26 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Michael Phelps Rebut Emas Olimpiade ke-23

Nathan Adrian, Michael Phelps, Ryan Murphy dan Cody Miller dengan medali emas mereka di pada medley relay 4 kali 100 meter.
Nathan Adrian, Michael Phelps, Ryan Murphy dan Cody Miller dengan medali emas mereka di pada medley relay 4 kali 100 meter.

SUMUTPOS.CO – Perenang terkenal Amerika Michael Phelps telah mengoleksi medali emas Olimpiade yang ke-23, dan medali ke-5-nya dalam Olimpiade Rio, yang kemungkinan perlombaan terakhirnya dalam karir Olimpiadenya.

Atlet yang paling berprestasi dalam sejarah Olimpiade itu berenang di bagian ke-3 medley relay 4 kali 100 meter, berhasil mengejar ketinggalan mereka dengan melewati Inggris dan memberi tim Amerika keunggulan ketika memasuki bagian terakhir.

Bagian pertama relay tersebut, gaya punggung, ternyata menghasilkan waktu rekor dunia oleh perenang Amerika Ryan Murphy, dan mendorong tim Amerika menuju waktu rekor Olimpiade pada akhir perlombaan.

Medley relay putri 4 kali 100 meter putri Amerika juga merebut emas hari Sabtu, medali emas ke-1000 negara itu dalam sejarah Olimpiade.

Dan pada hari terakhir pertandingan renang di Rio, Gregorio Paltrinieri dari Italia meraih emas dalam perlombaan renang yang paling melelahkan, 1.500 meter gaya bebas putra. Connor Jaeger dari Amerika memperoleh perak.

Sebelumnya, Pernille Blume dari Denmark berhasil mengalahkan Simone Manuel dari Amerika untuk menjuarai 50-meter gaya bebas. (voa)

Nathan Adrian, Michael Phelps, Ryan Murphy dan Cody Miller dengan medali emas mereka di pada medley relay 4 kali 100 meter.
Nathan Adrian, Michael Phelps, Ryan Murphy dan Cody Miller dengan medali emas mereka di pada medley relay 4 kali 100 meter.

SUMUTPOS.CO – Perenang terkenal Amerika Michael Phelps telah mengoleksi medali emas Olimpiade yang ke-23, dan medali ke-5-nya dalam Olimpiade Rio, yang kemungkinan perlombaan terakhirnya dalam karir Olimpiadenya.

Atlet yang paling berprestasi dalam sejarah Olimpiade itu berenang di bagian ke-3 medley relay 4 kali 100 meter, berhasil mengejar ketinggalan mereka dengan melewati Inggris dan memberi tim Amerika keunggulan ketika memasuki bagian terakhir.

Bagian pertama relay tersebut, gaya punggung, ternyata menghasilkan waktu rekor dunia oleh perenang Amerika Ryan Murphy, dan mendorong tim Amerika menuju waktu rekor Olimpiade pada akhir perlombaan.

Medley relay putri 4 kali 100 meter putri Amerika juga merebut emas hari Sabtu, medali emas ke-1000 negara itu dalam sejarah Olimpiade.

Dan pada hari terakhir pertandingan renang di Rio, Gregorio Paltrinieri dari Italia meraih emas dalam perlombaan renang yang paling melelahkan, 1.500 meter gaya bebas putra. Connor Jaeger dari Amerika memperoleh perak.

Sebelumnya, Pernille Blume dari Denmark berhasil mengalahkan Simone Manuel dari Amerika untuk menjuarai 50-meter gaya bebas. (voa)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/