MEDAN, SUMUTPOS.CO – Liga Sepakbola Pelajar Kota Medan 2017 bakal digelar mulai 24 Juli mendatang di Stadion Teladan Medan. Untuk itu, sekolah-sekolah diharapkan segera mendaftar sebelum teknikal meeting, Kamis (20/7) siang.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Medan H Marah Husin Lubis SH melalui Kabid Pembinaan Olahraga Prestasi Drs Azam Nasution MAP mengatakan, Liga Sepak Bola Pelajar Kota Medan (sebelumnya LPI) akan dibuka langsung oleh Wali Kota Medan, Drs HT Dzulmi Eldin MSi, 24 Juli mendatang.
“Even ini akan dibuka langsung oleh Pak Wali. Sebab itu, kita berharap agar semua sekolah di Kota Medan bisa ambil bagian. Pendaftaran masih kita buka hingga teknikal meeting, Kamis besok,” ujar Azam Nasution didampingi Kasi Kemitraan Olahraga Prestasi Mangasi Simangunsong di ruangannya, kemarin.
Dijelaskan, hingga saat ini sudah lebih dari 60 tim SMA dan SMP yang mendaftarkan diri. Tapi panitia masih membuka pendaftaran hingga Kamis (20/7), sebelum teknikal meeting pukul 14.00 WIB. “Banyak sekolah yang meminta agar pendaftaran diperpanjang, karena mereka masuk sekolah,” tambahnya.
Azam menambahkan, Liga Sepak Bola Pelajar Kota Medan kali ini akan dikemas lebih baik dari sebelumnya. Pembukaan akan dibuat lebih meranik, dengan menampilkan atraksi dari berbagai cabang olahraga. “Selain itu, even ini akan memperebutkan total hadiah sebesar Rp90 juta,” sebutnya.
Even ini juga akan lebih bergengsi, karena tim juara akan mewakili Kota Medan pada Liga Sepak Bola Pelajar tingkat provinsi yang menurut rencana digelar awal Agustus mendatang. “Juara dari kategori SMA dan SMP akan tampil di Liga Sepak Bola Pelajar Sumatera Utara, Agustus mendatang,” paparnya.
Bagi tim yang ingin ambil bagian diharapkan segera mendaftarkan diri ke Kantor Dispora Medan, Jalan Ibus Raya. Untuk informasi lebih jelas, bisa menghubungi Yan Hadi Syawal (0852 7614 8666), Ina (0813 7513 5503), dan Andra (0813 7087 0534). (dek)