25.6 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Lorenzo jagoan di Aragon

Jorge Lorenzo
Jorge Lorenzo

Pertama kalinya musim ini Jorge Lorenzo akhirnya bisa berada di podium teratas balapan MotoGP usai memenangi balapan di Aragon, sekaligus kemenangan kedua beruntun untuk Yamaha. Setelah dua pekan lalu melajukan Valentino Rossi menjadi pemenang di San Marino, Yamaha kini menempatkan Lorenzo sebagai pebalap pertama yang menyentuh garis finis, Minggu (28/9) malam WIB.

Bagi Lorenzo ini adalah kemenangan pertamanya musim ini setelah empat balapan terakhir selalu berujung posisi kedua. Tak cuma itu Lorenzo meraih podium pertama perdana di Aragon setelah sebelumnnya cuma finis 4, 3, 2, dan 2. Ini juga kali pertamanya Yamaha menang di sirkuit tersebut. Finis posisi kedua dan ketiga di balapan ini adalah Aleix Espargaro dan Cal Crutchlow.

Lalu di mana Marc Marquez dan Dani Pedrosa. Mereka terjatuh, duo Repsol Honda ini di lap-lap terakhir lah yang membuat Lorenzo akhirnya bisa menang. Terutama Marquez karena untuk dua balapan beruntun ia gagal finis podium.

Pada lap pertama Andrea Iannone berhasil menyalip Marc Marquez yang memegang pole position. Sementara itu Lorenzo bikin start bagus dengan langsung melonjak ke posisi ketiga.Namun hanya dua lap saja Iannone memimpin balapan karena ia terjatuh dan pimpinan balapan diambil alih oleh Marquez, yang dikuntit terus oleh Lorenzo dan Pedrosa.

Lorenzo terus bertahan dari kejaran Pedrosa di posisi ketiga sambil mengejar Marquez yang ada di depan. Sementara itu Valentino Rossi terjatuh di lap keempat setelah motornya keluar trek saat hendak menyalip Pedrosa. Balapan kemudian jadi duel antara duo Repsol Honda Marquez serta Pedrosa dengan Lorenzo, yang saling bertukar psisi sebagai pemimpin balapan.

Sampai Lorenzo kemudian turun ke posisi ketiga di lap ke-17 dengan Pedrosa memimpin balapan disusul Marquez. Kemudian cuaca berubah menjadi mendung dan rintik hujan mulai membasahi lintasan yang membuat white flag (bendera puti) dikibarkan, pertanda para rider harus mengganti motor mereka.

Tiga lap jelang balapan terakhir, Pedrosa yang sedang mengejar Marquez terjatuh di trek lurus. Sementara itu Lorenzo gantian yang menguntit Marquez. Hari baik rupanya bagi Lorenzo ketika Marquez terjatuh di lap 21 dan membuatnya dengan mudah melenggang memimpin balapan, hingga akhirnya menyentuh garis finis pertama kali, disusul Aleix Espargaro dan Cal Crutchlow. Sementara itu Marquez menuntaskan balapan di posisi 13 disusul Pedrosa di bawahnya.(bbs/btr)

Pedrosa, Marquez dan Rossi Jatuh
ARAGON-Mungkin bagi duo rider Repsol Honda Marc Marquez dan Dani Pedrosa, perhelatan di sirkuit MotorLand Aragon, adalah hari sial. Pasalnya duo jagoan Honda itu terjatuhnya. Marquez yang sedang memimpin balapan terjatuh, sementara Lorenzo berada dibelakangnya dengan mudah menyegel posisi pertama hingga finis.

Satu lap sebelum Marquez terjatuh, Pedrosa mengalami hal serupa saat sedang mengejar rekan setimnya tersebut. Akhirnya kedua pebalap itu menuntaskan lomba di posisi 13 dan 14. Lorenzo yang finis podium teratas untuk pertama kalinya musim ini ditemani Aleix Espargaro dan Cal Crutchlow yang finis kedua serta ketiga.

Kemenangan ini membuat perolehan poin Lorenzo menjadi 202 poin namun tetap bertahan di posisi keempat klasemen pebalap. Sementara itu posisi ketiga tetap ditempati Valentino Rossi, yang gagal finis di balapan ini, dengan 214 poin.

