25.6 C
Medan
Sunday, June 2, 2024

Gubri: PON Tidak Diundur

PEKANBARU- Gubernur Riau (Gubri) HM Rusli Zainal mengakui faktor finansial berperan penting dalam menunjang suksesnya penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-18. Kendati demikian, dia menekanan, segala kendala yang terjadi tidak akan mempengaruhi waktu dan komitmen untuk menyukseskan even berskala nasional tersebut.

“Kita akan tetap upayakan secara maksimal, meskipun dalam kondisi yang minimal. Jadi ini yang paling penting,” kata Gubri HM Rusli Zainal kepada Riau Pos (grup Sumut Pos), Kamis (2/8).

Dia menegaskan, tidak ada pengunduran untuk kegiatan yang akan dihadiri seluruh perwakilan provinsi di Riau itu. “Oh, saya kira tidak ada pengunduran. Sampai sejauh ini insya Allah belum ada pengunduran, walaupun barangkali banyak hal yang harus kita persiapkan,” tuturnya.
Kendati demikian, dia tetap mengupayakan secara maksimal persiapan berjalan seperti yang diharapkan. Begitu juga untuk permasalahan anggaran yang dapat diharapkan final dalam waktu dekat ini.

“Terutama sekali, ya mungkin menyangkut anggaran yang hingga hari ini memang masih belum cair. Belum ada uangnya. Sementara waktu kita hampir betul-betul efektif hampir kurang dari satu bulan saya rasa,” imbuh Rusli.

Untuk itu, dia menginstruksikan kepada kepanitiaan besar PON dan seluruh pihak terkait untuk tetap fokus dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya.

“Saya berharap kepada seluruh teman-teman panitia untuk tetap mempertahankan spirit dalam bekerja. Apa yang bisa dibuat kita buat seoptimal mungkin. Tetap kita memberikan suatu spirit semangat dan meminta dukungan semua pihak, agar kehormatan dan kemuliaan yang diberikan dunia olahraga nasional kepada Riau ini, benar-benar dapat kita laksanakan dengan baik,” ulasnya.

Dia juga mengharapkan dukungan dan kerjasama pihak kabupaten/kota yang terlibat dalam penyelenggaraan PON Riau. Demikian juga, dengan tanggungjawab media massa memberikan yang terbaik, sehingga amanah PON ini benar-benar terlaksana dengan maksimal.
Dia tidak menampikkan masih ada bebebrapa sarana yang memerlukan perhatian ekstra. “Minimal bisa berfungsi saat PON. Itu yang kita inginkan,” pungkas Rizal. (rio/jpnn)

PEKANBARU- Gubernur Riau (Gubri) HM Rusli Zainal mengakui faktor finansial berperan penting dalam menunjang suksesnya penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-18. Kendati demikian, dia menekanan, segala kendala yang terjadi tidak akan mempengaruhi waktu dan komitmen untuk menyukseskan even berskala nasional tersebut.

“Kita akan tetap upayakan secara maksimal, meskipun dalam kondisi yang minimal. Jadi ini yang paling penting,” kata Gubri HM Rusli Zainal kepada Riau Pos (grup Sumut Pos), Kamis (2/8).

Dia menegaskan, tidak ada pengunduran untuk kegiatan yang akan dihadiri seluruh perwakilan provinsi di Riau itu. “Oh, saya kira tidak ada pengunduran. Sampai sejauh ini insya Allah belum ada pengunduran, walaupun barangkali banyak hal yang harus kita persiapkan,” tuturnya.
Kendati demikian, dia tetap mengupayakan secara maksimal persiapan berjalan seperti yang diharapkan. Begitu juga untuk permasalahan anggaran yang dapat diharapkan final dalam waktu dekat ini.

“Terutama sekali, ya mungkin menyangkut anggaran yang hingga hari ini memang masih belum cair. Belum ada uangnya. Sementara waktu kita hampir betul-betul efektif hampir kurang dari satu bulan saya rasa,” imbuh Rusli.

Untuk itu, dia menginstruksikan kepada kepanitiaan besar PON dan seluruh pihak terkait untuk tetap fokus dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya.

“Saya berharap kepada seluruh teman-teman panitia untuk tetap mempertahankan spirit dalam bekerja. Apa yang bisa dibuat kita buat seoptimal mungkin. Tetap kita memberikan suatu spirit semangat dan meminta dukungan semua pihak, agar kehormatan dan kemuliaan yang diberikan dunia olahraga nasional kepada Riau ini, benar-benar dapat kita laksanakan dengan baik,” ulasnya.

Dia juga mengharapkan dukungan dan kerjasama pihak kabupaten/kota yang terlibat dalam penyelenggaraan PON Riau. Demikian juga, dengan tanggungjawab media massa memberikan yang terbaik, sehingga amanah PON ini benar-benar terlaksana dengan maksimal.
Dia tidak menampikkan masih ada bebebrapa sarana yang memerlukan perhatian ekstra. “Minimal bisa berfungsi saat PON. Itu yang kita inginkan,” pungkas Rizal. (rio/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/