26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Pendaftaran CPNS Diperpnajang, Pelamar Capai 4,8 Juta Orang

SEPI: Kantor BKD Kota Tebingtinggi yang terletak di Jalan Gunung Lauser Kota Tebingtinggi.
Sopian/Sumut Pos
SEPI: Kantor BKD Kota Tebingtinggi yang terletak di Jalan Gunung Lauser Kota Tebingtinggi. Sopian/Sumut Pos

SUMUTPOS.CO – Pelamar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 membeludak. Badan Kepegawaian Nasional (BKN) melaporkan, hingga Senin (25/11) sore, jumlah pelamar CPNS 2019 telah mencapai 4,8 juta orang. Namun dari jumlah tersebut, baru 3.952.266 pelamar CPNS 2019 yang mengisi formulir, dan hanya 3.257.777 pelamar menuntaskan langkah pendaftaran hingga tahap ‘submit’.

Karena itu, BKN memperpanjang masa pendaftaran CPNS 2019 hingga tanggal 30 November.

Hal tersebut sesuai dengan Surat Pengumuman Nomor: 04/PANPEL.BKN/CPNS/XI/2019 tentang Perpanjangan Masa Pendaftaran dan Penyesuaian Jadwal Tahapan Seleksi Serta Penyesuaian Pelamar Disabilitas pada Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Badan Kepegawaian Negara Tahun Anggaran 2019.

Sebelumnya, pemerintah memang memperpanjang masa pendaftaran CPNS 2019. Hal ini sesuai dengan adanya Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Nomor B/1236/M.SM.01.00/2019 tentang Pendaftaran CPNS Bagi Penyandang Disabilitas dan berdasarkan hasil Rapat Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) pada, Kamis (21/11).

Atas dasar ini, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana meminta seluruh Kementerian/Lembaga (K/L) mengundurkan penutupan Pendaftaran CPNS sekurang-kurangnya 15 hari.

Setelah diperpanjang, angka pendaftar CPNS 2019 yang sudah membuat akun terpantau naik sebanyak 151.649 orang dibandingkan data terakhir pada Minggu (24/11/2019). Sementara jumlah yang memasukkan formulir naik 350.397 orang.

Sebagai informasi, sudah ada 522 instansi yang membuka formasi. Total instansi yang ikut CPNS 2019 adalah 67 kementerian/lembaga dan 461 pemerintah daerah.

Hingga saat ini, lowongan CPNS di Kementerian Hukum dan HAM terutama untuk formasi Penjaga Tahanan (Pria) masih jadi primadona di seleksi CPNS 2019.

Sementara Kementerian Riset dan Teknologi, Setjen KOMNAS HAM, dan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila menjadi salah satu instansi yang sepi peminat pendaftar CPNS 2019.

Meski pelamar CPNS 2019 telah memasuki 4,8 juta orang dan telah mengalahkan jumlah pelamar CPNS 2018, namun ternyata setidaknya ada 10 formasi CPNS 2019 yang nihil peminat.

Formasi tersebut antara lain: Pengelola Pemeliharaan Laboratorium, Pengelola Grafik Perjalanan Kereta Api, Pengelola Kelistrikan Perkeretaapian, Masinis Iii Kapal Kelas I, Penelaah Manajemen Lantas (Traffic Management Specialist).

Kemudian Asisten Ahli – Dosen Aplikasi Komputer Perbankan, Asisten Ahli – Dosen Arkeologi, Asisten Ahli – Dosen Arudl Wal Qawafi, Asisten Ahli – Dosen Asas-Asas Kebudayaan Islam, serta Asisten Ahli – Dosen Audit Perbankan Syari‘Ah.

Sementara itu, 10 instansi dengan pelamar terbanyak yakni Kementerian Hukum & HAM 486.821 pelamar, Kementerian Agama 65.667 pelamar, Kejaksaan Agung 53.525 pelamar, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah 42.450 pelamar, Pemerintah Provinsi Jawa Timur 35.186 pelamar, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta 30.129 pelamar, Mahkamah Agung RI 26.309 pelamar, Pemerintah Provinsi Jawa Barat 24.651 pelamar, Kementerian Kesehatan 19.479 pelamar, dan Pemerintah Kab. Bogor 17.866 pelamar.

