26.7 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Rejeki Tewas Ditabrak Truk

Rejeki Hutasoit (21) tewas ditempat, saat berusaha memotong truk trailer yang menabraknya.(Parlindungan Harahap/Sumut Pos)

MEDAN, SUMUTPOS.CO -Kecelakaan maut terjadi di Jalan Asrama Ujung, Dwikora, Medan Helvetia. Rejeki Hutasoit (21) tewas ditempat, saat berusaha memotong truk trailer yang menabraknya.

Informasi yang diperoleh Sumut Pos, kecelakaan maut itu bermula Sabtu (18/2) pagi, Rejeki Hutasoit yang mengendarai sepeda motor Yamaha Vega BK 5238 AEA berboncengan dengan seorang temannya, mencoba mendahului truk trailer BK 8768 BK yang dikemudikan Ari (29) warga Martubung Dusun VIII, Labuhan Deli.

Diduga stang tersenggol roda belakang truk, membuat Rejeki hilang kendali menguasai sepeda motornya. Rejeki dan temannya pun terpental dari sepeda motor yang mereka kendarai.

Nahas, Rejeki terpental ke kolong truk hingga terlindas dan tewas di tempat dengan kondisi mengenaskan. Sedangkan temannya juga mengalami luka-luka yang serius, dan tak sadarkan diri.

Warga sekitar yang melihat kejadian itu, langsung menutupi jasad warga Jalan Lembaga Pemasyarakatan Gang Jaya Pura, Desa Sukadono, Deliserdang tersebut dengan koran menunggu kedatangan polisi.

“Setelah datang polisi, baru jasad korban dan temannya yang kritis dibawa dari lokasi,”kata salah seorang warga sekitar.

Kapolsek Medan Helvetia, Kompol Hendra ET membenarkan jika kecelakaan tersebut mengakibatkan seorang tewas dan kritis. Terhadap korban kritis dilarikan ke Rumah Sakit Sari Mutiara. Sedangkan sopir truk sudah diamankan untuk menjalani pemeriksaan. (ain/han)

Rejeki Hutasoit (21) tewas ditempat, saat berusaha memotong truk trailer yang menabraknya.(Parlindungan Harahap/Sumut Pos)

MEDAN, SUMUTPOS.CO -Kecelakaan maut terjadi di Jalan Asrama Ujung, Dwikora, Medan Helvetia. Rejeki Hutasoit (21) tewas ditempat, saat berusaha memotong truk trailer yang menabraknya.

Informasi yang diperoleh Sumut Pos, kecelakaan maut itu bermula Sabtu (18/2) pagi, Rejeki Hutasoit yang mengendarai sepeda motor Yamaha Vega BK 5238 AEA berboncengan dengan seorang temannya, mencoba mendahului truk trailer BK 8768 BK yang dikemudikan Ari (29) warga Martubung Dusun VIII, Labuhan Deli.

Diduga stang tersenggol roda belakang truk, membuat Rejeki hilang kendali menguasai sepeda motornya. Rejeki dan temannya pun terpental dari sepeda motor yang mereka kendarai.

Nahas, Rejeki terpental ke kolong truk hingga terlindas dan tewas di tempat dengan kondisi mengenaskan. Sedangkan temannya juga mengalami luka-luka yang serius, dan tak sadarkan diri.

Warga sekitar yang melihat kejadian itu, langsung menutupi jasad warga Jalan Lembaga Pemasyarakatan Gang Jaya Pura, Desa Sukadono, Deliserdang tersebut dengan koran menunggu kedatangan polisi.

“Setelah datang polisi, baru jasad korban dan temannya yang kritis dibawa dari lokasi,”kata salah seorang warga sekitar.

Kapolsek Medan Helvetia, Kompol Hendra ET membenarkan jika kecelakaan tersebut mengakibatkan seorang tewas dan kritis. Terhadap korban kritis dilarikan ke Rumah Sakit Sari Mutiara. Sedangkan sopir truk sudah diamankan untuk menjalani pemeriksaan. (ain/han)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/