Ketua DPRD Medan Hasyim SE meninjau rencana proyek pelebaran parit sulang saling yang akan berdampak pada penyempitan badan Jalan Sampali dan sekitarnya di Kelurahan Pandau Hulu II, Kecamatan Medan Area, Rabu (30/8/2023). Peninjauan dilakukan Hasyim guna menyahuti keluhan warga yang keberatan apabila terjadi penyempitan badan jalan.