Wakil Bupati Serdangbedagai (Sergai) H Adlin Tambunan kembali menghadiri rapat paripurna yang beragendakan Pengesahan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Perubahan Anggaran, Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2023 dan Pengesahan Ranperda tentang Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Sergai yang dilaksanakan di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sergai, Sei Rampah (27/9/2023).