26 C
Medan
Monday, November 25, 2024
spot_img

Tunaikan Amanah AHY dan Orangtua, Burhanuddin Sitepu Istiqomah Bersama Rakyat

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Momen Ulang Tahun ke-21 Partai Demokrat, diperingati secara sederhana. Pasalnya, saat ini rakyat Indonesia sedang dalam masa kesulitan ekonomi paskapandemi Covid-19 yang mulai melandai, ditambah lagi dengan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi yang melambung.

Untuk itu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada momen perayaan HUT ke-21 Partai Demokrat yang digelar di Kantor DPP, Wisma Proklamasi 41, Jakarta Pusat, usai salat Jumat kemarin, mengamanahkan kepada seluruh kader Partai Demokrat se-Indonesia untuk tetap istiqamah bersama rakyat dan terus memperjuangkan aspirasi dan harapan rakyat agar kondisi dan kehidupan lebih baik hari ke hari.

Menyahuti amanah tersebut, Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Kota Medan Burhanuddin Sitepu SH menggelar bakti sosial dengan mengundang para bilal jenazah, penggali kubur, guru mengaji, tokoh agama, dan tokoh masyarakat dari enam kecamatan meliputi Medan Selayang, Medan Tuntungan, Medan Johor, Medan Polonia, Medan Maimun dan Medan Sunggal, ke rumah pribadinya di Jalan Bunga Mawar, Kelurahan PB Selayang II, Medan Selayang, Sabtu (10/9/2022). Dalam pertemuan itu, Burhanuddin Sitepu menyisihkan rezekinya untuk para bilal jenazah, penggali kubur, dan guru mengaji tersebut

“Saya teringat pesan orangtua saya, jangan pernah lupakan saudara besar kita yang menangani jenazah, yakni bilal jenazah dan penggali kubur. Karena, tugas mereka sangat mulia dan wajib dilaksanakan. Tanpa bilal jenazah, tak akan mungkin bisa terlaksana fardhu kifayahnya. Jadi pesan orang tua saya ini, selalu saya ingat,” ujar Burhanuddin Sitepu.

“Nah, di momen HUT ke-21 Partai Demokrat ini, Ketua Umum kami Mas AHY mengisyaratkan agar kami selalu dekat dengan rakyat. Jadi dalam kesempatan ini saya ingin menunaikan amanah Ketua Umum Mas AHY sekaligus amanah orangtua saya,” lanjutnya.

Untuk itu, kepada para bilal jenazah, penggali kubur, guru mengaji, dan tokoh masyarakat yang hadir, Burhanuddin berharap silaturahim yang telah terjalin dapat terus berjalan selamanya. “Bapak ibu yang berhadir hari ini, saudara-saudara saya seiman dan seakidah, yang telah banyak berjasa, untuk kepentingan syiar agama. Mudah-mudahan jalinan silaturahim kita ini bisa tetap berjalan selamanya. Sampaikan salam saya buat keluarga di rumah, jiran tetangga dimana pun bapak ibuk berada,” pungkasnya.

Dalam kesempatan itu, juga digelar doa bersama yang dipimpin Ustad Deni Kurniawan untuk almarhumah Ani Yudhoyono dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, SBY juga merayakan ulang tahun ke-73 agar dipanjangkan usianya, dalam kesehatan, dalam kebahagiaan lahir dan batin. Ustad Deni juga mendoakan Burhanuddin Sitepu diberikan kesehatan dan limpahan rezeki yang berkah sehingga dapat terus berbuat untuk masyarakat. Deni juga mendoakan Burhanuddin Sitepu bisa duduk sebagai anggota DPRD Sumut pada Pemilu 2024 mendatang.

Sementara, H Asmah Susanto, seorang Bilal mayit mengaku sudah mengenal Burhanuddin Sitepu sejak kecil. “Beliau ini sahabat kecil saya. Tidak menyangka beliau sekarang bisa seperti ini. Mari kita doakan supaya beliau bs berlanjut ke DPRD Sumut,” ujarnya.

Selain itu, Asmah Susanto juga berharap kepada Burhanuddin Sitepu agar terus dapat memperjuangkan nasib para bilal jenazah, khususnya di Kota Medan. “Saya sekarang diamanahkan menjadi bilal jenazah, tolong perhatikan kami. Kabarnya, jika sudah berusia 60 tahun, kami tidak lagi mendapatkan bantuan dari pemko. Saya berharap kepada Pak Burhanuddin Sitepu bisa memperjuangkan nasib kami. Kami tidak tidak meragukan lagi loyalitas bapak kepada masyarakat,” pungkasnya.

Menurut catatan Sumut Pos, cukup banyak kegiatan yang telah digelar Burhanuddin Sitepu yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Setiap hari-hari besar agama Islam, Burhanuddin Sitepu selalu menyisihkan rezekinya untuk berbagi kepada masyarakat yang kurang mampu. Misalnya menjelang Bulan Ramadan, saat Bulan Ramadan, dan menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Bahkan untuk meringankan beban masyarakat yang membutuhkan mobil ambulans, Burhanuddin juga menyediakan layanan mobil ambulans geratis alias tidak dipungut biaya apapun. Begitu juga dengan majelis taklim baik majelis taklim ibu-ibu atau pun bapak-bapak yang membutuhkan ustad, Burhanuddin telah menyiapkan 30 ustad yang bergabung dalam Majelis Nurul Burhanuddin pimpinan Ahmad Fuad Sinaga. (adz)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Momen Ulang Tahun ke-21 Partai Demokrat, diperingati secara sederhana. Pasalnya, saat ini rakyat Indonesia sedang dalam masa kesulitan ekonomi paskapandemi Covid-19 yang mulai melandai, ditambah lagi dengan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi yang melambung.

