30 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Dojang Happy Taekwondo Club Gelar Latihan Bersama

MEDAN- Dojang Happy Taekwondo Club melakukan latihan bersama para insan taekwondo Kota Medan di Halaman SMK Tritech Jalan Bhayangkara Medan, Minggu (25/12) lalu.

LATIHAN bersama ini dilakukan setiap bulan sekali yang diikuti beberapa seperti Dojang Taekwondo Mabar dan Dojang Namira Taekwondo Setia Budi.

Adapun tujuan digelarnya latihan bersama ini untuk mempererat jalinan silaturrahmi antara pengurus dan atlet taekwondo yang ada di Kota Medan.

Bagi Dojang Happy Taekwondo, latihan bersama ini adalah yang pertama kali dilakukan di sana. Sebelumnya latihan bersama ini sering dilakukan di Dojang Mabar.

Drs Muhammad Rifai MPd Ketua Dojang Happy Taekwondo Club Medan didampingi Wakil Ketua Anwar Saleh Nasution S.Sos mengatakan bahwa gelaran latihan bersama ini terlaksana berkat kerja sama para orang tua atlet dan pengurus.

“Terima kasih kepada pengurus dan orang tua atlet yang telah membantu proses pembinaan di Dojang Happy ini,” bilang Muhammad Rifai.

Hal senada juga diungkapkan pelatih Dojang Happy Taekwondo Club Muhammad Said.

Tak sampai di situ, Said pun berharap agar lewat latihan bersama ini, ke depan ditemukan atlet andal yang dapat meraih prestasi maksimal di tingkat nasional dan internasional.

“Karena minimnya kejuaraan taekwondo, tak pelak mempengaruhi prestasi atlet.

Karenanya lewat latihan bersama ini kami dapat mengetahui sudah sejauh mana perkembangan para atlet,” bilang Said.

Terkait gelaran ini mantan taekwondoin nasional di era 80 an Taufik Walad mengatakan bahwa apa yang dilakukan ini sangat baik untk dilanjytkan dan digelat secara berkesinambungan.

“Semoga ke depan semakin banyak dojang yang mengikuti latihan bersama ini sehingga terjadi pemerataan taknis taekwondoin yang ada di Kota Medan,” harap Taufik. (omi)

MEDAN- Dojang Happy Taekwondo Club melakukan latihan bersama para insan taekwondo Kota Medan di Halaman SMK Tritech Jalan Bhayangkara Medan, Minggu (25/12) lalu.

LATIHAN bersama ini dilakukan setiap bulan sekali yang diikuti beberapa seperti Dojang Taekwondo Mabar dan Dojang Namira Taekwondo Setia Budi.

Adapun tujuan digelarnya latihan bersama ini untuk mempererat jalinan silaturrahmi antara pengurus dan atlet taekwondo yang ada di Kota Medan.

Bagi Dojang Happy Taekwondo, latihan bersama ini adalah yang pertama kali dilakukan di sana. Sebelumnya latihan bersama ini sering dilakukan di Dojang Mabar.

Drs Muhammad Rifai MPd Ketua Dojang Happy Taekwondo Club Medan didampingi Wakil Ketua Anwar Saleh Nasution S.Sos mengatakan bahwa gelaran latihan bersama ini terlaksana berkat kerja sama para orang tua atlet dan pengurus.

“Terima kasih kepada pengurus dan orang tua atlet yang telah membantu proses pembinaan di Dojang Happy ini,” bilang Muhammad Rifai.

Hal senada juga diungkapkan pelatih Dojang Happy Taekwondo Club Muhammad Said.

Tak sampai di situ, Said pun berharap agar lewat latihan bersama ini, ke depan ditemukan atlet andal yang dapat meraih prestasi maksimal di tingkat nasional dan internasional.

“Karena minimnya kejuaraan taekwondo, tak pelak mempengaruhi prestasi atlet.

Karenanya lewat latihan bersama ini kami dapat mengetahui sudah sejauh mana perkembangan para atlet,” bilang Said.

Terkait gelaran ini mantan taekwondoin nasional di era 80 an Taufik Walad mengatakan bahwa apa yang dilakukan ini sangat baik untk dilanjytkan dan digelat secara berkesinambungan.

“Semoga ke depan semakin banyak dojang yang mengikuti latihan bersama ini sehingga terjadi pemerataan taknis taekwondoin yang ada di Kota Medan,” harap Taufik. (omi)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/