PALEMBANG- Tim voli pantai putra dan putri Indonesia terus mematangkan persiapan guna menghadapi SEA Games XXVI, yang laganya akan digelar pada 14 November. Meski berat, Indonesia optimis bisa menyabet satu emas seperti yang ditargetkan KONI Pusat.
“Untuk meraih satu medali emas bukan perkara mudah karena kita akan bersaing dengan Thailand dan Malaysia. Tapi, jika mengacu pada performa pemain saat latihan maupun uji coba kejuaraan di berbagai negara mereka mampu menunjukkan tren positif,” ujar pelatih tim voli pantai putra Indonesia, Agus Abdul Karim.
Dia mengatakan, optimis bisa memenuhi target yang diharapkan. Dia berharap tim putra Indonesia mampu mendapatkan satu medali emas dan perak seperti saat SEA Games di Laos, tahun 2009 lalu.
Tim voli pantai putra Indonesia akan mengirimkan dua tim di SEA Games XXVI. Pasangan pertama dipercayakan kepada Koko Prasetyo-Andy Ardiansyah serta Dian Putra Santoso dan Adi Candra Rahmawan.
“Mereka pemain bagus dan mampu menjadi juara pada tes even lalu. Dengan begitu kami optimis bisa mendulang minimal satu emas,” tegasnya.
Sementara pelatih tim voli pantai putri, Agus Salim mengatakan akan meraih hasil yang maksimal yakni sama seperti tim putra satu medali emas. “Kami berharap bisa menyumbangkan emas pada SEA Games nanti. Tentunya itu saya harapkan dari pasangan Dita Yuliana dan Eva Susilowati atau Ayu Cahyaning Siam dan Wijayanti,” harapnya.
Sebelumnya, pasangan putra Indonesia Andy Ardiansyah-Koko Prasetyo meraih gelar juara pada turnamen voli pantai Asia Pasifik LA Lights Piala Gubernur Sumsel 2011, setelah di final mengalahkan tim Australia, Aaron Crook-Casey Grice. Andy-Koko menang dua set langsung 21-17 dan 21-15.
Di pertandingan SEA Games nanti, cabang Olahraga Voli pantai akan digelar 14-19 November melibatkan 8 negara termasuk Indonesia, yang bertindak sebagai tuan rumah.(bbs/jpnn)