25 C
Medan
Saturday, September 28, 2024

Spurs Puncaki Wilayah Barat

SAN ANTONIO-Rentetan kemenangan San Antonio Spurs berlanjut menjadi 10, hal mana membuat mereka kini bertengger di puncak Wilayah Barat. Di tempat lain Miami Heat menyudahi rangkaian kemenangan kandang di angka 17.
Berlaga di AT&T Center, Sabtu (7/4) pagi WIB, Spurs melanjutkan rentetan kemenangannya menjadi 10 tanpa terhenti usai menundukkan New Orleans Hornets. Menghadapi tim terlemah di wilayahnya, Spurs menang 128-103.
Kemenangan tersebut, dibarengi dengan kekalahan Oklahoma City atas Indiana Pacers, membuat Spurs untuk kali pertama sepanjang musim ini berhak atas posisi teratas Wilayah Barat.

“Kami tidak bermain bagus di paruh kedua pertandingan sebelumnya, jadi kami ingin bermain baik dan lebih fokus serta tampil lebih baik. Ini jadi awal yang baik buat kami,” ujat Tim Duncan usai laga seperti dikutip dari
Yahoosports.

Dengan 19 poin yang disumbangkan dalam pertandingan tersebut, ditambah enam rebound dan dua assist, Duncan jadi penampil terbaik timnya. Sementara dari kubu New Orleans, Eric Gordon tampil prima setelah membuat 31 poin.
Sementara itu di American Airlines Arena, Miamu Heat harus menyudahi rentetan kemenangan kandang yang sudah berjumlah 17 pertandingan. Menjamu Memphis Grizzlies, tuan rumah tunduk dengan kedudukan 82-97.
“Tim memenangi pertandingan dari awal. Kami berupaya dengan keras. Kami mengalahkan mereka. Mereka kehilangan tembakan-tembakan yang biasa mereka lakukan,” sahut guard Memphis, Gilbert Arenas. (bbs/jpnn)

SAN ANTONIO-Rentetan kemenangan San Antonio Spurs berlanjut menjadi 10, hal mana membuat mereka kini bertengger di puncak Wilayah Barat. Di tempat lain Miami Heat menyudahi rangkaian kemenangan kandang di angka 17.
Berlaga di AT&T Center, Sabtu (7/4) pagi WIB, Spurs melanjutkan rentetan kemenangannya menjadi 10 tanpa terhenti usai menundukkan New Orleans Hornets. Menghadapi tim terlemah di wilayahnya, Spurs menang 128-103.
Kemenangan tersebut, dibarengi dengan kekalahan Oklahoma City atas Indiana Pacers, membuat Spurs untuk kali pertama sepanjang musim ini berhak atas posisi teratas Wilayah Barat.

“Kami tidak bermain bagus di paruh kedua pertandingan sebelumnya, jadi kami ingin bermain baik dan lebih fokus serta tampil lebih baik. Ini jadi awal yang baik buat kami,” ujat Tim Duncan usai laga seperti dikutip dari
Yahoosports.

Dengan 19 poin yang disumbangkan dalam pertandingan tersebut, ditambah enam rebound dan dua assist, Duncan jadi penampil terbaik timnya. Sementara dari kubu New Orleans, Eric Gordon tampil prima setelah membuat 31 poin.
Sementara itu di American Airlines Arena, Miamu Heat harus menyudahi rentetan kemenangan kandang yang sudah berjumlah 17 pertandingan. Menjamu Memphis Grizzlies, tuan rumah tunduk dengan kedudukan 82-97.
“Tim memenangi pertandingan dari awal. Kami berupaya dengan keras. Kami mengalahkan mereka. Mereka kehilangan tembakan-tembakan yang biasa mereka lakukan,” sahut guard Memphis, Gilbert Arenas. (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/