MEDAN- Kekalahan dari PSLS Lhoukseumawe Sabtu (433) lalu membuat Pro Duta Deli Serdang FC harus merelakan tampuk pimpinan klasemen Divisi Utama PSSI 2011/2012. Kesempatan untuk kembali menjadi pemuncak terbuka saat menjamu PSSB Bireuen di Stadion Baharoeddin Siregar, Jumat (30/3) mendatang.
Namun Kuda Pegasus terancam tampil tak lengkap. Beberapa pilar andalannya harus berkutat dengan cedera. Tiga diantaranya diperoleh dari laga keras kontra PSLS. Adalah Abdelhadi Laakkad, Antonio Solde Villa dan Hardiansyah Lubis tiga nama yang dimaksud. Menambah daftar cedera yang sebelumnya diisi Tambun Naibaho.
Hardiansyah Lubis mengalami cedera pada siku kanannya. Sedangkan Laakkad menderita cedera di engkel kanannya. Antonio Soldevilla mengalami robek di dahi kanannya. Itu terjadi ketika ia berduel dengan pemain belakang lawan tanpa bola. Toni bahkan sempat dirawat di Rumah Sakit setempat.
Raut kesal masih ditunjukkan Pelatih Pro Duta, Roberto Bianchi jika mengingat kejadian saat laga. “Lawan main agresif dan keras. Permainan mereka sangat parah. Bahkan pemain kami Toni (Antonio) disikut pemain lawan, tidak sanksi dari wasit,” ungkap pria yang akrab disapa Beto usai latihan di Stadion TD Pardede, Senin (5/3) pagi.
Meskipun Beto menampik akan melaporkan hal ini ke Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) sebagai pengelola liga. “Kita tidak akan laporkan soal wasit. Tapi lihat saja mungkin kita akan membalas perlakuan mereka di kandang nanti,” tandasnya. (mag-18)