29 C
Medan
Tuesday, November 26, 2024
spot_img

Perampok Bersebo Beraksi di Jalan Tol

MEDAN LABUHAN- Perampok spesialis jalan tol kembali beraksi. Kali ini menimpa, M Yunus (32) dan Ardiansyah (35), warga Marelan Raya Pasar II, Kelurahan Rengas Pulau, Medan Marelan. Truk Colt Diesel dengan nomor polisi BK 9370 BS berisi barang kosmetik yang mereka tumpangi disatroni perampok di Jalan Tol Tanjung Mulia, Kamis (10/3).
Keduanya berencana membawa barang tersebut ke Deli Serdang. Namun, tiba-tiba saja truk yang mereka kendarai dipepet oleh mobil Kijang dan mereka disuruh untuk berhenti, tepat melintasi di Jalan Tol Tanjung Mulia. Setelah berheti, sejumlah perampok tersebut langsung menodongkan senjata api kepada mereka.

“Pelakunya berjumlah 4 orang memakai sebo, salah satu pelaku membawa senjata api dan ditodongkan ke kami,” ujar Yunus.

Takut nyawanya melayang, akhirnya kedua korban pasrah. Kemudian pelaku mengikat tangan kami dengan tali dan dinaikkan ke mobil kijang. Salah satu pelaku membawa kendaraan mereka.

Korban yang dibawa pelaku menggunakan mobil kijang selanjutnya dibuang di areal perkebunan yang gelap di daerah Tanjung Morawa. Setelah membuang korban, para pelaku langsung melarikan diri. Setelah membebaskan diri keduanya pulang dengan cara menumpang truk yang kebetulan melintas. “Setelah kami pulang, kami langsung membuat laporan ke kantor polisi,”tambahnya.

Kanit Reskrim Polsek Labuhan Deli, AKP Oktavianus mengatakan  polisi masih melakukan pengembangan. (mag-11)

MEDAN LABUHAN- Perampok spesialis jalan tol kembali beraksi. Kali ini menimpa, M Yunus (32) dan Ardiansyah (35), warga Marelan Raya Pasar II, Kelurahan Rengas Pulau, Medan Marelan. Truk Colt Diesel dengan nomor polisi BK 9370 BS berisi barang kosmetik yang mereka tumpangi disatroni perampok di Jalan Tol Tanjung Mulia, Kamis (10/3).
Keduanya berencana membawa barang tersebut ke Deli Serdang. Namun, tiba-tiba saja truk yang mereka kendarai dipepet oleh mobil Kijang dan mereka disuruh untuk berhenti, tepat melintasi di Jalan Tol Tanjung Mulia. Setelah berheti, sejumlah perampok tersebut langsung menodongkan senjata api kepada mereka.

“Pelakunya berjumlah 4 orang memakai sebo, salah satu pelaku membawa senjata api dan ditodongkan ke kami,” ujar Yunus.

Takut nyawanya melayang, akhirnya kedua korban pasrah. Kemudian pelaku mengikat tangan kami dengan tali dan dinaikkan ke mobil kijang. Salah satu pelaku membawa kendaraan mereka.

Korban yang dibawa pelaku menggunakan mobil kijang selanjutnya dibuang di areal perkebunan yang gelap di daerah Tanjung Morawa. Setelah membuang korban, para pelaku langsung melarikan diri. Setelah membebaskan diri keduanya pulang dengan cara menumpang truk yang kebetulan melintas. “Setelah kami pulang, kami langsung membuat laporan ke kantor polisi,”tambahnya.

Kanit Reskrim Polsek Labuhan Deli, AKP Oktavianus mengatakan  polisi masih melakukan pengembangan. (mag-11)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/