KOPENHAGEN,SUMUTPOS.CO – Indonesia mengirimkan lima wakil di babak perempat final BWF World Championships 2014. Rinciannya ialah masing-masing satu wakil tunggal putra, ganda putra dan ganda campuran serta dua ganda putri.
Tommy Sugiarto menjadi satu-satunya tunggal putra yang lolos ke perempat final setelah menumbangkan Hu Yun dua set langsung dengan skor 21-10, 21-11 pada babak ketiga di Ballerup Super Arena, Jumat (29/8) dini hari WIB.
Ganda putra Angga Pratama/Rian Agung Saputra juga berhasil melaju setelah menghentikan perlawanan wakil Thailand, Wannawat Ampunsuwan/Patiphat Chalardchaleam dengan skor 21-19, 21-12.
Ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto juga merebut tiket babak perempat final setelah menumbangkan wakil Rusia, Anatoliy Yartsev/Evgeniya Kosetskaya dengan skor 21-17, 21-14.
Hasil gemilang dibukukan ganda putri yang meloloskan dua wakil. Mereka ialah Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari dan Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris. Greysia/Nitya melaju usai menekuk unggulan kedua Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen dengan skor 21-15, 21-19. Sementara, Anggia/Della sukses mengalahkan Line Damkjaer Kruse/Marie Roepke dengan skor 21-18, 2-16.
Tommy Sugiarto masih menjaga asa merebut juara tunggal putra pada BWF World Championships 2014. Tunggal putra terbaik Indonesia itu sudah menjejakkan kakinya di babak perempat final.
Tiket itu direbut setelah Tommy sukses menumbangkan wakil Hongkong, Hu Yun dua set langsung dengan skor 21-10, 21-11 pada babak ketiga di Ballerup Super Arena, Jumat dini hari .
Di babak perempat final, Tommy akan bersua wakil Belanda, Eric Pang. Di atas kertas, Tommy bisa menekuk Pang. Namun, Tommy tetap mewaspadai Pang yang sudah menjungkalkan pemain unggulan seperti Tian Houwei dan Tanongsak Saensomboonsuk.
“Saya sudah dua kali bertemu Eric Pang. Postur tubuhnya yang tinggi membuat dia punya serangan yang cukup berbahaya,” terang Tommy sebagaimana dilansir laman resmi PP PBSI, Jumat (29/8).
Hingga kini, Tommy memang selalu memetik kemenangan atas Pang dalam dua pertemuan yang sudah terjadi. Tommy juga mengaku diuntungkan karena menjalani laga straight set di babak ketiga.
“Kemenangan dua set langsung membuat saya bisa menyimpan energi untuk pertandingan di perempat final,” tegas anak juara dunia 1983, Icuk Sugiarto tersebut. (jpnn/tom)