26 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Edy Berhasil Sabet Topskor

WING kanan tim PON Sumut, Edy Syahputra berhasil meraih gelar topskor usai membukukan 6 gol di turnamen Inalum Cup 2012. Gelar ini dipersembahkannya kepada kedua orang tuanya, Suyadi dan Ngatiyem.

Atas prestasi ini, Edy berhak mendapatkan tropi, sertifikat dan uang pembinaan senilai Rp1 juta. Tentu saja gelar ini disyukurinya, apalagi Edy memang sudah merencanakan ingin mencari gelar topskor di ajang ini.

Meski berposisi sebagai gelandang kanan, Edy berhasil membukukan 6 gol. Hal itu tentu saja nilai plus baginya. Dan pelatih juga mensupport agar Edy mencari gol sebanyak-banyaknya. “Tapi peran utamanya tetap sebagai seorang gelandang. Tapi dalam perburuannya mencari gol, kami dukung. Dan kawan-kawan satu timnya juga pasti mendukung,” kata Rudi Saari arsitek PON Sumut.

Edy sendiri mengaku puas targetnya tercapai. Pemain asal Binjai yang dibesarkan oleh klub PSKB Binjai ini, mempersembahkan prestasinya ini kepada kedua orangtuanya. Baginya, orang tua adalah sosok penting dalam karirnya sejauh ini. “Semua untuk orang tua Bang. Saya senang bisa meraih gelar topskor, dan saya persembahkan untuk mereka yang sudah membesarkan dan mendukung apa yang saya lakukan,” kata pemain kelahiran 10 April 1989 itu.
Ke depan, target Edy tentu saja bisa membawa nama baik Sumatera Utara di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) yang akan dilaksanakan di Riau. “Harapannya tentu kami bisa memberikan yang terbaik bagi Sumut di PON nanti. Kami berharap doa seluruh masyarakat Sumut,” tandasnya. (ful)

WING kanan tim PON Sumut, Edy Syahputra berhasil meraih gelar topskor usai membukukan 6 gol di turnamen Inalum Cup 2012. Gelar ini dipersembahkannya kepada kedua orang tuanya, Suyadi dan Ngatiyem.

Atas prestasi ini, Edy berhak mendapatkan tropi, sertifikat dan uang pembinaan senilai Rp1 juta. Tentu saja gelar ini disyukurinya, apalagi Edy memang sudah merencanakan ingin mencari gelar topskor di ajang ini.

Meski berposisi sebagai gelandang kanan, Edy berhasil membukukan 6 gol. Hal itu tentu saja nilai plus baginya. Dan pelatih juga mensupport agar Edy mencari gol sebanyak-banyaknya. “Tapi peran utamanya tetap sebagai seorang gelandang. Tapi dalam perburuannya mencari gol, kami dukung. Dan kawan-kawan satu timnya juga pasti mendukung,” kata Rudi Saari arsitek PON Sumut.

Edy sendiri mengaku puas targetnya tercapai. Pemain asal Binjai yang dibesarkan oleh klub PSKB Binjai ini, mempersembahkan prestasinya ini kepada kedua orangtuanya. Baginya, orang tua adalah sosok penting dalam karirnya sejauh ini. “Semua untuk orang tua Bang. Saya senang bisa meraih gelar topskor, dan saya persembahkan untuk mereka yang sudah membesarkan dan mendukung apa yang saya lakukan,” kata pemain kelahiran 10 April 1989 itu.
Ke depan, target Edy tentu saja bisa membawa nama baik Sumatera Utara di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) yang akan dilaksanakan di Riau. “Harapannya tentu kami bisa memberikan yang terbaik bagi Sumut di PON nanti. Kami berharap doa seluruh masyarakat Sumut,” tandasnya. (ful)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/