30 C
Medan
Friday, June 28, 2024

FKG USU Kolaborasi dengan Universty Kebangsaan Malaysia, Gelar Edukasi Kesehatan Gigi & Mulut

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara (FKG USU) dan Fakulti Pergigian Universiti Kebangsaan Malaysia, bersama Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah dan Asian Muslim Charity Foundation (AMCF) berkolaborasi menggelar pengabdian kepada masyarakat.

Kolaborasi ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat, serta sosialisasi tentang pentingnya kesehatan gigi dan mulut khususnya. Hal tersebut, dalam mencegah dan merawat gigi sensitif atau gigi ngilu.

Kegiatan ini, melibatkan sebagian besar dosen dan mahasiswa dari Fakultas Kedokteran Gigi USU yakni dari Departemen Periodonsia, Departemen Konservasi Gigi, Departemen Prostodonsia, Departemen Ortodonsia.

Kemudian, Program Studi Magister dan Doktor, Departemen Ilmu Penyakit Mulut serta Ikatan Alumni Spesialis Periodonsia FKG USU dan juga melibatkan organisasi profesi yaitu Ikatan Periodonsia Indonesia Komisariat Medan. Kegiatan ini dihadiri juga oleh tiga dosen dan sepuluh mahasiswa spesialis Periodonsia dari Universiti Kebangsaan Malaysia.

Kegiatan pengabdian ini, berlangsung pada Senin sampai dengan Selasa, tanggal 21 hingga 22 Agustus 2023 di Gedung Pusat Kemanusiaan AMCF Sumatera Utara di Jalan Beo No.39 A, Kota Medan.

Kegiatan itu, dihadiri langsung oleh pengabdian masyarakat yaitu Wakil Dekan III Dr. Pitu Wulandari, drg., S.Psi., Sp.Perio (K) dan dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu wujud implementasi Kerjasama antara FKG USU, UKM dan Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah.

Ia menjelaskan bahwa kegiatan kolaborasi pengabdian masyarakat ini meliputi pemeriksaan gigi, penyuluhan dan konsultasi terkait kesehatan gigi dan mulut serta tindakan perawatan berupa pembersihan karang gigi, perawatan gigi ngilu yang non karies, pencegahan karies gigi dan pencabutan gigi.

“Semua pelayanan ini tidak dipungut biaya apapun alias gratis,” ucap Pitu, dalam keterangan tertulis, Minggu (3/9).

Ia menambahkan tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini bukan hanya memenuhi tuntutan Tridharma Perguruan Tinggi melainkan juga mewujudkan upaya pemerintah dalam mengurangi intensitas penyakit gigi dan mulut khususnya di Sumatera Utara.

Adapun tema dari Kegiatan ini, ‘Penanganan Hipersensitif Dentin Sebagai Salah Satu Cara Untuk Meningkatkan Kualitas Hidup’.

Sementara itu, kegiatan pengabdiaan kali ini dilaksanakan berkat kerjasama dengan Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah yang menjadi mitra dari FKG USU, seperti yang disampaikan oleh pimpinan Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah H. Fajar Hasan Mursyid, Lc.,MA.

“Bahwa kegiatan ini, diharapkan dapat berjalan setiap tahunnya sehingga dapat membantu mengatasi penyakit gigi dan mulut khususnya pada pelajar tahfidz di Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah,” katanya.

Dalam kegiatan kolaborasi pelayanan ini menargetkan sebanyak 120 peserta yaitu pelajar dan pegawai tahfidz dari Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah.

“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang turut membantu dan mendukung pelaksanaan kegiatan ini yaitu Lembaga Pengabdian Masyarakat USU, Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara, Universiti Kebangsaan Malaysia, Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah, Pusat Kemanusiaan AMCF Sumatera Utara, IPeri Komda Medan serta seluruh Pihak-pihak yang terkait di dalamnya,” ucapnya.

