26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Tak Pandang Enteng

Liverpool vs Norwich

LIVERPOOL – Saat ini Liverpool menempati peringkat kelima klasemen sementara English Premier League (EPL), dengan poin 14. Hasil itu mereka peroleh setelah meraih 4 kemenangan, 2 kali imbang dan 2 kali kalah.

The Reds (julukan Liverpool) memiliki kans untuk memperbaiki peringkat  jika malam ini mampu mengalahkan Norwich City di Stadion Anfield,  sementara Newcastle yang menempati peringkat keempat kalah atau bermain imbang saat menjamu Wigan Athletic.

The Cannaries (julukan Norwich City) saat ini menempati peringkat kesembilan dengan poin 11, hasil dari 3 kali menang, 2 kali imbang dan 3 kali kalah.
Tim asuhan Paul Lambert itu memenangi tiga dari empat laga terakhir mereka, dan juga tampil mengesankan ketika kalah 0-2 di Manchester United pada laga awal Oktober.

Jika berkaca dari peringkat yang dimiliki Liverpool dan Norwich, sejenak terlihat jika Steven Gerrard dkk akan dengan mudah mengalahkan Norwich City.
Kendati begitu, pelatih Liverpool, Kenny Dalglish, menyatakan timnya tidak akan anggap enteng terhadap lawan yang merupakan tim baru promosi di ajang Premier League.

“Saya tidak tahu apa yang diharapkan orang lain, tapi saya tahu apa yang harus kami lakukan. Kami berharap mendapatkan perlawanan seperti ketika mereka (Norwich, Red) berhadapan dengan  Manchester United minggu lalu,” kata Dalglish.

“Paul Lambert (pelatih Norwich) melakukan pekerjaan yang fantastik. Mereka menempatkan diri pada posisi bagus di tangga kesembilan. Mereka datang ke Old Trafford dan tampil dengan bagus. Saya tahu mereka akan datang dan melakukan hal terbaik yang dapat mereka lakukan,” katanya.

“Mereka melakukannya dengan amat brilian. Para pemain memiliki skil individu yang sangat menonjol. Tapi, kami mampu melakukan sesuatu yang paling terhormat seperti yang kami buat terhadap Manchester United atau Everton minggu sebelumnya. Saya tahu gaya melatih Paul sejak saya berada di Celtic dan saya amat hormat kepadanya, baik sebagai pemain mau pun sebagai pelatih,” kata Dalglish lagi.

Sayangnya, pada laga malam ini Dalglish bakal kehilangan gelandang asal Brazil Lucas serta penjaga gawang pengganti Cristiano Doni dan pemain bertahan Jack Robinson.

“Stevie (Staven Gerrard, Red) pulih di waktu yang tepat. Jadi absennyna Lucas tidak mempengaruhi kekuatan tim ini. Apalagi dia mampu mencetak gol saat kami mengahadapi United. Sungguh itu comeback yang sempurna. Semoga penampilan impresifnya itu terus berlanjut besok malam (malam ini, Red),” harap Dalglish.

Selanjutnya Dalglish mengatakan jika Steven Gerrard dalam kondisi bugar, maka tak seorang pemain pun yang mampu menggantikannya. “Dia seorang pemain dan pemimpin yang brillian. Bila semakin banyak bermain, maka akan semakin baik penampilannya,” pungkas Dalglish. (jun)

Liverpool vs Norwich

LIVERPOOL – Saat ini Liverpool menempati peringkat kelima klasemen sementara English Premier League (EPL), dengan poin 14. Hasil itu mereka peroleh setelah meraih 4 kemenangan, 2 kali imbang dan 2 kali kalah.

The Reds (julukan Liverpool) memiliki kans untuk memperbaiki peringkat  jika malam ini mampu mengalahkan Norwich City di Stadion Anfield,  sementara Newcastle yang menempati peringkat keempat kalah atau bermain imbang saat menjamu Wigan Athletic.

The Cannaries (julukan Norwich City) saat ini menempati peringkat kesembilan dengan poin 11, hasil dari 3 kali menang, 2 kali imbang dan 3 kali kalah.
Tim asuhan Paul Lambert itu memenangi tiga dari empat laga terakhir mereka, dan juga tampil mengesankan ketika kalah 0-2 di Manchester United pada laga awal Oktober.

Jika berkaca dari peringkat yang dimiliki Liverpool dan Norwich, sejenak terlihat jika Steven Gerrard dkk akan dengan mudah mengalahkan Norwich City.
Kendati begitu, pelatih Liverpool, Kenny Dalglish, menyatakan timnya tidak akan anggap enteng terhadap lawan yang merupakan tim baru promosi di ajang Premier League.

“Saya tidak tahu apa yang diharapkan orang lain, tapi saya tahu apa yang harus kami lakukan. Kami berharap mendapatkan perlawanan seperti ketika mereka (Norwich, Red) berhadapan dengan  Manchester United minggu lalu,” kata Dalglish.

“Paul Lambert (pelatih Norwich) melakukan pekerjaan yang fantastik. Mereka menempatkan diri pada posisi bagus di tangga kesembilan. Mereka datang ke Old Trafford dan tampil dengan bagus. Saya tahu mereka akan datang dan melakukan hal terbaik yang dapat mereka lakukan,” katanya.

“Mereka melakukannya dengan amat brilian. Para pemain memiliki skil individu yang sangat menonjol. Tapi, kami mampu melakukan sesuatu yang paling terhormat seperti yang kami buat terhadap Manchester United atau Everton minggu sebelumnya. Saya tahu gaya melatih Paul sejak saya berada di Celtic dan saya amat hormat kepadanya, baik sebagai pemain mau pun sebagai pelatih,” kata Dalglish lagi.

Sayangnya, pada laga malam ini Dalglish bakal kehilangan gelandang asal Brazil Lucas serta penjaga gawang pengganti Cristiano Doni dan pemain bertahan Jack Robinson.

“Stevie (Staven Gerrard, Red) pulih di waktu yang tepat. Jadi absennyna Lucas tidak mempengaruhi kekuatan tim ini. Apalagi dia mampu mencetak gol saat kami mengahadapi United. Sungguh itu comeback yang sempurna. Semoga penampilan impresifnya itu terus berlanjut besok malam (malam ini, Red),” harap Dalglish.

Selanjutnya Dalglish mengatakan jika Steven Gerrard dalam kondisi bugar, maka tak seorang pemain pun yang mampu menggantikannya. “Dia seorang pemain dan pemimpin yang brillian. Bila semakin banyak bermain, maka akan semakin baik penampilannya,” pungkas Dalglish. (jun)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/