Kepolisian terkait kasus in tapi Syarifuddin dilepaskan.(net/jpnn)

JAKARTA- Sepupu Muhammad Nazaruddin, Syarifuddin hari ini diperiksa oleh KPK. Usai diperiksa selama 8 jam, Nazaruddin bungkam. Syarifuddin diperiksa KPK sekitar pukul 09.30 WIB. Dia keluar dari gedung komisi antikorupsi tersebut sekitar pukul 17.00 WIB. Syahruddin sama sekali tidak berkomentar dan langsung meninggalkan gedung KPK.
Syarifuddin sebelumnya tiba di gedung KPK sekitar pukul 09.30 WIB, Kamis (29/9). Dia datang mengenakan kemeja lengan panjang warna coklat. “Diperiksa sebagai saksi untuk tersangka dalam kasus Wisma Atlet,” kata Kabag Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha. Hingga pukul 10.30 WIB, Syarifuddin masih menjalani pemeriksaan.
Berdasarkan agenda pemeriksaan KPK, harusnya Syarifuddin dijadwalkan diperiksa sebagai saksi bagi Nazaruddin Rabu (28/9). Namun Syarifuddin baru hadir di KPK hari ini.

Pria yang paspornya digunakan oleh Nazaruddin saat di Kolombia tersebut diduga mengetahui soal kasus Wisma Atlet. Nama Syarifuddin muncul setelah Nazaruddin tertangkap di Cartagena, Kolombia, pada 7 Agustus 2011. Nazar diketahui menggunakan paspor milik Syarifuddin. Pria yang tinggal di Medan itu juga pernah diperiksa Kepolisian terkait kasus in tapi Syarifuddin dilepaskan.(net/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/