Reuni Ikatan Alumni Politeknik Negeri Medan Angkatan 1982 hingga 2009
SETELAH 30 tahun berpisah, tentu membuat rasa kangen dan ingin bertemu. Begitulah yang dirasakan para alumni Politeknik Negeri Medan (Polmed) khususnya angkatan 1982.
Untuk melepaskan rindu tersebut, Ikatan Alumni Politeknik Negeri Medan menggelar Reuni Akbar mulai dari angkatan 1982 hingga 2009. Reuni Akbar yang baru pertama kali digelar ini juga sebagai rangkaian acara Dies Natalis Polmed yang telah menginjak usia ke-30.
Tidak hanya temu kangen saja, berbagai acara pun digelar untuk memeriahkan Dies Natalis Polmed tersebut. Seperti, Reuni Akbar (27/10), Campus Party (28/10) dan Dies Natalis di hari ketiga (29/10).
Ketua Panitia Reuni Akbar Polmed Suriadin Noernikmat ST mengungkapkan, acara lepas kangen sudah dimulai sejak pagi (kemarin,Red) melalui acara jalan santai. Lalu berlanjut hingga malam hari dengan acara Gala Dinner yang dihadiri oleh 700-an peserta.
Di paginya, untuk menghangatkan suasana Reuni Akbar yang bertajuk Back To Campus With Hope and Love tersebut, tepat pukul 07.00 Wib, panitia pelaksana mengumpulkan ratusan alumni Polmed dengan menggelar jalan santai yang dimulai dari halaman kampus Polmed mengitari wilayah komplek USU dan kembali ke gedung Polmed. Turut hadir dalam acara tersebut Ketua KONI Sumut Gus Irawan Pasaribu SE yang melepas ratusan peserta jalan santai.
Ketua Panitia Reuni Akbar Polmed Suriadin Noernikmat, mengatakan, panitia penyelanggara Reuni Akbar juga menggelar acara yang bertajuk Dari Alumni Untuk Alumni. Di acara tersebut, masing-masing angkatan harus mengirimkan perwakilan untuk menampilkan kebolehannya di atas panggung. “Tidak hanya bernyanyi, juga boleh bercerita tentang pengalaman selama di kampus atau bahkan orasi. Acaranya bebas,” paparnya.
Sementara itu, Gus Irawan dalam sambutannya mengungkapkan, jalan santai merupakan pilihan yang tepat mengawali rangkaian acara melepas rasa rindu tersebut. “Selain menyehatkan tubuh, para alumni Polmed bisa saling mengulang memory mereka sembari mengitari kampus,” ungkapnya.
Usai jalan santai, panitia telah menyiapkan rangkaian acara lainnya, seperti family gathering yang diisi berbagai fun game. Seperti, tarik tambang, tangan gurita dan rel bola. Setiap angkatan harus membuat grup yang terdiri dari 10 orang. Selain itu, hiburan yang diramaikan oleh Ardy Country.
Tidak hanya Gus Irawan Pasaribu yang menjadi tamu istimewa di acara jalan santai tersebut, anggota DPD perwakilan Sumut DR H Rahmadsyah juga menghadiri rangkaian acara Reuni Akbar 2012 Politeknik Negeri Medan tersebut.
Sementara itu, Direktur Politeknik Negeri Medan M Syahruddin mengungkapkan, di usia Polmed ke – 30 tahun, bisa menyaksikan para alumni Polmed yang telah sukses meniti karirnya. “Dan ini harus menjadi contoh bagi para junior yang sedang kuliah di Politeknik Negeri Medan,” paparnya. Selain itu, kata dia, acara juga bisa dimanfaatkan para mahasiswa Polmed untuk memperkuat silaturahmi sesama alumni. “Kelak, para mahasiswa Polmed ini juga akan menjadi alumni dan kalian harus menjalin silaturahmi kepada para senior sejak sekarang,” ungkapnya.
Dia juga berpesan, bila sudah tamat dari Polmed, harus menjaga nama baik almamater dan apa pun yang pekerjaan yang digeluti, harus mampu mengharumkan nama Polmed itu sendiri.
Pada acara Gala Dinner, tampak para alumni Polmed tak puas-puasnya melepas rasa rindu. Rasa rindu yang mendalam tampak jelas di raut wajah mereka. Cerita momory masa kuliah dulu pun tercipta dari obrolan mereka.
Di malam Gala Dinner, para alumni menggalang dana untuk Abimanyu (orangtua alumni) yang sudah 3 bulan koma di RS. Dana berhasil digalang sebanyak Rp10 juta. (*)