23.2 C
Medan
Saturday, January 18, 2025

Musa Rajekshah: Massa AMPG dan KPPG Sumut Harus Setia dan Loyal

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Struktur pengurus dua organisasi masyarakat (Ormas) Partai Golkar, yakni Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) dan Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) masa bakti 2020-2025 resmi dikukuhkan di Hotel JW Marriott Medan, Rabu (8/9).

BERSAMA: Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah bersama pengurus AMPG Sumut yang dikukuhkan di Hotel JW Marriott Medan, Rabu (8/9). (IST)

Pengukuhan kedua struktur pengurus organisasi sayap Partai Golkar ini, dilakukan langsung oleh Ketua Umum PP AMPG Ilham Permana dan Ketua Umum PP KPPG Airin Rachmi Diany yang disaksikan langsung Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah dan Ketua Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) Sumut, Sri Ayu Mihari.

Adapun struktur AMPG Sumut diantaranya diisi oleh Ketua Dedi Dermawan Milaya, Sekretaris Darma Putra Rangkuti dan Bendahara Erizal. Sedangkan struktur KPPG Sumut antara lain diisi oleh Ketua Rini Sofianti Paloh, Sekretaris Nazla Khairani dan Bendahara Selvi Sandra Siregar.

Dalam sambutannya, Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah berharap, melalui pelantikan ini dalam setiap kesempatan Partai Golkar Sumut harus menjadi partai besar dan terbesar memenangi Pemilihan Legislatif (Pileg) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) di Provinsi Sumut pada tahun 2024.

“Pastinya Golkar tidak bisa berjalan dan berjuang sendiri. Untuk itu saya berharap seluruh Ormas Partai Golkar yang ada, khusus AMPG dan KPPG tidaklah hanya hadir secara seremonial saja, tetapi juga melakukan konsolidasi sampai ke tingkat basis desa, sehingga tidak hanya besar secara pengurus provinsi tapi juga di kabupaten, kecamatan hingga desa,” ungkapnya.

Musa Rajekshah menuturkan, sebab pesta demokrasi tahun 2024 akan sangat menguras tenaga yang besar. Untuk itu, perjuangan dan pengorbanan harus dimulai dari sekarang dengan melaksanakan berbagai kegiatan yang bisa dirasakan langsung masyarakat.

Namun, sambung dia, pekerjaan itu harus dilakukan bersama-sama dan harus didukung oleh pengurus Kabupaten/Kota, Kecamatan sampai tingkat basis desa. Menurutnya, bila hal ini bisa dipahami dia yakin AMPG dan PPKG juga bisa menjadi ormas yang memiliki basis massa yang kuat, setia dan loyal.

“Kami berharap sepenuhnya kepada seluruh ormas terkhusus AMPG dan KPPG di sini. Kebersamaan ini harus dijaga, perjuangan ini harus dilakukan bersama, kesetiaan dan loyalitas kita pegang teguh, dan kalau ini bisa kita lakukan tentu kita bisa menjadi partai politik pemenang di Sumatera Utara,” pungkasnya. (rel/dek)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Struktur pengurus dua organisasi masyarakat (Ormas) Partai Golkar, yakni Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) dan Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) masa bakti 2020-2025 resmi dikukuhkan di Hotel JW Marriott Medan, Rabu (8/9).

BERSAMA: Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah bersama pengurus AMPG Sumut yang dikukuhkan di Hotel JW Marriott Medan, Rabu (8/9). (IST)

Pengukuhan kedua struktur pengurus organisasi sayap Partai Golkar ini, dilakukan langsung oleh Ketua Umum PP AMPG Ilham Permana dan Ketua Umum PP KPPG Airin Rachmi Diany yang disaksikan langsung Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah dan Ketua Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) Sumut, Sri Ayu Mihari.

Adapun struktur AMPG Sumut diantaranya diisi oleh Ketua Dedi Dermawan Milaya, Sekretaris Darma Putra Rangkuti dan Bendahara Erizal. Sedangkan struktur KPPG Sumut antara lain diisi oleh Ketua Rini Sofianti Paloh, Sekretaris Nazla Khairani dan Bendahara Selvi Sandra Siregar.

Dalam sambutannya, Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah berharap, melalui pelantikan ini dalam setiap kesempatan Partai Golkar Sumut harus menjadi partai besar dan terbesar memenangi Pemilihan Legislatif (Pileg) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) di Provinsi Sumut pada tahun 2024.

“Pastinya Golkar tidak bisa berjalan dan berjuang sendiri. Untuk itu saya berharap seluruh Ormas Partai Golkar yang ada, khusus AMPG dan KPPG tidaklah hanya hadir secara seremonial saja, tetapi juga melakukan konsolidasi sampai ke tingkat basis desa, sehingga tidak hanya besar secara pengurus provinsi tapi juga di kabupaten, kecamatan hingga desa,” ungkapnya.

Musa Rajekshah menuturkan, sebab pesta demokrasi tahun 2024 akan sangat menguras tenaga yang besar. Untuk itu, perjuangan dan pengorbanan harus dimulai dari sekarang dengan melaksanakan berbagai kegiatan yang bisa dirasakan langsung masyarakat.

Namun, sambung dia, pekerjaan itu harus dilakukan bersama-sama dan harus didukung oleh pengurus Kabupaten/Kota, Kecamatan sampai tingkat basis desa. Menurutnya, bila hal ini bisa dipahami dia yakin AMPG dan PPKG juga bisa menjadi ormas yang memiliki basis massa yang kuat, setia dan loyal.

“Kami berharap sepenuhnya kepada seluruh ormas terkhusus AMPG dan KPPG di sini. Kebersamaan ini harus dijaga, perjuangan ini harus dilakukan bersama, kesetiaan dan loyalitas kita pegang teguh, dan kalau ini bisa kita lakukan tentu kita bisa menjadi partai politik pemenang di Sumatera Utara,” pungkasnya. (rel/dek)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/