25 C
Medan
Tuesday, May 21, 2024

AHM Bangun Pabrik Keempat Berkapasitas Produksi 1,1 Juta Unit

PT Astra Honda Motor (AHM) membangun pabrik baru dengan kapasitas produksi sebesar 1,1 juta unit pertahun untuk memenuhi permintaan pasar sepeda motor skutik di Indonesia yang tumbuh pesat. Untuk rencana ini, AHM yang merupakan perusahaan joint ventureĀ  PT Astra International Tbk dan Honda Motor Co. dengan komposisi saham 50:50, menanamkan modal sebesar Rp3,128 triliun.

Pabrik baru AHM ini akan dibangun di Kawasan Industri Bukit Indah yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat. Fasilitas perakitan sepeda motor ini diharapkan beroperasi pada akhir semester kedua 2013.

Pabrik keempat AHM ini akan melengkapi tiga pabrik sepeda motor Honda yang sudah ada sebelumnya, yaitu di Sunter, Pegangsaan dan Cikarang. Dengan demikian, secara total kapasitas produksi sepeda motor Honda di Indonesia akan mencapai 5,3 juta per tahun.

ā€œ Kami berkomitmen 100 persen menyuplai produk berkualitas terbaik dengan teknologi canggih untuk kesenangan berkendara dengan harga terjangkau dan ramah lingkungan sesuai dengan kebutuhan konsumen,ā€ kata President Director AHM Yusuke Hori.

Sementara itu, Leo Wijaya, Marketing Manager CV. Indako Trading Co selaku main delaer Honda di wilayah Sumatera Utara mengungkapkan pihaknya sangat menyambut baik rencana AHM membangun pabrik keempat ini, karena kebutuhan masyarakat Indonesia akan kendaraan berkualitas tinggi pastinya akan semakin terpenuhi.
Pabrik baru AHM ini akan menyerap tenaga kerja sekitar 3.000 orang, sehingga total tenaga kerja di pabrik Honda, menjadi sekitar 21.000 tenaga kerja. (dra)

PT Astra Honda Motor (AHM) membangun pabrik baru dengan kapasitas produksi sebesar 1,1 juta unit pertahun untuk memenuhi permintaan pasar sepeda motor skutik di Indonesia yang tumbuh pesat. Untuk rencana ini, AHM yang merupakan perusahaan joint ventureĀ  PT Astra International Tbk dan Honda Motor Co. dengan komposisi saham 50:50, menanamkan modal sebesar Rp3,128 triliun.

Pabrik baru AHM ini akan dibangun di Kawasan Industri Bukit Indah yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat. Fasilitas perakitan sepeda motor ini diharapkan beroperasi pada akhir semester kedua 2013.

Pabrik keempat AHM ini akan melengkapi tiga pabrik sepeda motor Honda yang sudah ada sebelumnya, yaitu di Sunter, Pegangsaan dan Cikarang. Dengan demikian, secara total kapasitas produksi sepeda motor Honda di Indonesia akan mencapai 5,3 juta per tahun.

ā€œ Kami berkomitmen 100 persen menyuplai produk berkualitas terbaik dengan teknologi canggih untuk kesenangan berkendara dengan harga terjangkau dan ramah lingkungan sesuai dengan kebutuhan konsumen,ā€ kata President Director AHM Yusuke Hori.

Sementara itu, Leo Wijaya, Marketing Manager CV. Indako Trading Co selaku main delaer Honda di wilayah Sumatera Utara mengungkapkan pihaknya sangat menyambut baik rencana AHM membangun pabrik keempat ini, karena kebutuhan masyarakat Indonesia akan kendaraan berkualitas tinggi pastinya akan semakin terpenuhi.
Pabrik baru AHM ini akan menyerap tenaga kerja sekitar 3.000 orang, sehingga total tenaga kerja di pabrik Honda, menjadi sekitar 21.000 tenaga kerja. (dra)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/