29 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Delapan Laga, 51 Gol

MEDAN-Dari delapan pertandingan pertama yang telah digelar sejak 19-20 Maret 2013 pada babak penyisihan Turnamen Futsal Danyonzipur Cup I 2013, tercipta sebanyak 51 gol.

Pada laga pertama penyisihan Grup A turnamen yang digelar di Lapangan Futsal Zipur, Jalan Kapten Muslim Medan ini, Irvan FC berhasil mengalahkan Mulia FC. Sempat tertinggal 0-2 di babak pertama, Irvan FC akhirnya bangkit dan membalikan keadaan dengan skor 4-2.

Hasil positif juga diraih LP3I A pada laga perdananya di grup B. LP3I A dengan sukses menggulung Gosebam &Happy dengan skor telak 5-1. Turun dengan kekuatan terbaiknya, LP3I berhasil mencetak empat gol pada 20 menit babak pertama.

Memasuki babak kedua, LP3I yang mengendurkan seranganya harus menerima satu gol balasan dari pemaian Gosebam, Iwan pada menit 11. Namun di ujung laga, anak-anak LP3I mampu menambah gol tambahan.

Melihat hasil dari delapan pertandingan pertama pada babak penyisihan grup ini, Koordinator Turnamen Letda Virgo, mengungkapkan, seluruh tim berkeinginan meraih kemenangan. Sehingga setiap pertandingan yang disaksikan, bermain menyerang untuk dapat menciptakan gol. Sehingga tim yang lebih siaplah yang dapat memenangkan pertandingan.

Ia juga mengingatkan, ini baru pertandingan pertama. Jadi setiap tim mungkin masih harus beradaptasi dengan lapangan. “Masih banyak pertandingan lagi yang akan dilakoni setiap tim. Saya berharap untuk tim yang menang jangan berpuas diri dulu. Dan untuk yang kalah agar segera bangkit dan memperbaiki segala kelemahan-kelemahan yang ada pada tim,” tandasnya. (mag-1)

MEDAN-Dari delapan pertandingan pertama yang telah digelar sejak 19-20 Maret 2013 pada babak penyisihan Turnamen Futsal Danyonzipur Cup I 2013, tercipta sebanyak 51 gol.

Pada laga pertama penyisihan Grup A turnamen yang digelar di Lapangan Futsal Zipur, Jalan Kapten Muslim Medan ini, Irvan FC berhasil mengalahkan Mulia FC. Sempat tertinggal 0-2 di babak pertama, Irvan FC akhirnya bangkit dan membalikan keadaan dengan skor 4-2.

Hasil positif juga diraih LP3I A pada laga perdananya di grup B. LP3I A dengan sukses menggulung Gosebam &Happy dengan skor telak 5-1. Turun dengan kekuatan terbaiknya, LP3I berhasil mencetak empat gol pada 20 menit babak pertama.

Memasuki babak kedua, LP3I yang mengendurkan seranganya harus menerima satu gol balasan dari pemaian Gosebam, Iwan pada menit 11. Namun di ujung laga, anak-anak LP3I mampu menambah gol tambahan.

Melihat hasil dari delapan pertandingan pertama pada babak penyisihan grup ini, Koordinator Turnamen Letda Virgo, mengungkapkan, seluruh tim berkeinginan meraih kemenangan. Sehingga setiap pertandingan yang disaksikan, bermain menyerang untuk dapat menciptakan gol. Sehingga tim yang lebih siaplah yang dapat memenangkan pertandingan.

Ia juga mengingatkan, ini baru pertandingan pertama. Jadi setiap tim mungkin masih harus beradaptasi dengan lapangan. “Masih banyak pertandingan lagi yang akan dilakoni setiap tim. Saya berharap untuk tim yang menang jangan berpuas diri dulu. Dan untuk yang kalah agar segera bangkit dan memperbaiki segala kelemahan-kelemahan yang ada pada tim,” tandasnya. (mag-1)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/