Selanjutnya, ada top 10 formasi dengan pelamar terbanyak. Hingga saat ini, rupanya jabatan Penjaga Tahanan (pria) masih terus bertahan di posisi teratas:

  1. Penjaga Tahanan (Pria) 216.848
  2. Ahli Pertama – Guru Kelas 182.111
  3. Pelaksana/Terampil – Bidan 140.076
  4. Pelaksana/Terampil – Perawat 111.305
  5. Ahli Pertama – Guru Agama Islam 108.437
  6. Penjaga Tahanan (Wanita) 97.115
  7. Ahli Pertama – Guru Matematika 86.082
  8. Ahli Pertama – Guru Bahasa Inggris 79.637
  9. Ahli Pertama – Guru Bahasa Indonesia 68.034
  10. Ahli Pertama – Guru Penjasorkes 63.263

16.576 Pelamar CASN Di Kota Tebingtinggi

Sementara itu, perekrutan pelamar CPNS di Kota Tebingtinggi tahun 2019 mencapai 16.576 pelamar.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Tebingtinggi Syaiful Fachri, Senin (25/11) menyatakan, kuota CPNS Tebingtinggi hanya 277 formasi. “Untuk formasi tenaga kesehatan sebanyak 71 orang, formasi tenaga pendidikan sebanyak 131 orang dan formasi umum sebanyak 75 orang,” jelas Fachri.

Adapun berkas yang sudah masuk sebanyak 15.131 berkas dari Kantor Pos. Sebanyak 730 berkas sudah diverifikasi dan memenuhi syarat. Sisanya tidak memenuhi syarat sebanyak 551 berkas. “Verifikasi berkas akan dilakukan sampai tanggal 23 Januari 2020,” jelasnya. (ian/kps/bbs)

SEPI: Kantor BKD Kota Tebingtinggi yang terletak di Jalan Gunung Lauser Kota Tebingtinggi.
Sopian/Sumut Pos
SEPI: Kantor BKD Kota Tebingtinggi yang terletak di Jalan Gunung Lauser Kota Tebingtinggi. Sopian/Sumut Pos

SUMUTPOS.CO – Pelamar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 membeludak. Badan Kepegawaian Nasional (BKN) melaporkan, hingga Senin (25/11) sore, jumlah pelamar CPNS 2019 telah mencapai 4,8 juta orang. Namun dari jumlah tersebut, baru 3.952.266 pelamar CPNS 2019 yang mengisi formulir, dan hanya 3.257.777 pelamar menuntaskan langkah pendaftaran hingga tahap ‘submit’.

Karena itu, BKN memperpanjang masa pendaftaran CPNS 2019 hingga tanggal 30 November.

Hal tersebut sesuai dengan Surat Pengumuman Nomor: 04/PANPEL.BKN/CPNS/XI/2019 tentang Perpanjangan Masa Pendaftaran dan Penyesuaian Jadwal Tahapan Seleksi Serta Penyesuaian Pelamar Disabilitas pada Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Badan Kepegawaian Negara Tahun Anggaran 2019.

Sebelumnya, pemerintah memang memperpanjang masa pendaftaran CPNS 2019. Hal ini sesuai dengan adanya Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Nomor B/1236/M.SM.01.00/2019 tentang Pendaftaran CPNS Bagi Penyandang Disabilitas dan berdasarkan hasil Rapat Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) pada, Kamis (21/11).

Atas dasar ini, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana meminta seluruh Kementerian/Lembaga (K/L) mengundurkan penutupan Pendaftaran CPNS sekurang-kurangnya 15 hari.

