23.6 C
Medan
Friday, January 17, 2025

STOK Bina Guna Kembangkan Program Perkuliahan pada Mahasiswa dari Pulau Nias

UNTUK meningkatkan hubungan kerja sama dan menerima masukkan pengembangan institusi, Sekolah Tinggi Olahraga Kesehatan (STOK) Bina Guna dipimpin Dr dr Hj Liliana Puspasari SPd MKes melaksanakan kunjungan kerja pada 23-26 Januari 2024 di Pulau Nias.

Kunjungan pertama diterima Wakil Wali Kota Gunung Sitoli Sowa’a Laoli SE MSi, Kacabdis Wilayah XIII Dinas Pendidikan Provsu Amran Zendrato SAP MM dengan staf dan 94 kepala SMA/SMK dari Kota Gunungsitoli, Kabupaten Nias dan Nias Utara.

Ketua STOK Bina Guna Dr dr Hj Liliana Puspasari SPd MKes selanjutnya diterima Sekda Kabupaten Nias Selatan Ir Iktiar Duha MM untuk merencanakan perjanjian kerja sama. Kemudian bertemu dengan Kacabdis Wilayah IV Dinas Pendidikan Provsu Yasokhi Hia SE MM beserta staf dan 130 kepala SMA/SMK dari Kabupaten Nias Selatan dan Nias Barat.

Antusias pemerintah daerah akan kehadiran STOK Bina Guna mengeratkan hubungan yang terjalin mulai dari membuka promosi pendidikan dan pengembangan program perkuliahan mulai dari reguler maupun beasiswa yang diberikan kepada mahasiswa dari Pulau Nias.

Hal ini sejalan dengan usaha dan peran pemerintah untuk melaksanakan pengembangan SDM dan pemerataan pendidikan tinggi melalui hubungan kerja sama akademik dengan program studi di STOK Bina Guna. Mulai dari Prodi PJKR/ Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Prodi Ilmu Keolahragaan, Pendidikan Khusus dan Prodi Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL).

STOK Bina Guna dan Pemerintah Nias berkomitmen meningkatkan hubungan baik dalam rangka berperan dalam memberikan pelayanan pendidikan kepada masyarakat sebagai wujud pengembangan SDM Nias yang berpendidikan tinggi dalam memenuhi kebutuhan karir dan pemerintahan.

Pertemuan selanjutnya bersama para alumni yang bertugas di Pulau Nias. Ketua STOK Bina Guna menyampaikan penghargaan kepada almamater dari salah satu sekolah tinggi ternama di Kota Medan.

”Terima kasih kepada alumni untuk kesediaan waktu bertemu. Saling bersinergi membangun anak bangsa.
Salam sehat dan sukses untuk kita semua,” kata Dr dr Hj Liliana Puspasari SPd MKes. (dmp)

UNTUK meningkatkan hubungan kerja sama dan menerima masukkan pengembangan institusi, Sekolah Tinggi Olahraga Kesehatan (STOK) Bina Guna dipimpin Dr dr Hj Liliana Puspasari SPd MKes melaksanakan kunjungan kerja pada 23-26 Januari 2024 di Pulau Nias.

Kunjungan pertama diterima Wakil Wali Kota Gunung Sitoli Sowa’a Laoli SE MSi, Kacabdis Wilayah XIII Dinas Pendidikan Provsu Amran Zendrato SAP MM dengan staf dan 94 kepala SMA/SMK dari Kota Gunungsitoli, Kabupaten Nias dan Nias Utara.

Ketua STOK Bina Guna Dr dr Hj Liliana Puspasari SPd MKes selanjutnya diterima Sekda Kabupaten Nias Selatan Ir Iktiar Duha MM untuk merencanakan perjanjian kerja sama. Kemudian bertemu dengan Kacabdis Wilayah IV Dinas Pendidikan Provsu Yasokhi Hia SE MM beserta staf dan 130 kepala SMA/SMK dari Kabupaten Nias Selatan dan Nias Barat.

Antusias pemerintah daerah akan kehadiran STOK Bina Guna mengeratkan hubungan yang terjalin mulai dari membuka promosi pendidikan dan pengembangan program perkuliahan mulai dari reguler maupun beasiswa yang diberikan kepada mahasiswa dari Pulau Nias.

Hal ini sejalan dengan usaha dan peran pemerintah untuk melaksanakan pengembangan SDM dan pemerataan pendidikan tinggi melalui hubungan kerja sama akademik dengan program studi di STOK Bina Guna. Mulai dari Prodi PJKR/ Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Prodi Ilmu Keolahragaan, Pendidikan Khusus dan Prodi Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL).

STOK Bina Guna dan Pemerintah Nias berkomitmen meningkatkan hubungan baik dalam rangka berperan dalam memberikan pelayanan pendidikan kepada masyarakat sebagai wujud pengembangan SDM Nias yang berpendidikan tinggi dalam memenuhi kebutuhan karir dan pemerintahan.

Pertemuan selanjutnya bersama para alumni yang bertugas di Pulau Nias. Ketua STOK Bina Guna menyampaikan penghargaan kepada almamater dari salah satu sekolah tinggi ternama di Kota Medan.

”Terima kasih kepada alumni untuk kesediaan waktu bertemu. Saling bersinergi membangun anak bangsa.
Salam sehat dan sukses untuk kita semua,” kata Dr dr Hj Liliana Puspasari SPd MKes. (dmp)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/