“Semoga pelaksanaan kegiatan ini dapat membawa manfaat kepada seluruh pihak khususnya dalam mendukung program peningkatan kesehatan gigi dan mulut di masyarakat,” tandasnya.(gus)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara (FKG USU) dan Fakulti Pergigian Universiti Kebangsaan Malaysia, bersama Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah dan Asian Muslim Charity Foundation (AMCF) berkolaborasi menggelar pengabdian kepada masyarakat.

Kolaborasi ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat, serta sosialisasi tentang pentingnya kesehatan gigi dan mulut khususnya. Hal tersebut, dalam mencegah dan merawat gigi sensitif atau gigi ngilu.

Kegiatan ini, melibatkan sebagian besar dosen dan mahasiswa dari Fakultas Kedokteran Gigi USU yakni dari Departemen Periodonsia, Departemen Konservasi Gigi, Departemen Prostodonsia, Departemen Ortodonsia.

Kemudian, Program Studi Magister dan Doktor, Departemen Ilmu Penyakit Mulut serta Ikatan Alumni Spesialis Periodonsia FKG USU dan juga melibatkan organisasi profesi yaitu Ikatan Periodonsia Indonesia Komisariat Medan. Kegiatan ini dihadiri juga oleh tiga dosen dan sepuluh mahasiswa spesialis Periodonsia dari Universiti Kebangsaan Malaysia.

Kegiatan pengabdian ini, berlangsung pada Senin sampai dengan Selasa, tanggal 21 hingga 22 Agustus 2023 di Gedung Pusat Kemanusiaan AMCF Sumatera Utara di Jalan Beo No.39 A, Kota Medan.

Kegiatan itu, dihadiri langsung oleh pengabdian masyarakat yaitu Wakil Dekan III Dr. Pitu Wulandari, drg., S.Psi., Sp.Perio (K) dan dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu wujud implementasi Kerjasama antara FKG USU, UKM dan Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah.

Ia menjelaskan bahwa kegiatan kolaborasi pengabdian masyarakat ini meliputi pemeriksaan gigi, penyuluhan dan konsultasi terkait kesehatan gigi dan mulut serta tindakan perawatan berupa pembersihan karang gigi, perawatan gigi ngilu yang non karies, pencegahan karies gigi dan pencabutan gigi.

“Semua pelayanan ini tidak dipungut biaya apapun alias gratis,” ucap Pitu, dalam keterangan tertulis, Minggu (3/9).

Ia menambahkan tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini bukan hanya memenuhi tuntutan Tridharma Perguruan Tinggi melainkan juga mewujudkan upaya pemerintah dalam mengurangi intensitas penyakit gigi dan mulut khususnya di Sumatera Utara.

Adapun tema dari Kegiatan ini, ‘Penanganan Hipersensitif Dentin Sebagai Salah Satu Cara Untuk Meningkatkan Kualitas Hidup’.

Sementara itu, kegiatan pengabdiaan kali ini dilaksanakan berkat kerjasama dengan Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah yang menjadi mitra dari FKG USU, seperti yang disampaikan oleh pimpinan Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah H. Fajar Hasan Mursyid, Lc.,MA.

“Bahwa kegiatan ini, diharapkan dapat berjalan setiap tahunnya sehingga dapat membantu mengatasi penyakit gigi dan mulut khususnya pada pelajar tahfidz di Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah,” katanya.

Dalam kegiatan kolaborasi pelayanan ini menargetkan sebanyak 120 peserta yaitu pelajar dan pegawai tahfidz dari Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah.

“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang turut membantu dan mendukung pelaksanaan kegiatan ini yaitu Lembaga Pengabdian Masyarakat USU, Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara, Universiti Kebangsaan Malaysia, Mahad Abu Ubaidah Bin Al-Jarrah, Pusat Kemanusiaan AMCF Sumatera Utara, IPeri Komda Medan serta seluruh Pihak-pihak yang terkait di dalamnya,” ucapnya.

“Semoga pelaksanaan kegiatan ini dapat membawa manfaat kepada seluruh pihak khususnya dalam mendukung program peningkatan kesehatan gigi dan mulut di masyarakat,” tandasnya.(gus)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/