Halal Bi Halal di Kampus UMN Al-Washliyah
Sebanyak 36 calon jamaah haji (calhaj) dari keluarga besar Al-Washliyah ditepungtawari di kampus Jalan Garu II B, Minggu (25/9). Tepung tawar para tamu Allah dilaksanakan PW Al-Washliyah Sumut bekerjasama dengan UMN Al-Washliyah.
Tepung tawar calhaj termasuk PR-I UMN Al-Washliyah Drs Ridwanto MSi ini digelar bersamaan dengan halal bi halal yang dihadiri Plt Gubsu diwakili Kepala Biro Binsos Setdaprovsu Sakhira Zandi.
Hadir juga Ketua PB Al-Washliyah Yusuf Pardamean dan Ketua PW Al-Washliyah Sumut H Hasbullah Hadi SH MKn, Kepala Dinas Kominfo Sumut Asren Nasution, Rektor UMN Al-washliyah Drs H Kondar Siregar MA, Rektor Univa Ir H Aliman Saragih MSi, Rektor ITM Prof Dr Ilmi Abdullah MSc, PR IV UISU Drs H Syarifuddin El Hayat MA, PR II UMN Al-Washliyah Drs H Firmansyah MSi dan undangan lainnya.
Plt Gubsu diwakili Kepala Biro Binsos Setdaprovsu Drs H Sakhira Zandi MSi memberi apresiasi terhadap persaudaraan yang terjalin di kalangan UMN Al-Washliyah dan keluarga besar PW Al-Washliyah di Sumut. Ia mengingatkan, pentingnya persaudaraan erat yang akan mendatangkan rahmat di UMN Al-Washliyah.
Ketua PW Al-Washliyah Sumut H Hasbullah Hadi SH MKn mengutarakan harapan calhaj dapat mendoakan keberadaan organisasi Al-Washliyah dapat berkiprah di berbagai bidang pengembangan amal usaha, pendidikan, dan sosial.
Hasbullah juga berharap calhaj berdoa agar Sumut bebas dari kondisi carut marut, kemerosotan moral dan kehancuran mental. Ia menyebut jihad merupakan bagian dari semangat Al-Washliyah terutama dalam dakwah, pendidikan dan kegiatan sosial.
Rektor UMN Al-Washliyah Drs H Kondar Siregar MA menjelaskan keberhasilan penerimaan dua ribu mahasiswa baru tahun akademik 2011/2012 dan terlaksananya proses perkuliahan dengan baik adalah hasil kerja keras civitas akademika UMN Al-Washliyah yang didukung berbagai kalangan.
‘’Semua saling bahu membahu membangun UMN Al-Washliyah dan sekolah-sekolah Al-Washliyah di Sumut yang akan membawa nama besar Al-Washliyah. Dua ribu mahasiswa baru UMN Al-Washliyah mengikuti pengenalan kampus pada 28 September hingga 1 Oktober yang dibuka Wali Kota Medan Drs H Rahudman Harahap MM,’’ katanya.
Berkaitan dengan halal bi halal, Kondar mengatakan momen ini dimanfaatkan untuk saling memaafkan setelah selama bulan Ramadan menjalani ibadah puasa yang penuh rahmat. ‘’Mohon maaf pada seluruh keluarga besar Al-Washliyah,’’ katanya. (*)