Setelah diperpanjang, angka pendaftar CPNS 2019 yang sudah membuat akun terpantau naik sebanyak 151.649 orang dibandingkan data terakhir pada Minggu (24/11/2019). Sementara jumlah yang memasukkan formulir naik 350.397 orang.

Sebagai informasi, sudah ada 522 instansi yang membuka formasi. Total instansi yang ikut CPNS 2019 adalah 67 kementerian/lembaga dan 461 pemerintah daerah.

Hingga saat ini, lowongan CPNS di Kementerian Hukum dan HAM terutama untuk formasi Penjaga Tahanan (Pria) masih jadi primadona di seleksi CPNS 2019.

Sementara Kementerian Riset dan Teknologi, Setjen KOMNAS HAM, dan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila menjadi salah satu instansi yang sepi peminat pendaftar CPNS 2019.

Meski pelamar CPNS 2019 telah memasuki 4,8 juta orang dan telah mengalahkan jumlah pelamar CPNS 2018, namun ternyata setidaknya ada 10 formasi CPNS 2019 yang nihil peminat.

Formasi tersebut antara lain: Pengelola Pemeliharaan Laboratorium, Pengelola Grafik Perjalanan Kereta Api, Pengelola Kelistrikan Perkeretaapian, Masinis Iii Kapal Kelas I, Penelaah Manajemen Lantas (Traffic Management Specialist).

Kemudian Asisten Ahli – Dosen Aplikasi Komputer Perbankan, Asisten Ahli – Dosen Arkeologi, Asisten Ahli – Dosen Arudl Wal Qawafi, Asisten Ahli – Dosen Asas-Asas Kebudayaan Islam, serta Asisten Ahli – Dosen Audit Perbankan Syari‘Ah.

Sementara itu, 10 instansi dengan pelamar terbanyak yakni Kementerian Hukum & HAM 486.821 pelamar, Kementerian Agama 65.667 pelamar, Kejaksaan Agung 53.525 pelamar, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah 42.450 pelamar, Pemerintah Provinsi Jawa Timur 35.186 pelamar, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta 30.129 pelamar, Mahkamah Agung RI 26.309 pelamar, Pemerintah Provinsi Jawa Barat 24.651 pelamar, Kementerian Kesehatan 19.479 pelamar, dan Pemerintah Kab. Bogor 17.866 pelamar.

Selanjutnya, ada top 10 formasi dengan pelamar terbanyak. Hingga saat ini, rupanya jabatan Penjaga Tahanan (pria) masih terus bertahan di posisi teratas:

  1. Penjaga Tahanan (Pria) 216.848
  2. Ahli Pertama – Guru Kelas 182.111
  3. Pelaksana/Terampil – Bidan 140.076
  4. Pelaksana/Terampil – Perawat 111.305
  5. Ahli Pertama – Guru Agama Islam 108.437
  6. Penjaga Tahanan (Wanita) 97.115
  7. Ahli Pertama – Guru Matematika 86.082
  8. Ahli Pertama – Guru Bahasa Inggris 79.637
  9. Ahli Pertama – Guru Bahasa Indonesia 68.034
  10. Ahli Pertama – Guru Penjasorkes 63.263

16.576 Pelamar CASN Di Kota Tebingtinggi

Sementara itu, perekrutan pelamar CPNS di Kota Tebingtinggi tahun 2019 mencapai 16.576 pelamar.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Tebingtinggi Syaiful Fachri, Senin (25/11) menyatakan, kuota CPNS Tebingtinggi hanya 277 formasi. “Untuk formasi tenaga kesehatan sebanyak 71 orang, formasi tenaga pendidikan sebanyak 131 orang dan formasi umum sebanyak 75 orang,” jelas Fachri.

Adapun berkas yang sudah masuk sebanyak 15.131 berkas dari Kantor Pos. Sebanyak 730 berkas sudah diverifikasi dan memenuhi syarat. Sisanya tidak memenuhi syarat sebanyak 551 berkas. “Verifikasi berkas akan dilakukan sampai tanggal 23 Januari 2020,” jelasnya. (ian/kps/bbs)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/