22.8 C
Medan
Saturday, June 22, 2024

Murray Raih Kemenangan Perdana di Barcelona

PETENIS kebanggan Britania Raya, Andy Murray, berhasil melaju ke babak ketiga ATP Barcelona Open 2012. Murray berhasil melaju setelah berhasil mengatasi petenis asal Ukraina, Sergiy Stakhovsky dalam dua set 6-3 6-2. Ini adalah kemenangan perdana Murray di Barcelona.

Murray tidak membutuhkan waktu lama untuk bisa menaklukan Stakhovsky. Cukup 78 menit yang dibutuhkan petenis asal Skotlandia ini untuk datang dan menang. Alhasil Murray mengaku puas dengan performanya.

“Ini adalah tes yang bagus, awal yang bagus untuk memulai turnamen. saya rasa saya memukul bola dengan baik dan bermain bagus sepanjang pertandingan berlangsung,” ujar Murray, dilansir dari Eurosport, Rabu (25/4).

Barcelona Open adalah turnamen tenis lapangan tanah liat. Hal itu membuat petenis peringkat empat dunia itu enggan sesumbar untuk bisa juara. Wajar, pasalnya banyak petenis asal Spanyol yang notabene hebat di lapangan tanah liat juga mengikuti turnamen tersebut.

“Sulit membuat kejutan di musim semi karena semua para permain terbaik Spanyol ada di turnamen ini. Rafa Nadal adalah favorit juara, tetapi Fernando Verdasco, David Ferrer dan Nicolas Almagro sulit dikalahkan di lapangan tanah liat,” tutupnya.

Murray sendiri sejatinya telah mengenal betul lapangan tanah liat di Barcelona karena berlatih di sana sejak remaja. Pada babak selanjutnya di hari Kamis, petenis bersua 24 tahun ini akan menghadapi pemenang laga antara Santiago Giraldo (Kolombia) dengan Robin Haase (Belanda). (bbs/jpnn)

PETENIS kebanggan Britania Raya, Andy Murray, berhasil melaju ke babak ketiga ATP Barcelona Open 2012. Murray berhasil melaju setelah berhasil mengatasi petenis asal Ukraina, Sergiy Stakhovsky dalam dua set 6-3 6-2. Ini adalah kemenangan perdana Murray di Barcelona.

Murray tidak membutuhkan waktu lama untuk bisa menaklukan Stakhovsky. Cukup 78 menit yang dibutuhkan petenis asal Skotlandia ini untuk datang dan menang. Alhasil Murray mengaku puas dengan performanya.

“Ini adalah tes yang bagus, awal yang bagus untuk memulai turnamen. saya rasa saya memukul bola dengan baik dan bermain bagus sepanjang pertandingan berlangsung,” ujar Murray, dilansir dari Eurosport, Rabu (25/4).

Barcelona Open adalah turnamen tenis lapangan tanah liat. Hal itu membuat petenis peringkat empat dunia itu enggan sesumbar untuk bisa juara. Wajar, pasalnya banyak petenis asal Spanyol yang notabene hebat di lapangan tanah liat juga mengikuti turnamen tersebut.

“Sulit membuat kejutan di musim semi karena semua para permain terbaik Spanyol ada di turnamen ini. Rafa Nadal adalah favorit juara, tetapi Fernando Verdasco, David Ferrer dan Nicolas Almagro sulit dikalahkan di lapangan tanah liat,” tutupnya.

Murray sendiri sejatinya telah mengenal betul lapangan tanah liat di Barcelona karena berlatih di sana sejak remaja. Pada babak selanjutnya di hari Kamis, petenis bersua 24 tahun ini akan menghadapi pemenang laga antara Santiago Giraldo (Kolombia) dengan Robin Haase (Belanda). (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/