26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Ribuan Pelari Ikuti Deli Serdang Marathon 10K 2018

 

JUARA: Atlet asal Sumatera Barat, Hamdan Sayuti berhasil
menjadi juara.(foto : Istimewa)

LUBUKPAKAM.SUMUTPOS.CO – Deliserdang Marathon 10K Tahun 2018 yang diikuti 4 ribuan peserta yang terdiri dari pelajar, TNI/Polri dan masyarakat umum dilepas Wakil Bupati Deliserdang Zainuddin Mars, di Lapangan Tengkuraja Muda Lubukpakam, Minggu (12/8).

Marathon 10K Tahun 2018 ini dibagi dalam dua bagian yaitu 10K untuk Dewasa dan 5K untuk Pelajar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 73, Asian Games XVII di Jakarta dan Palembang serta dalam rangka Hari Ulang Tahun Deli Serdang ke 72, yang juga dihadiri Unsur FKPD, Sekdakab Darwin Zein, Asisten I Setdakab Dedy Maswardi, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Deli Serdang Faisal Arif Nasution bersama para pejabat pemkab lainnya.

Wabup H Zainuddin Mars sebelum melepas Deli Serdang Marathon 10K Tahun 2018 menyampaikan atas nama Pemkab Deli Serdang saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta yang ikut berpartisipasi pada Deli Serdang Marathon 10K Tahun 2018 ini, terutama para peserta dari Sumatera Utara dan dari luar Sumatera Utara.

“Mudah mudahan kegiatan Deli Serdang Marathon 10K Tahun 2018 ini memberi manfaat yang besar kepada kita semua dan mudah mudahan Deli Serdang Marathon 10K Tahun 2018 ini upaya kita membangkitkan olahraga baik di Deli Serdang, Sumatera Utara bahkan Nasional, sekaligus ini merupakan semangat kita untuk mensukseskan Asian Games yang akan berlangsung di Jakarta dan Palembang,” kata Zainuddin.

Untuk kategori putra, Hamdan Sayuti asal Sumatera Barat tampil sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 31:28:76. Menyusul di belakangnya M Yunus asal Sumatera Barat dengan catatan waktu 31:51:05 dan peringkat ketiga, Udin Akbar asal Sumatera Utara dengan catatan waktu 31:58:13.

Sementara untuk kelompok putri dijuarai Afriana Paijo asal NTT dengan catatan waktu 37:13:26, peringkat kedua Mery Paijo asal NTT dengan catatan waktu 37:35:25 dan peringkat ketiga, Yulianti Utari asal Sumatera Barat dengan catatan waktu 37:58:74.

Sedangkan kategori Pelajar dalam Deli Serdang Marathon 5K ini tampil sebagai juara dalam Deli Serdang Marathon ini didominasi oleh anak-anak Pelajar dari Kecamatan Sibiru-Biru Kabupaten Deli Serdang. (btr)

 

JUARA: Atlet asal Sumatera Barat, Hamdan Sayuti berhasil
menjadi juara.(foto : Istimewa)

LUBUKPAKAM.SUMUTPOS.CO – Deliserdang Marathon 10K Tahun 2018 yang diikuti 4 ribuan peserta yang terdiri dari pelajar, TNI/Polri dan masyarakat umum dilepas Wakil Bupati Deliserdang Zainuddin Mars, di Lapangan Tengkuraja Muda Lubukpakam, Minggu (12/8).

Marathon 10K Tahun 2018 ini dibagi dalam dua bagian yaitu 10K untuk Dewasa dan 5K untuk Pelajar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 73, Asian Games XVII di Jakarta dan Palembang serta dalam rangka Hari Ulang Tahun Deli Serdang ke 72, yang juga dihadiri Unsur FKPD, Sekdakab Darwin Zein, Asisten I Setdakab Dedy Maswardi, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Deli Serdang Faisal Arif Nasution bersama para pejabat pemkab lainnya.

Wabup H Zainuddin Mars sebelum melepas Deli Serdang Marathon 10K Tahun 2018 menyampaikan atas nama Pemkab Deli Serdang saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta yang ikut berpartisipasi pada Deli Serdang Marathon 10K Tahun 2018 ini, terutama para peserta dari Sumatera Utara dan dari luar Sumatera Utara.

“Mudah mudahan kegiatan Deli Serdang Marathon 10K Tahun 2018 ini memberi manfaat yang besar kepada kita semua dan mudah mudahan Deli Serdang Marathon 10K Tahun 2018 ini upaya kita membangkitkan olahraga baik di Deli Serdang, Sumatera Utara bahkan Nasional, sekaligus ini merupakan semangat kita untuk mensukseskan Asian Games yang akan berlangsung di Jakarta dan Palembang,” kata Zainuddin.

Untuk kategori putra, Hamdan Sayuti asal Sumatera Barat tampil sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 31:28:76. Menyusul di belakangnya M Yunus asal Sumatera Barat dengan catatan waktu 31:51:05 dan peringkat ketiga, Udin Akbar asal Sumatera Utara dengan catatan waktu 31:58:13.

Sementara untuk kelompok putri dijuarai Afriana Paijo asal NTT dengan catatan waktu 37:13:26, peringkat kedua Mery Paijo asal NTT dengan catatan waktu 37:35:25 dan peringkat ketiga, Yulianti Utari asal Sumatera Barat dengan catatan waktu 37:58:74.

Sedangkan kategori Pelajar dalam Deli Serdang Marathon 5K ini tampil sebagai juara dalam Deli Serdang Marathon ini didominasi oleh anak-anak Pelajar dari Kecamatan Sibiru-Biru Kabupaten Deli Serdang. (btr)

Previous article
Next article

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/