Benar-benar apes yang dialami Zulham (33), warga Gang Rambutan Lingkungan IV, Kecamatan Medan Labuhan. Dia sama sekali tak mengira kalau yang membeli sabu-sabu miliknya adalah aparat. Saat melakukan transaksi, Zulham pun di ringkus di kawasan Jalan Panah Hijau, Medan Labuhan. Polisi berhasil mengamankan sabu-sabu seberat 24,7 gram senilai Rp24 juta.
Saat itu, Zulham bertemun dengan petugas Dit Narkoba Polda Sumut yang menyaru sebagai calon pembeli. Saat itu, Zulham sempat curiga. Namun petugas berhasil meyakinkan Zulham, kalau yang bertransaksi dengannya bukan polisi. Setelah yakin, petugas pun berpura-pura menghitung uang layaknya seorang pembeli.
Sementara petugas yang lain memantau tak jauh dari lokasi transaksi, menunggu petunjuk rekannya yang sedang melakukan transaksi. Tersangka yang melihat petugas menghitung uang langsung menunjukan sabu-sabu yang dijualnya.
Begitu melihat barang bukti, tanpa sepengetahuan tersangka, petugas yang menyamar sudah memberi petunjuk kepada rekan-rekannya yang sudah mengepung tersangka dan langsung membekuk tersangka dan mengamankan barang bukti sabu-sabu dari tangan tersangka.
Tersangka yang baru sadar kalau yang membeli sabu-sabunya adalah polisi langsung pucat dan tak berkuitik. Tanpa ada melakukan perlawanan, tersangka pun pasrah saat diboyong ke dalam mobil petugas.(mag-5)