Sementara itu Marquez masih kokoh di puncak klasemen dengan 292 poin dari 14 seri, usai mendapat tambahan tiga poin. Pedrosa setia menguntit di posisi kedua dengan 217 poin.(bbs/btr)

Jorge Lorenzo
Jorge Lorenzo

Pertama kalinya musim ini Jorge Lorenzo akhirnya bisa berada di podium teratas balapan MotoGP usai memenangi balapan di Aragon, sekaligus kemenangan kedua beruntun untuk Yamaha. Setelah dua pekan lalu melajukan Valentino Rossi menjadi pemenang di San Marino, Yamaha kini menempatkan Lorenzo sebagai pebalap pertama yang menyentuh garis finis, Minggu (28/9) malam WIB.

Bagi Lorenzo ini adalah kemenangan pertamanya musim ini setelah empat balapan terakhir selalu berujung posisi kedua. Tak cuma itu Lorenzo meraih podium pertama perdana di Aragon setelah sebelumnnya cuma finis 4, 3, 2, dan 2. Ini juga kali pertamanya Yamaha menang di sirkuit tersebut. Finis posisi kedua dan ketiga di balapan ini adalah Aleix Espargaro dan Cal Crutchlow.

Lalu di mana Marc Marquez dan Dani Pedrosa. Mereka terjatuh, duo Repsol Honda ini di lap-lap terakhir lah yang membuat Lorenzo akhirnya bisa menang. Terutama Marquez karena untuk dua balapan beruntun ia gagal finis podium.

Pada lap pertama Andrea Iannone berhasil menyalip Marc Marquez yang memegang pole position. Sementara itu Lorenzo bikin start bagus dengan langsung melonjak ke posisi ketiga.Namun hanya dua lap saja Iannone memimpin balapan karena ia terjatuh dan pimpinan balapan diambil alih oleh Marquez, yang dikuntit terus oleh Lorenzo dan Pedrosa.

Lorenzo terus bertahan dari kejaran Pedrosa di posisi ketiga sambil mengejar Marquez yang ada di depan. Sementara itu Valentino Rossi terjatuh di lap keempat setelah motornya keluar trek saat hendak menyalip Pedrosa. Balapan kemudian jadi duel antara duo Repsol Honda Marquez serta Pedrosa dengan Lorenzo, yang saling bertukar psisi sebagai pemimpin balapan.

Sampai Lorenzo kemudian turun ke posisi ketiga di lap ke-17 dengan Pedrosa memimpin balapan disusul Marquez. Kemudian cuaca berubah menjadi mendung dan rintik hujan mulai membasahi lintasan yang membuat white flag (bendera puti) dikibarkan, pertanda para rider harus mengganti motor mereka.

Tiga lap jelang balapan terakhir, Pedrosa yang sedang mengejar Marquez terjatuh di trek lurus. Sementara itu Lorenzo gantian yang menguntit Marquez. Hari baik rupanya bagi Lorenzo ketika Marquez terjatuh di lap 21 dan membuatnya dengan mudah melenggang memimpin balapan, hingga akhirnya menyentuh garis finis pertama kali, disusul Aleix Espargaro dan Cal Crutchlow. Sementara itu Marquez menuntaskan balapan di posisi 13 disusul Pedrosa di bawahnya.(bbs/btr)

Pedrosa, Marquez dan Rossi Jatuh
ARAGON-Mungkin bagi duo rider Repsol Honda Marc Marquez dan Dani Pedrosa, perhelatan di sirkuit MotorLand Aragon, adalah hari sial. Pasalnya duo jagoan Honda itu terjatuhnya. Marquez yang sedang memimpin balapan terjatuh, sementara Lorenzo berada dibelakangnya dengan mudah menyegel posisi pertama hingga finis.

Satu lap sebelum Marquez terjatuh, Pedrosa mengalami hal serupa saat sedang mengejar rekan setimnya tersebut. Akhirnya kedua pebalap itu menuntaskan lomba di posisi 13 dan 14. Lorenzo yang finis podium teratas untuk pertama kalinya musim ini ditemani Aleix Espargaro dan Cal Crutchlow yang finis kedua serta ketiga.

Kemenangan ini membuat perolehan poin Lorenzo menjadi 202 poin namun tetap bertahan di posisi keempat klasemen pebalap. Sementara itu posisi ketiga tetap ditempati Valentino Rossi, yang gagal finis di balapan ini, dengan 214 poin.

Sementara itu Marquez masih kokoh di puncak klasemen dengan 292 poin dari 14 seri, usai mendapat tambahan tiga poin. Pedrosa setia menguntit di posisi kedua dengan 217 poin.(bbs/btr)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/