Wali Kota Medan Bobby Nasution langsung gerak cepat (gercep) menyikapi banjir yang terjadi di sejumlah tempat di Kota Medan menyusul tingginya intensitas hujan sejak petang hingga malam, Jumat (18/11/2022). OPD terkait pun langsung diturunkan untuk membantu masyarakat yang rumahnya terendam banjir, termasuk melakukan evakuasi.