Melalui peluncuran seri terbaru Galaxy Z Fold6 dan Flip6 serta Galaxy Buds3 dan Galaxy Buds3 Pro pada acara Galaxy Unpacked di Paris, Prancis baru-baru ini, Samsung memulai babak baru Galaxy AI dengan memanfaatkan form factor yang paling versatile dan fleksibel.
Platform generative artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan yang generatif telah menjadi bagian penting dari keseharian generasi muda dalam mendorong produktivitas dan mengeksplorasi kreativitas. Google menemukan, 29% Gen Z menggunakan AI untuk menyelesaikan pekerjaan seperti menerjemahkan dan menyortir data. Lalu, 35% Gen Z memanfaatkan AI untuk edit foto dan video via smartphone. Tak ketinggalan, 22% Gen Z juga memaksimalkan teknologi AI pada kamera smartphone mereka untuk mendapatkan hasil gambar yang lebih baik.
Internet kini di ujung jari. Kamera di saku. Lalu, kecerdasan buatan meningkatkan kehidupan sehari-hari kita.
Samsung Galaxy membantu mendemokratisasi akses internet dan mengubah kamera menjadi alat komunikasi yang terintegrasi dalam kehidupan sehari-hari. Dan meskipun semua mata tertuju pada AI, beberapa manfaat terbaiknya belum masuk ke teknologi mobile. Galaxy akan mengubah hal ini.