Untuk itu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada momen perayaan HUT ke-21 Partai Demokrat yang digelar di Kantor DPP, Wisma Proklamasi 41, Jakarta Pusat, usai salat Jumat kemarin, mengamanahkan kepada seluruh kader Partai Demokrat se-Indonesia untuk tetap istiqamah bersama rakyat dan terus memperjuangkan aspirasi dan harapan rakyat agar kondisi dan kehidupan lebih baik hari ke hari.

Menyahuti amanah tersebut, Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Kota Medan Burhanuddin Sitepu SH menggelar bakti sosial dengan mengundang para bilal jenazah, penggali kubur, guru mengaji, tokoh agama, dan tokoh masyarakat dari enam kecamatan meliputi Medan Selayang, Medan Tuntungan, Medan Johor, Medan Polonia, Medan Maimun dan Medan Sunggal, ke rumah pribadinya di Jalan Bunga Mawar, Kelurahan PB Selayang II, Medan Selayang, Sabtu (10/9/2022). Dalam pertemuan itu, Burhanuddin Sitepu menyisihkan rezekinya untuk para bilal jenazah, penggali kubur, dan guru mengaji tersebut

“Saya teringat pesan orangtua saya, jangan pernah lupakan saudara besar kita yang menangani jenazah, yakni bilal jenazah dan penggali kubur. Karena, tugas mereka sangat mulia dan wajib dilaksanakan. Tanpa bilal jenazah, tak akan mungkin bisa terlaksana fardhu kifayahnya. Jadi pesan orang tua saya ini, selalu saya ingat,” ujar Burhanuddin Sitepu.

“Nah, di momen HUT ke-21 Partai Demokrat ini, Ketua Umum kami Mas AHY mengisyaratkan agar kami selalu dekat dengan rakyat. Jadi dalam kesempatan ini saya ingin menunaikan amanah Ketua Umum Mas AHY sekaligus amanah orangtua saya,” lanjutnya.

Untuk itu, kepada para bilal jenazah, penggali kubur, guru mengaji, dan tokoh masyarakat yang hadir, Burhanuddin berharap silaturahim yang telah terjalin dapat terus berjalan selamanya. “Bapak ibu yang berhadir hari ini, saudara-saudara saya seiman dan seakidah, yang telah banyak berjasa, untuk kepentingan syiar agama. Mudah-mudahan jalinan silaturahim kita ini bisa tetap berjalan selamanya. Sampaikan salam saya buat keluarga di rumah, jiran tetangga dimana pun bapak ibuk berada,” pungkasnya.

Dalam kesempatan itu, juga digelar doa bersama yang dipimpin Ustad Deni Kurniawan untuk almarhumah Ani Yudhoyono dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, SBY juga merayakan ulang tahun ke-73 agar dipanjangkan usianya, dalam kesehatan, dalam kebahagiaan lahir dan batin. Ustad Deni juga mendoakan Burhanuddin Sitepu diberikan kesehatan dan limpahan rezeki yang berkah sehingga dapat terus berbuat untuk masyarakat. Deni juga mendoakan Burhanuddin Sitepu bisa duduk sebagai anggota DPRD Sumut pada Pemilu 2024 mendatang.

Sementara, H Asmah Susanto, seorang Bilal mayit mengaku sudah mengenal Burhanuddin Sitepu sejak kecil. “Beliau ini sahabat kecil saya. Tidak menyangka beliau sekarang bisa seperti ini. Mari kita doakan supaya beliau bs berlanjut ke DPRD Sumut,” ujarnya.

Selain itu, Asmah Susanto juga berharap kepada Burhanuddin Sitepu agar terus dapat memperjuangkan nasib para bilal jenazah, khususnya di Kota Medan. “Saya sekarang diamanahkan menjadi bilal jenazah, tolong perhatikan kami. Kabarnya, jika sudah berusia 60 tahun, kami tidak lagi mendapatkan bantuan dari pemko. Saya berharap kepada Pak Burhanuddin Sitepu bisa memperjuangkan nasib kami. Kami tidak tidak meragukan lagi loyalitas bapak kepada masyarakat,” pungkasnya.

Menurut catatan Sumut Pos, cukup banyak kegiatan yang telah digelar Burhanuddin Sitepu yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Setiap hari-hari besar agama Islam, Burhanuddin Sitepu selalu menyisihkan rezekinya untuk berbagi kepada masyarakat yang kurang mampu. Misalnya menjelang Bulan Ramadan, saat Bulan Ramadan, dan menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Bahkan untuk meringankan beban masyarakat yang membutuhkan mobil ambulans, Burhanuddin juga menyediakan layanan mobil ambulans geratis alias tidak dipungut biaya apapun. Begitu juga dengan majelis taklim baik majelis taklim ibu-ibu atau pun bapak-bapak yang membutuhkan ustad, Burhanuddin telah menyiapkan 30 ustad yang bergabung dalam Majelis Nurul Burhanuddin pimpinan Ahmad Fuad Sinaga. (adz)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/