25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

LPP PAUDNI Sumut Gelar Seminar

MEDAN- Kadis Pendidikan Sumatera Utara Drs Syaiful Syafri MM mengatakan, tidak boleh ada masyarakat Sumatera Utara yang tidak menerima layanan pendidikan. Hal itu disampaikannya pada acara pengukuhan pengurus dan seminar bertajuk “Revitalisasi PAUDNI Sumtera Utara” yang diselenggarakan Lembaga Pelatihan dan Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan Informal (LPP PAUDNI) Sumatera Utara di Hotel Madani Medan, Rabu (30/11) lalu.

Syaiful mengatakan, banyak program pengembangan PAUDNI yang telah dilakukan, seperti beasiswa bagi guru PAUD, memberikan bantuan Alat Permainan Edukatif (APE), media belajar, bantuan operasional dan lainnya. “Ini adalah perwujudan dari komitmen Pemprovsu dalam mengembangkan PAUDNI di Sumatera Utara,” tegas Syaiful.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Ketua Komisi E DPRD Sumut Zulkifli Husein SE menyampaikan, pihaknya terus berupaya untuk meningkatkan alokasi anggaran untuk pendidikan di Sumatera Utara.

“Hal ini tentu akan memberikan dukungan yang lebih nyata bagi kemajuan pendidikan Sumut, termasuk pendidikan anak usia dini, nonformal dan informal,” tegas Zulkifli.

Tim yang Solid

Sementara itu, Ketua Dewan Pembina LPP PAUDNI Sumut Drs H Ali Ishak Dalimunthe menyampaikan harapannya agar organisasi ini dapat berkiprah nyata dan memberikan karya terbaiknya.
“Kita harus berikhtiar optimal agar masyarakat dapat merasakan layanan PAUDNI yang berkualitas,” ucap Ali Ishak.
Sebelumnya, Ketua LPP PAUDNI Sumut Indra Prawira ST dalam sambutannya menyampaikan keyakinan dan optimismenya bahwa kepengurusan yang dikukuhkan merupakan tim yang solid dan andal.

“Soliditas yang dibangun atas dasar kebersamaan dan profesionalisme merupakan modal yang penting agar organisasi dapat produktif dan bermanfaat bagi anggota dan masyarakat,” lanjut Indra. Indra juga menegaskan, pihaknya akan bekerjasama dengan semua pihak untuk mengembangkan PAUDNI di Sumatera Utara.

Berikut susunan pengurus LPP PAUDNI Sumut masa bakti 2011-2016, Ketua Indra Prawira ST, Wakil Ketua M Teguh Syuhada SH, Ramli Siregar SE, Abdul Manaf SH, Sekretaris Yahmin BBA, Wakil Sekretaris Jailani, Marwoto AMd, Erna SpdI, Bendahara Dewi Isnaini SPd dan Wakil Bendahara Era Ferina Zahara. Selain itu juga dibentuk bidang-bidang organisasi.(*/ade)

MEDAN- Kadis Pendidikan Sumatera Utara Drs Syaiful Syafri MM mengatakan, tidak boleh ada masyarakat Sumatera Utara yang tidak menerima layanan pendidikan. Hal itu disampaikannya pada acara pengukuhan pengurus dan seminar bertajuk “Revitalisasi PAUDNI Sumtera Utara” yang diselenggarakan Lembaga Pelatihan dan Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan Informal (LPP PAUDNI) Sumatera Utara di Hotel Madani Medan, Rabu (30/11) lalu.

Syaiful mengatakan, banyak program pengembangan PAUDNI yang telah dilakukan, seperti beasiswa bagi guru PAUD, memberikan bantuan Alat Permainan Edukatif (APE), media belajar, bantuan operasional dan lainnya. “Ini adalah perwujudan dari komitmen Pemprovsu dalam mengembangkan PAUDNI di Sumatera Utara,” tegas Syaiful.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Ketua Komisi E DPRD Sumut Zulkifli Husein SE menyampaikan, pihaknya terus berupaya untuk meningkatkan alokasi anggaran untuk pendidikan di Sumatera Utara.

“Hal ini tentu akan memberikan dukungan yang lebih nyata bagi kemajuan pendidikan Sumut, termasuk pendidikan anak usia dini, nonformal dan informal,” tegas Zulkifli.

Tim yang Solid

Sementara itu, Ketua Dewan Pembina LPP PAUDNI Sumut Drs H Ali Ishak Dalimunthe menyampaikan harapannya agar organisasi ini dapat berkiprah nyata dan memberikan karya terbaiknya.
“Kita harus berikhtiar optimal agar masyarakat dapat merasakan layanan PAUDNI yang berkualitas,” ucap Ali Ishak.
Sebelumnya, Ketua LPP PAUDNI Sumut Indra Prawira ST dalam sambutannya menyampaikan keyakinan dan optimismenya bahwa kepengurusan yang dikukuhkan merupakan tim yang solid dan andal.

“Soliditas yang dibangun atas dasar kebersamaan dan profesionalisme merupakan modal yang penting agar organisasi dapat produktif dan bermanfaat bagi anggota dan masyarakat,” lanjut Indra. Indra juga menegaskan, pihaknya akan bekerjasama dengan semua pihak untuk mengembangkan PAUDNI di Sumatera Utara.

Berikut susunan pengurus LPP PAUDNI Sumut masa bakti 2011-2016, Ketua Indra Prawira ST, Wakil Ketua M Teguh Syuhada SH, Ramli Siregar SE, Abdul Manaf SH, Sekretaris Yahmin BBA, Wakil Sekretaris Jailani, Marwoto AMd, Erna SpdI, Bendahara Dewi Isnaini SPd dan Wakil Bendahara Era Ferina Zahara. Selain itu juga dibentuk bidang-bidang organisasi.(*/ade)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/